Ini lho Cara Bangkit Ketika Merasa Stuck dan Hidup Serasa B Aja

Bangkit dari rasa stuck

Hidup adalah sebuah misteri. Dalam kehidupan terkadang kita merasa senang, terkadang merasa sedih bahkan kita kadang merasa terpuruk. Merasa terpuruknya menjalani hidup bisa memiliki beragam alasan. Dari mulai banyaknya permasalahan hingga kita merasa kehidupan kita membosankan dan stuck di situ-situ saja.

Nah buat kamu yang sedang merasa hidupnya stuck dan biasa saja, Hipwee sempat berbicang-bincang bersama Devina P Zabrina, pendiri TORCH Development dalam sesi Insagram live yang berlangsung pada hari Jumat 26 Juni 2020 kemarin. Devina membeberkan beberapa poin menarik soal cara bangkit saat merasa stuck dan hidup yang membosankan. Daripada penasaran, yuk langsung aja simak di bawah ini!

ADVERTISEMENTS

Kehidupan yang stuck dan kehidupan yang biasa saja adalah dua hal yang berbeda

Ini lho Cara Bangkit Ketika Merasa Stuck dan Hidup Serasa B Aja

Hidup stuck dan b aja. via www.instagram.com

Kehidupan yang stuck dan yang biasa saja adalah sesuatu yang berbeda. Lantas apa sih yang membuatnya beda? Pertama hidup yang stuck adalah keadaan dimana kehidupan kita terhambat karena keadaan dan situasi. Contohnya, jika kita pergi dari Jakarta ke Yogyakarta kita terjebak macet, maka itu adalah kehidupan yang stuck.

Berbeda dengan kehidupan yang biasa saja. Kehidupan biasa saja dianalogikan kamu pergi mengendarai motor dengan kecepatan yang sama terus menerus. Kamu nggak bisa melaju lebih cepat atau lebih lambat. Singkatnya kamu merasa hidup namun kehidupanmu berjalan begitu monoton dan membosankan.

ADVERTISEMENTS

Meski memiliki dua pengertian yang berbeda kehidupan yang stuck dan kehidupan biasa saja memiliki dampak negatif yang sama

Ini lho Cara Bangkit Ketika Merasa Stuck dan Hidup Serasa B Aja

Sesi Live Hipwee via www.instagram.com

Meski memiliki definisi yang berbeda, dua masalah hidup tersebut sama-sama punya dampak yang negatif. Ya dampak negatif dari stuck dalam hidup adalah ketakutan, minder dan malu karena teman lain sudah mencapai tujuan. Lalu bisa jadi kita merasa frustasi dan bosan menjalani hidup. Bahkan dampak negatif ini bisa berpengaruh pada sisi emosinal kita dan membuat kita nggak bergairah menjalani hidup. Namun hidup yang stuck dan biasa aja nggak selamanya negatif. Kita boleh berada di kehidupan tersebut dengan catatan selalu peka dan tahu kapan waktunya keluar.

ADVERTISEMENTS

Cara bangkit dari masalah-masalah tersebut ada dalam diri kita sendiri

Ini lho Cara Bangkit Ketika Merasa Stuck dan Hidup Serasa B Aja

Cara bangkit via www.instagram.com

Nah kalau sudah tahu dampak negatif masalah ini, gimana sih cara kita keluar dan bangkit? Ada beberapa cara yang bisa kita lakukan. Namun intinya solusi-solusi tersebut ada dalam diri kita. Untuk mengatasi hidup yang stuck, kita harus melihat potensi diri. Apa sebenarnya yang bisa kita lakukan, apa sifat kita yang paling menonjol dan siapa saja yang mendukung kita selama ini. Jika kita sudah bisa melihat potensi diri maka saat ada kesempatan kita bisa meraihnya.

Sementara itu untuk hidup yang biasa aja kamu bisa membuat variasi untuk tujuan dan target. Atau kamu juga bisa membuat tujuan hidup yang baru. Menurunkan ekspektasi adalah hal yang sangat penting sebab ekspektasi tinggi bisa membuatmu terpuruk. Lalu kita harus tetap berpegang pada tiga hal dalam mulai bangkit pertama nggak merugikan orang lain, bermanfaat bagi diri sendiri dan nggak merugikan lingkungan

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Represent

Editor

Penikmat jatuh cinta, penyuka anime dan fans Liverpool asal Jombang yang terkadang menulis karena hobi.