Rasanya Jadi Kamu yang Dicap Banyak Gaya, Padahal Cuma Ingin Tampil Beda

Kamu berpenampilan menarik bukan untuk membuat orang lain tertarik, tapi memang ini caramu membangkitkan semangat. Karena memang semangat membuatmu selalu riang dan mudah melakukan apapun. Seperti momen ketemuan dengan teman-teman yang berubah jadi asyik karena kepercayaan dirimu meningkat. Yang paling seru, penampilan yang berbeda ini banyak mengundang perhatian orang karena ketertarikan mereka melihatmu yang beda dan super atraktif.

Sayangnya rasa senang karena penampilan yang kamu rasa berbeda ini pun kerap digunjingkan orang, dan nggak sedikit yang nyindir ‘kebanyakan gaya’. Sakit banget memang rasanya dengar ucapan kayak gitu, terlepas memang penampilanmu penuh gaya. Tapi, mereka sepertinya nggak menyadari kalau tampil beda juga penting biar pikiran kembali segar. Dirimu yang pengen tampil beda malah dibilang banyak gaya, rasanya kesal memang tapi kenyataannya demikian, mereka belum siap melihatmu yang tampil mengesankan.

ADVERTISEMENTS

1. Kata-kata, “gaya apa lagi nih?” Udah jadi makanan sehari-hari

Rasanya Jadi Kamu yang Dicap Banyak Gaya, Padahal Cuma Ingin Tampil Beda

Gaya apa lagi nih, cuy! via unsplash.com

Bukan cuma sekali dua kali kamu dibilang kebanyakan gaya. Padahal kamu nggak merasa mengganggu mereka. Kamu harus sabar menyikapinya, bersiap cuek pun aslinya sah-sah saja, karena memang nggak perlu ditanggapi berlebihan. Kalaupun ditanggapi dengan senewen malah nggak menyelesaikan perkara, toh mereka juga nggak ada pengaruhnya buat hidupmu.

ADVERTISEMENTS

2. Diminta jangan banyak gaya dan kayak orang lain yang biasa-biasa saja, yang jelas bukan kamu banget

Rasanya Jadi Kamu yang Dicap Banyak Gaya, Padahal Cuma Ingin Tampil Beda

Tampilkan dirimu saja, nggak harus sama kayak orang lain kok via unsplash.com

Nggak cuma digunjingkan, bahkan mereka sekarang berani banget menegurmu lalu menyuruhmu bergaya yang biasa-biasa saja. Sementara kamu sendiri merasa gayamu yang sekarang sudah biasa, ya sebatas menjadi diri sendiri, kok malah ditegur begitu sih. Justru menjadi orang lain malah bikin kamu kehilangan jati diri. Jangan terperngaruh, tetap jadi yang kamu mau asal positif dan dalam kebaikan.

ADVERTISEMENTS

3. Jadi pusat perhatian orang jelas, tapi kadang diperhatikan terlalu berlebihan buatmu risih dan malas

Rasanya Jadi Kamu yang Dicap Banyak Gaya, Padahal Cuma Ingin Tampil Beda

Risih banget deh via unsplash.com

Memang jadi pusat perhatian itu seneng, tapi kamu juga merasa risih kalau terlalu berlebihan. Mereka sengaja banget sih menyindir kamu yang sekarang tampil beda, parahnya juga nggak sedikit yang kerjaanya meledek kamu. Awalnya sih biasa saja tapi lama-lama kesal juga. Padahal kamu pengen semua orang berlaku biasa saja ke kamu.

ADVERTISEMENTS

4. Bukannya ingin sombong, tapi kadang gayamu ini jadi kiblat beberapa orang

Rasanya Jadi Kamu yang Dicap Banyak Gaya, Padahal Cuma Ingin Tampil Beda

Jadi idola via unsplash.com

Kamu memang pintar berpenampilan, pintar memadupadankan pakaian selain itu juga punya aura positif yang bikin orang sekeliling merasa senang. Ya wajar kalau kamu banyak diidolakan orang, bahkan nggak sedikit yang meniru gayamu. Daripada terus memikirkan gunjingan orang yang katanya kamu kebanyakan gaya, baiknya syukuri kalau kamu bisa memengaruhi banyak orang dengan penampilanmu.

