Waspadai! 6 Ciri Pasangan Ini Tidak Pantas Dipertahankan

Dia bukan oksigen, tanpanya kamu masih bisa hidup

Terkadang, salah satu pihak dalam suatu hubungan masih tetap bersikeras mempertahankan hubungannya. Padahal, hubungan tersebut tak layak untuk dipertahankan karena pasanganmu tak layak mendampingimu bahkan mungkin dia sudah tak mencintaimu. Maka dari itu, kamu harus berpikir realistis dengan mempertimbangkan uraian 6 ciri pasangan yang tak pantas dipertahankan berikut!

ADVERTISEMENTS

1. Sering berbohong

pinterest.com

pinterest.com via http://pinterest.com

Apabila kamu mendapati pasanganmu sering berbohong, tidak hanya sekali atau dua kali, maka kamu harus waspada. Karena kedepannya dia terus akan membuat kebohongan baru lagi padamu. Bahkan mungkin kebohongan besar yang akan dia berikan padamu kelak. Pasangan semacam ini tak layak untuk kamu pertahankan ataupun kamu bawa ke jenjang yang lebih serius.

ADVERTISEMENTS

2. Tidak Setia

thoughcatalog.com

thoughcatalog.com via http://thoughcatalog.com

Pasangan yang tidak setia dapat menandakan bahwa dia tidak puas akan apa yang dia miliki saat ini. Apabila niat pasanganmu selingkuh hanya karna melihat fisik yang lebih baik, maka kamu harus dengan tegas untuk meninggalkannya. Karena selamanya dia akan terus melihat fisik yang lebih baik. Dan apabila dia tidak suka dengan sikapmu, dan tidak setia padamu, berarti dia tidak mau menerima apa adanya dari dirimu.

ADVERTISEMENTS

3. Tempramental

tanlob.com

tanlob.com via http://tanlob.com

Apabila pasanganmu adalah sosok yang tempramental? Kamu harus segera meninggalkannya. Karena akan sangat berbahaya untukmu dan anak-anakmu kelak apabila kamu melanjutkan hubungan dengan sosok tempramental tersebut ke jenjang yang lebih serius.

ADVERTISEMENTS

4. Melupakan Komunikasi

Komunikasi

Komunikasi via http://lovebanget.com

Apabila pasanganmu sudah mulai tidak tertarik untuk berkomunikasi denganmu, itu artinya pasanganmu adalah tipe orang yang mudah bosan. Kamu harus selalu waspada dan meninggalkannya apabila dia tidak lagi berkomunikasi denganmu tanpa ada alasan yang jelas. Karena apalah arti suatu hubungan tanpa adanya komunikasi?

ADVERTISEMENTS

5. Sering melupakan tanggal-tanggal penting

melupakan

melupakan via http://hipwee.com

Apabila pasanganmu sering melupakan tanggal jadi kalian, atau bahkan tanggal ulangtahunmu akhir – akhir ini? Kamu harus selalu waspada dan meminta kejelasan padanya. Apabila dia terlihat tidak tertarik dengan pembicaraanmu?

Kamu boleh mengambil tindakan untuk meninggalkannya. Karena itu berarti dia tidak menghargaimu dan sudah mulai melupakanmu.

ADVERTISEMENTS

6. Matrealistis

Matrealistis

Matrealistis via http://infospesial.net

Pasanganmu adalah sosok yang matrealistis? Dimana banyak sekali yang ia inginkan darimu, dan akan marah apabila kamu tidak dapat membelikannya? Kamu harus memilih langkah tegas untuk meninggalkannya. Karena dia akan selalu merasa tidak cukup atas apa yang kamu berikan terhadapnya. Jadi, setelah menyimak keenam ulasan tersebut, apakah pasanganmu tergolong layak untuk dipertahankan?

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Menulis adalah wadah