4 Hal yang Mesti Dipersiapkan Sebelum Masuk Kantor Lagi. Kondisi New Normal Sudah Menanti

persiapan masuk kantor

New normal sudah mulai diterapkan pemerintah. Meski Corona belum berhasil dibasmi sepenuhnya, kita dipaksa untuk beraktivitas dengan ‘normal’ seperti biasa. Sebuah situasi yang dilematis, di satu sisi kita nggak setuju dengan keputusan tersebut karena kondisi masih belum sepenuhnya terkendali, di sisi lain kita butuh masuk kerja lagi biar ada pemasukan. Hmm… Sulit.

Buat kamu semua para pekerja kantoran, agaknya kita harus benar-benar bersiap. Kantor-kantor sudah mulai buka. Sebentar lagi kamu bakal masuk kerja seperti biasa. Bahkan sudah ada beberapa kantor yang memulai normal baru sejak minggu lalu. Banyak hal yang perlu dipersiapkan sebelum masuk bekerja dalam kondisi new normal. Berikut 4 hal di antaranya. Cekidot!

ADVERTISEMENTS

1. Biar kerjaanmu nanti nggak terganggu, ada baiknya benahi pola hidup dulu. Selama swakarantina kan nggak teratur tuh

4 Hal yang Mesti Dipersiapkan Sebelum Masuk Kantor Lagi. Kondisi New Normal Sudah Menanti

Mulai dari benerin pola tidur via unsplash.com

Banyak hal yang berubah selama karantina. Yang paling kentara jelas pola hidup yang berubah. Mulai dari pola makan, tidur, sampai aktivitas sehari-hari. Sebelum masuk kerja ada baiknya kamu pelan-pelan perbaiki pola tidurmu yang kacau. Nggak ada lagi begadang sebab ada kebutuhan masuk kantor di pagi hari. Makan juga harus yang bergizi biar badan tetap fit dan sehat. Kurangi main gim biar candunya nggak ganggu fokus saat kerja nanti.

ADVERTISEMENTS

ADVERTISEMENTS

2. Pemahaman atas protokol new normal juga mesti dipelajari. Biar kerjamu nyaman dan juga aman

4 Hal yang Mesti Dipersiapkan Sebelum Masuk Kantor Lagi. Kondisi New Normal Sudah Menanti

Pahami protokol kesehatan via rri.co.id

Protokol new normal sudah dikeluarkan dari pemerintah. Sebelum bekerja ada baiknya kamu pelajari protokol itu. Bekerja di new normal ini ibarat kucing kampung di lepas di hutan, banyak mara bahaya di luar sana sebab Corona masih ada. Sebagai karyawan kita perlu tahu agar bisa mengkritik kalau apa yang diterapkan perusahaan nggak sesuai dengan aturan pemerintah. Keselamatan diri lebih penting dari segalanya.

ADVERTISEMENTS

3. Perlengkapan kesehatan pribadi juga harus dipersiapkan. Jaga-jaga kalau misalnya kantormu nggak menyediakan

4 Hal yang Mesti Dipersiapkan Sebelum Masuk Kantor Lagi. Kondisi New Normal Sudah Menanti

Minimal pakai masker via unsplash.com

Perlengkapan wajib sebagai langkah pencegahan diri perlu dipersiapkan sejak diri. Minimal masker dan masker cadangan, handsanitizer, dan multivitamin biar tubuhmu terhindar dari serangan virus di tengah pandemi ini. Kita nggak pernah tahu di mana letak virus itu menempel. Daripada menyesal, kan lebih baik mempersiapkan semuanya dengan baik dulu.

ADVERTISEMENTS

4. Saat masuk kerja nanti kamu mesti bisa menahan diri dari ajakan teman untuk nongkrong. Yang nggak penting-penting banget nggak usah dulu

4 Hal yang Mesti Dipersiapkan Sebelum Masuk Kantor Lagi. Kondisi New Normal Sudah Menanti

Tahan hasrat ingin nongkrong via unsplash.com

Menahan diri dari godaan nongkrong itu penting banget. Memang belum terjadi, tapi sudah bisa dipastikan ajakan nongkrong bakal banyak datang dari teman. Ya, maklum udah lama nggak ketemu. Demi keselamatan diri, agaknya kamu perlu mempersiapkan mental untuk berani menolak ajakan-ajakan ini.  Di luar sana belum aman. Kalau nggak penting-penting amat mending nggak usah main dulu. Ya pada prinsipnya sih gini:

Kerja = Penting.
Nongkrong sepulang kerja = Nggak penting. Skip aja dulu~

Kembali bekerja di kantor memang sedikit bikin merinding. Cuma mau gimana lagi, nungguin pemerintah berhasil menangani corona pasti bakal lama. Bantuan finansial nggak ada, apalagi yang bisa kita lakukan selain bekerja. Nah biar nggak nantinya nggak terjadi apa-apa, sudah sepatutnya kita mandiri menjaga keselamatan diri.

Sudah waktunya kita lebih peduli, kenal, dan memahami virus corona yang sudah hidup di antara kita. Dapatkan E-book Panduan Normal yang Baru di sini.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Fiksionis senin-kamis. Pembaca di kamar mandi.

Editor

Penikmat jatuh cinta, penyuka anime dan fans Liverpool asal Jombang yang terkadang menulis karena hobi.