Yah, kok like-nya cuma segini?
Pernah nggak sih rasa percaya dirimu porak poranda akibat jumlah like di Instagram yang tak sesuai harapan? Padahal kamu sudah melakukan berbagai usaha agar hasil fotomu itu paripurna. Kalau foto yang penuh effort itu tak banyak mendapatkan like dari followers-mu, kamu langsung segera menghapusnya. Biar kamu tak merasa malu. Tanpa kamu sadari itu membuatmu dikategorikan sebagai seseorang yang kecanduan terhadap like.
Dan ternyata banyak pengguna Instagram yang menjadikan jumlah like ini sebagai pupuk untuk menyuburkan rasa percaya diri. Sebuah penelitian dari New York University penyebutkan bahwa mendapatkan like di media sosial (dalam hal ini Instagram) dapat menimbulkan kecanduan. Kecanduan media sosial efeknya tak main-main. Efeknya bahkan setara dengan mengonsumsi rokok ataupun minuman beralkohol.
Kecanduan ini terjadi karena otak menghasilkan zat dopamin, sejenis zat kimia yang menimbulkan efek bahagia. Dari efek bahagia yang ditimbulkan inilah akhirnya kamu menggantungkan rasa percaya dirimu pada jumlah like yang didapatakan dari media sosial, salah satunya Instagram.
Padahal seharusnya rasa percaya diri tak kamu gantungkan sepenuhnya pada jumlah like di Instagram. Ada banyak hal yang bisa memupuk rasa percaya dirimu. Daripada kamu menggantungkan rasa percaya dirimu pada di dunia maya, mungkin hal-hal di bawah bisa lebih nyata tingkatkan rasa percaya dirimu.
ADVERTISEMENTS
1. Jumlah like itu fana. Tapi ketrampilan hidup yang kamu miliki adalah pemupuk rasa percaya diri paling nyata
Bisa dibilang sesuatu yang berada di dunia maya bersifat fana. Salah satunya like yang sering kamu damba-dambakan . Kamu perlu berpikir ulang jika selama ini tingkat percaya dirimu digantungkan dengan seberapa jumlah jempol yang didapatkan. Sudah saatnya kamu kembali menggantungkan rasa percaya dirimu pada hal-hal yang nyata dan memang memberikan perngaruh nyata. Seperti ketrampilan hidup yang kamu miliki. Seremeh apapun ketrampilan itu, bisa kamu kembangkan agar kelak bisa buatmu merasa percaya diri lagi.
ADVERTISEMENTS
2. Baju atau sepatu tak harus baru. Asal kamu nyaman memakai apapun yang dipunya, rasa percaya diri datang dengan sendirinya
Rasa percaya diri juga bisa ditingkatkan dengan kenyamanan. Apalagi kalau kamu masih sering tak percaya diri hanya karena merasa penampilanmu tak seapik mereka di dunia maya. Sebenarnya kamu tak harus membeli baju atau sepatu baru. Asalkan kamu nyaman memakai apapun yang kamu punya, ras percaya diri itu akan naik dengan sendirinya. Makanya ada sebuah ungkapan bahwa kenyamanan adalah penampilan yang paling sempurna.
ADVERTISEMENTS
3. Kekurangan diri juga bisa tumbuhkan rasa percaya dirimu. Tinggal pintar-pintarnya kamu dalam nge-tweak hal itu
Setiap manusia pasti punya kekurangan. Gendut, kurus, berkulit terlalu sawo matang, atau justru berkulit terlalu pucat, merupakan kekurangan-kekurangan yang banyak dikeluhkan orang-orang. Mungkin kamu salah satunya. Padahal kalau kekurangan tersebut kamu jadikan kelebihanmu, kamu tak akan lagi punya masalah dengan percaya diri. Justru menjadi keunikanmu karena kamu tampil berani dengan kekurangan yang dimiliki.
ADVERTISEMENTS
4. Teman-teman di dunia nyata yang selalu ada. Sebab sebanyak apapun jumlah like yang didapatkan, hal itu tak berarti apa-apa
Sekarang coba renungi kembali Dalam satu hari, berapa jumlah like yang kamu dapatkan? Lalu bandingkan dengan berapa jumlah obrolanmu dengan teman-temann di dunia nyata? Banyaknya jumlah like yang kamu dapatkan akan tak berarti apa-apa jika dalam satu hari itu kamu sama sekali tak berinteraksi dengan teman-temanmu. Sebab teman-temanmu itulah yang mampu memberi dampak nyata untuk menaikkan rasa percaya dirimu. Salah satunya dengan mereka yang selalu ada ketika kamu membutuhkan bahu untuk bersandar atau sosok untuk bercerita.
ADVERTISEMENTS
5. Keluarga yang senantiasa mendukung tiap langkahmu. Puluhan ribu jumlah like akan kalah dengan dukungan nyata dari mereka
Selain teman, keluargamu adalah satu dari banyak hal yang bisa bangkitkan rasa percaya dirimu. Saat kamu gugup atau tak yakin dengan suatu hal, dukungan dari mereka akan lebih kuat mempengaruhi tingkat percaya dirimu. Sebanyak apapun like yang kamu dapat, akan kalah dengan bentuk dukungan yang secara nyata kamu dapatkan itu. Apalagi kalau dukungan yang keluargamu berikan disertai dengan doa yang tulus. Bonus keajaiban mungkin akan kamu dapatkan.
ADVERTISEMENTS
6. Keyakinan pada diri sendiri juga ampuh naikkan rasa percaya dirimu. Kalau bukan dirimu yang meyakini, lalu siapa lagi?
Mungkin ini hal terakhir yang bisa turut bangkitkan rasa percaya dirimu. Hal tersebut adalah keyakinan pada dirimu sendiri. Kamu perlu menaikkan keyakinan pada diri sendiri terlebih dahulu sebelum ingin meningkatkan percaya diri. Sebab, jika dirimu sendiri saja tidak yakin, lalu siapa lagi yang akan membantumu. Biarpun jumlah like yang kamu dapatkan sudah tak terhitung jumlahnya, hal tersebut akan sia-sia jika tak diimbangi dengan keyakinan ada diri sendiri.
Kalau boleh diibaratkan, rasa percaya dirimu seperti tunas yang siap berkembang. Kamu hanya perlu memberinya pupuk agar bisa tumbuh sesuai yang kamu harapkan. Daripada menunggu dapat banyak like dulu baru bisa percaya diri, akan lebih baik jika kamu mencari pupuknya sendiri. Salah satunya dengan hal-hal yang Hipwee sebutkan tadi. Semoga kamu tak lelah untuk terus menumbuhkan rasa percaya dirimu ya!