Wow Berikut 13 Film Dracula Paling Keren!

Dracula merupakan karakter yang tidak bisa dipisahkan dari sejarah masuknya sosok vampire dalam berbagai karya populer. Bisa dikatakan, Dracula adalah sosok vampire pertama yang muncul dalam sebuah karya populer. Adalah Bram Stoker yang menciptakan sosok pengisap darah yang bernama Count Dracula, seorang vampire bangsawan yang tinggal di sebuah kastil di wilayah Transylvania.

Perlahan karkater vampire yang diciptakan oleh Bram Stoker pun berubah seiring dengan berjalannya waktu. Sosok vampire yang tadinya menakutkan berubah menjadi sosok keren yang diidolakan. Berbagai novel, film dan berbagai karya populer lainnya mulai memproduksi kisah tentang vampire keren.

Meski demikian, sosok Count Dracula tetap memiliki pesona tersendiri. Berbagai film tentang Dracula pun sempat menjadi populer pada masanya. Apa sajakah itu? Berikut ini 13 film Dracula paling terkenal.

ADVERTISEMENTS

1. Dracula (1931)

Dracula (1931)

Dracula (1931) via http://vamped.org

Film Dracula dibuat pada tahun 1931 dan dibintangi oleh aktor asal Hungaria, Bela Lugosi. Film ini merupakan adaptasi dari novel berjudul sama karangan Bram Stoker. Disutradarai oleh Tod Browning, film ini sukses meninggalkan kesan pada penontonnya. Bagaimana tidak, melalui akting menawan dari Bela Lugosi, ia sukses menampilkan sosok ikonik dari sang Dracula lewat tuxedo dan logat Eropa yang kental.

ADVERTISEMENTS

2. Van Helsing (2004)

Van Helsing (2004)

Van Helsing (2004) via http://www.dailymotion.com

Van Helsing dirilis pada tahun 2004. Berlatar akhir abad ke-19, film ini berkisah tentang Abraham van Helsing, seorang ilmuwan yang diundang secara misterius untuk membasmi kekuatan jahat yang tengah melanda sebuah daerah di Eropa Timur. Kekuatan jahat tersebut merupakan gabungan dari tiga orang yakni Count Dracula, werewolf, dan monster ciptaan Dr. Frankenstein.

ADVERTISEMENTS

3. Dracula (1992)

Dracula (1992)

Dracula (1992) via http://flavorwire.com

Serupa dengan pendahulunya, film ini juga diadaptasi dari novel karya Bram Stoker. Film ini dirilis pada tahun 1992 dan disutradarai oleh Francis Ford Coppola. Dibintangi oleh Gary Oldman, Winona Ryder, Anthony Hopkins, Keanu Reeves dan masih banyak lagi.

ADVERTISEMENTS

4. Horror of Dracula (1958)

Horror of Dracula (1958)

Horror of Dracula (1958) via https://themindreels.com

Horror of Dracula dibuat pada tahun 1958 dengan Christopher Lee sebagai Count Dracula dan Pter Cousing sebagai Abraham van Hesling. Dalam film ini, pertarungan Dracula dengan van Helsing menjadi sesuatu yang menarik. Film ini menghadirkan paket kompleks dari upaya mengalahkan vampire, mulai dari cahaya matahari, perak, salib hingga pasak kayu yang ditancapkan ke jantung Dracula.

ADVERTISEMENTS

5. Count Dracula (1970)

Film Count Dracula juga merupakan film yang diangkat dari novel karya Bram Stoker yang berjudul Dracula. Film ini disutradari oleh Jesus Franco dan dibintangi oleh Christopher Lee, Klaus Kinski, Soledad Miranda, Herbert Lom, Maria Rohm, Jack Taylor, dan masih banyak lagi.

ADVERTISEMENTS

6. Hotel Transylvania (2012)

Hotel Transylvania (2012)

Hotel Transylvania (2012) via http://madeeasy2014.blogspot.co.id

Jika film bertema Dracula biasanya bergenre horor, maka lain halnya dengan film Hotel Transylvania yang justru bergenre komedi. Dalam film ini dikisahkan bahwa monter juga perlu istirahat. Itulah sebabnya Dracula membuka Hotel Transylvania, sebuah resort bintang lima, di mana para monster dan keluarganya bisa beristirahat tanpa khawatir dari gangguan manusia.

