Main ayunan di taman bermain memang menyenangkan, tapi kalau main ayunan di atas bukit? Hemm, terdengar ekstrem sih tapi menyenangkan! Ekstremnya sih jantung bisa dag dig dug, apalagi kalau lihat ke bawah. Namun ketika kamu bisa berayun di atas langit layaknya terbang, benar-benar pengalaman langka banget, kan?
Sekarang wahana ayunan ekstrem lagi hit nih dan kamu bisa menemukannya di beberapa tempat wisata di Indonesia. Wahana ini pokoknya harus masuk bucket list kamu deh! Penasaran tempat-tempat mana saja yang ada ayunan ekstemnya? Yuk, kita lihat satu per satu.
ADVERTISEMENTS
1. Jangan hanya jalan-jalan atau selfie doang di The Lodge Maribaya. Cobain deh serunya menaiki mountain swing atau ayunan langit yang ada di sana.
Kawasan wisata ini lagi hit nih di kalangan warga Bandung dan luar Bandung sejak pertengahan 2016 lalu. Banyak spot-spot instagramable yang bisa kamu temukan dan yang wajib kamu coba adalah mountain swing-nya! Meski agak seram ya karena harus berayun di atas jurang, tapi sejauh mata memandang matamu akan dimanjakan pemandangan hutan pinus menghijau yang bikin mata segar dan hati ayem.
Lokasi: Jalan Maribaya No. 149/252, Lembang, Bandung Barat, Jawa Barat.
ADVERTISEMENTS
2. Hammocking ekstrem di atas tebing curam? Meski horor kayaknya seru deh! Wajib dicoba kalau main ke Tebing Masigit Padalarang.
Lokasi ini memang tempat favorit pencinta adrenalin. Yup, mereka biasanya datang kesini untuk menjajal spot panjang tebing dan olahraga ekstrem lain di tebing karst tersebut. Nah, salah satu hal ekstrem yang wajib kamu coba adalah tiduran di atas ayunan yang terikat di ujung tebing curam. Ketinggiannya sekitar 100 meter lah dari tanah, hehe, berani enggak?
Lokasi: Gunung Masigit, Cipatat, Bandung Barat, Jawa Barat.
ADVERTISEMENTS
3. Bergelantungan di pinggir tebing setinggi 800 meter dengan ayunan langit di Watu Jaran Kulon Progo. Berani?
Yup, 800 meter guys, bisa bayangin kan setinggi apa? Apalagi tempatnya di pegunungan, wuih, angin pegunungan bakal memacu adrenalin kamu nih. Meskipun bikin merinding disko, nuansa alamnya tuh asri dan instagramable banget. Kamu bisa minta tolong ke petugas untuk memfoto kamu.
Lokasi: Desa Purwosari, Girimulyo, Kulon Progo, Yogyakarta.
ADVERTISEMENTS
4. Nyobain ayunan langit di Kalibaya Park Brebes bakal bikin kamu ketagihan deh meski awal nyoba gemetaran!
Tempat wisata yang memiliki nama lain Kawasan Lio Rimba Raya ini adalah destinasi wisata baru nih di Brebes. Wilayah ini menawarkan keindahan alam pegunungan dan kalau berkunjung ke sana Kawan Muda harus nyoba berayun di ayunan langit Kalibaya Park. Yup, cukup menantang sekaligus seru karena bisa menikmati pemandangan yang berbeda dari atas ketinggian.
Lokasi: Desa Pasir Panjang, Salem, Brebes, Jawa Tengah.
ADVERTISEMENTS
5. Yuk, nikmati betapa hijau dan sejuknya Malang dari ayunan langit Coban Rais. Bikin kamu jatuh cinta sama Malang!
Menikmati hijaunya hutan pinus dan pemandangan perbukitan dari ayunan langit Coban Rais adalah suatu pengalaman menakjubkan yang wajib kamu coba! Oh ya, selain bisa memicu adrenalin, spot foto di ayunan langit Coban Rais instagramable abis, lho! Jangan sampai dilewatkan pokoknya!
Lokasi: Desa Oro-Oro Ombo, Batu, Jawa Timur.
ADVERTISEMENTS
6. Main ayunan langit sambil selfie cantik dengan background danau kembar di Bali.
Pasti seru banget deh bisa bergelantungan menikmati Danau Buyan dan Tamblingan dari ayunan langit! Meski memacu adrenalin, pengalaman terbang yang diberikan itu, lho, bikin nagih. Oh ya, untuk bisa naik ayunan dan berselfie ria, kamu akan dikenakan biaya sebesar Rp 10.000/orang.
Lokasi: Desa Wanagiri, Sukasada, Buleleng, Bali.
7. Pengin yang lebih esktrem lagi? Kamu bisa uji adrenalin dengan mencoba “swing extreme” di Bukit Cekong Enrekang, Sulawesi Selatan.
Kalau yang ini bentuknya bukan ayunan, tapi kamu hanya diikat pada tali pengaman lalu diayunkan di atas ketinggian 1.000 mdpl. Horor sih, tapi banyak wisatawan yang tertarik, lho, mencobanya. Kalau soal keselamatan, Kalian enggak perlu khawatir karena peralatan sangat dijamin keamanannya oleh pengelola.
Lokasi: Dusun Lamba Doko, Anggeraja, Enrekang, Sulawesi Selatan.
Bagaimana, bernyali nggak seseruan dengan ayunan langit? Mumpung masih muda, cobain deh biar tahu gimana epic-nya terbang bebas di atas langit.
Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya
“
“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”
”
Saking keren nya, variety show Running man mendestinakn slh stu t4 tjuan na kesni???
Teu hayaaaaaang
Gak berani….drpd jantung nya berhenti mendadak…ogah dah
No 1 sama no 6 fotonya di lokasi yg sama��
Bukan memanjakan min, menguji.
Bosen main game online yang gitu-gitu aja sist or gan , tapi kalau hadiahnya uang jutan rupiah kenapa tidak ????
kunjungi www(dot)dewa168(dot)com