ADVERTISEMENTS

5. Jadi nggak percaya diri, padahal mau tampil beda biar suasana berganti dan semangatnya baru lagi

Rasanya Jadi Kamu yang Dicap Banyak Gaya, Padahal Cuma Ingin Tampil Beda

Jadi nggak pede dan canggung banget rasanya via unsplash.com

Banyak banget hal yang bisa membuatmu jatuh dan merasa kecewa. Banyak penyesalan juga yang kamu hadapi beberapa hari terakhir, bahkan kamu tampak murung setiap saat. Hanya dengan berpenampilan yang kamu sukai, dirimu bisa menghadapi semua persoalan lebih ringan. Semangatmu timbul dengan sendirinya saat kamu mencoba hal-hal baru yang membuatmu berbeda. Tapi sayangnya kamu malah sering disindir ‘kebanyakan gaya’. Jangan sampai kepercayaan diri dan semangatmu hilang hanya karena omongan yang nggak jelas ya.

ADVERTISEMENTS

6. Mereka yang bilang kamu banyak gaya sebenarnya cuma iri karena kamu sekali lagi jadi pusat perhatian orang

Rasanya Jadi Kamu yang Dicap Banyak Gaya, Padahal Cuma Ingin Tampil Beda

Mereka cuma iri via unsplash.com

Mereka cuma iri, kamu punya banyak teman dan punya kemampuan buat bikin orang sekeliling tertarik. Mungkin nggak cuma hal ini saja, kamu bahkan bisa memengaruhi orang lain buat jadi idolamu. Mereka yang iri pasti cuma bisa menggunjing, menutup diri buat menyanjungmu yang sebenarnya jauh lebih keren daripada mereka.

7. Dibilang kebanyakan gaya kadang bikin kamu pengen marah, tapi kamu sadar kalau itu nggak akan selesaikan masalah

Rasanya Jadi Kamu yang Dicap Banyak Gaya, Padahal Cuma Ingin Tampil Beda

Pengen marah tapi pasti nggak menyelesaikan masalah via unsplash.com

Inginnya marah, inginnya kamu bilang di depan mereka agar lebih menghargai penampilan yang dirimu pilih ini. Tapi sabar dulu, kamu paham kalau marah dan mengumbar emosi nggak akan menyelesaikan masalah. Malah, kemarahanmu itu bisa jadi serangan balik ke kamu. Jangan sampai kamu yang tadinya keren berubah norak hanya karena marah-marah di depan mereka yang nggak penting buat hidupmu.

8. Toh banyak gaya bukan dosa, kalau memang tak jadi beban diri atau merepotkan orang lain

Rasanya Jadi Kamu yang Dicap Banyak Gaya, Padahal Cuma Ingin Tampil Beda

Percaya diri terus via unsplash.com

Selama kamu yakin apa yang kamu kenakan dan tampilkan selalu dalam jalur yang positif, jangan mudah menyerah dan jangan kehilang percaya diri. Kamu punya kemampuan yang hebat, kamu juga nggak menyakiti orang lain dengan apa yang kamu putuskan. Asal semuanya baik kamu nggak perlu takut, selama itu nggak berdosa kamu nggak perlu khawatir lah.

Sudahlah, jangan terlalu dipikirkan, karena memang mereka yang belum siap lihat penampilanmu. Mereka yang menghabiskan banyak waktu buat menggunjingkan gayamu itu pasti nantinya akan menyesal dan menjilat lidahnya sendiri. Bayangkan kalau mereka selalu menggunjingkan setiap orang yang pengen berpenampilan beda, pasti dia juga nggak akan berani melanggar gunjingannya sendiri. Biarlah mereka bicara sesuka hati, kamu biarlah kamu dan jadi dirimu sendiri. Kamu layak mendapatkan sanjungan.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Kertas...