7. Dracula: Prince of Darkness (1966)

Dracula: Prince of Darkness (1966)

Dracula: Prince of Darkness (1966) via http://www.impawards.com

Film ini berkisah tentang pasangan yang melancong ke Eropa Timur. Lalu mereka memutuskan untuk mengunjugi Karlsbad meskipun telah diperingatkan oleh warga sekitar akan bahaya tempat tersebut. Di sana mereka tinggal di luar pedesaan bersama seorang kusir. Suatu hari mereka berada di sebuah kastil local. Betapa terkejutnya mereka saat tahu bahwa kastil tersebut dimiliki oleh Count Dracula yang telah meninggal 10 tahun lalu dan menantikan kedatangan mereka.

8. Dracula Untold (2014)

Dracula Untold (2014)

Dracula Untold (2014) via http://www.thydemonsbescribblin.com

Dracula Untold disutradari oleh Gary Shore dan dibintangi oleh Luke Evans sebagai Vlad Drakula. Film ini juga dibuat sesuai dengan novel Dracula karya Bram Stoker. Bedanya, film ini tidak mengadaptasi kisah novel melainkan menceritakan kisah asli sang tokoh utama Count Dracula sebagai penggambaran Vlad Drakula. Jadi, Vlad Drakula adalah Count Dracula pada masa lalu.

9. Dracula (2000)

Jika di masa lalu, Abraham van Hesling dan Count Dracula saling bermusuhan, maka di era millennium, van Helsing dikisahkan bekerja sebagai penjual barang antik. Ditemani oleh Simon sang pemburu vampire, mereka melakukan perjalanan dari London menuju New Orleans untuk menyelamatkan putri van Helsing bernama Mary dari musuh lamanya, Dracula.

10. Nosferatu (1922)

Nosferatu (1922)

Nosferatu (1922) via https://www.youtube.com

Sebenarnya film ini juga merupakan film adaptasi dari novel karya Bram Stoker. Tapi karena studio tidak memperoleh hak ciptanya, makanya nama-nama tokoh dan beberapa istilah diubah, seperti kata vampire menjadi nosferatu atau nama Count Dracula menjadi Count Orlok. Karena film ini dibuat pada tahun 1992, maka film ini masih termasuk kategori film bisu mengingat kala itu teknologi perfilman belum mendukung.

11. The Brides of Dracula (1960)

The Brides of Dracula (1960)

The Brides of Dracula (1960) via http://www.classic-monsters.com

Film yang disutradarai oleh Terence Fisher ini dirilis pada tahun 1960. Masih tentang Abraham van Helsing si pemburu vampire. Dikisahkan bahwa Professor van Helsing kembali ke Transylvania untuk menghancurkan Baron Meinster, si makhluk pengisap darah berparas tampan yang sedang mengincar seorang guru sekolah cantik bernama Marianne.

12. Dracula (1979)

Dracula (1979)

Dracula (1979) via https://www.uphe.com

Film ini diarsiteki oleh John Badham dan dirilis pada tahun 1979. Kisah film ini masih seputar Count Dracula. Dikisahkan bahwa Sang Count sedang melakukan pencarian untuk bisa bersatu kembali dengan kekasihnya yang telah lama menghilang. Namun, kekacauan mulai terjadi saat ia menemukan seseorang yang memiliki rupa yang mirip dengan kekasihnya.

13. Dracula Has Rises from The Grave (1968)

Dracula Has Rises from The Grave (1968)

Dracula Has Rises from The Grave (1968) via https://www.youtube.com

Masih terkait perseteruan antara Count Dracula dengan Abraham van Helsing. Film ini berkisah setelah dikalahkannya Dracula oleh van Helsing. Ketika van Helsing menghancurkan kastil Dracula, secara tidak sengaja hal itu membawa Sang Count kembali dari kematian. Dracula yang ingin membalas dendam akhirnya mengikuti van Helsing ke kampong halamannya dan mengincar keponakan perempuannya yang cantik dan teman-temannya.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Be Inspired!