Dunia kuliner selalu menarik untuk dijelajahi. Masyarakat kita sudah mulai ingin mencoba makanan yang unik. Kalau Anda jalan-jalan di mal atau pusat perbelanjaan, pasti Anda menemukan beragam kuliner unik yang belum pernah dilihat sebelumnya. Untuk Mencicipi makanan luar negeri harus ribet ngantri dan nunggunya lama banget.
Supaya nggak ribet Anda bisa langsung try action lho dirumah. Bagaimana supaya variasi dan rasa hidangan-hidangan berbuka selalu menyelerakan dan mengundang untuk dinikmati seluruh keluarga? Nah kali ini Eka bakalan ngasih resep andalan berbuka buat Anda yang ingin try the new taste di bulan puasa. Daripada harus having to go abroad, mending buat sendiri ala restoran di rumah Anda. Dijamin bikin selera!
ADVERTISEMENTS
1. Khas Turki! Lamachun Dengan Kelezatan yang Tak Ada Habisnya
Asli Lezat. Lahmacun adalah roti pipih dan garing yang di atasnya diberi daging giling, salad dan sari lemon. Bisa juga diberikan beetroot untuk Anda yang tidak suka daging atau vegetarian. Untuk memakannya bisa anda gulung, dilipat setengah atau dirobek. Nah, bagi anda yang ingin mecicipi masakan lahmacun ini di rumah. Spesial banget untuk berbuka. Silahkan simak resep lahmacun khas Turki asli lezat di bawah ini:
Bahan Membuat Lamahcun:
- 1 butir telur
- 250 gr terigu
- 1 sendok teh yeast instan, campur dengan 2 sendok makan air matang hangat
- Garam secukupnya
- 2 sendok makan minyak goreng
- 100 ml air atau secukupnya
- Taburan (campur jadi satu):
- 500 gr daging giling
- 2 siung bawang bombai, rajang halus
- 2 buah tomat, buang bijinya
- 3 siung bawang putih, rajang halus
- Parsley secukupnya
- 1 sendok teh garam
- 1 sendok makan pasta tomat
- 1 sendok teh air perasan jeruk lemon
Cara Membuat Lamahcun Mudah dan Praktis:
1. Terigu, garam, minyak, dan telur diaduk rata pakai tangan, kemudian masukkan yeast dan air, aduk lagi hingga adonan tidak lengket di tangan. Diamkan adonan selama 1 jam hingga mengembang, tutup pakai kain bersih.
2. Isi: campur semua bahan menjadi satu, aduk rata, sisihkan.
3. Ambil 60 gr adonan, giling, dan tipiskan membulat. Letakkan isian di atasnya.
4. Panggang lahmacun dalam oven hingga matang, sajikan.
Itulah resep lahmacun khas Turki asli lezat yang bisa anda coba resepnya dirumah. Bentuknya memang agak mirip dengan kerak telor yang ada di Indonesia lho. Tapi rasanya jelas jauh berbeda. Selamat berkreasi dengan resep ini ya.
Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya
“
“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”
”