5 Tips Mengambil Objek Foto Sport Menggunakan Kamera DSLR

Tips mengambil foto sport

 

Oke temen-temen, disini saya akan membagikan tips mengambil gambar foto sport. Photography sport emang sangat seru untuk di abadikan.

Kunci untuk mendapatkan foto yang bagus adalah setting-an kamera yang tepat dan benar sebelum memotret. Sehingga ketika memotret kita tinggal fokus mengabadikan momen dan tidak lagi mengatur setting-an kamera.

 

ADVERTISEMENTS

1. Gunakan fast shutter speed

Menggunakan shutter speed

Menggunakan shutter speed via https://photographylife.com

Shutter speed cepat adalah satu-satunya hal yang paling penting untuk bisa foto sport photography. Atur kamera kalian dengan speed yang tinggi agar mendapatkan objek di foto tidak blur.

Kecepatan rana yang cepat sangat penting untuk membekukan gerakan. 

Untuk mendapatkan pengaturan speed yang cocok kamu bisa ambil beberapa foto untuk tes sebelum acara utama dimulai sehingga kamu bisa mengecek pengaturan kamera secara berkala.

Dengan itu kamu akan mendapatkan speed yang sesuai dengan hasil yang tajam. Kamu juga bisa gunakan speed hingga 1/1250 detik untuk foto olahraga balap motor. 

ADVERTISEMENTS

2. Bukaan Aperture

Gunakan aperture lebar untuk menangkap cahaya yang cukup dan blur latar belakang. Untuk membantu kamu mencapai shutter speed yang tinggi, kamu harus membuka aperture kamu sebesar besarnya. 

Jika lensa kamu memiliki bukaan lebar f 2.8 atau f 4 atur lensa kamu dengan bukaan tersebut.

Hal ini akan membantu foto kamu cukup terang dan menghasilkan background yang lebih blur dan akan menghasilkan gambar dengan drama yang lebih menarik.

Karena di sini hanya menggunakan lensa tele standar, saya menggunakan bukaan f 5.6.

ADVERTISEMENTS

3. ISO (International Standard Organization)

Kadang lensa dengan bukaan besar saja tidak cukup. Kadang ada objek yang bergerak sangat cepat.

Untuk itu mau tidak mau kamu harus menaikan ISO yang sesuai dengan kondisi di lapangan.

Misalnya di pagi hari, gunakan ISO 100-200. Saya di sini menggunakan ISO 400, karena saya menggunakan shutter speed terlalu tinggi.

ADVERTISEMENTS

4. Burst mode

Gerakan olahraga seringkali amat cepat dan sulit untuk diikuti. Dengan menggunakan mode pemotretan burst kamu akan punya kesempatan lebih untuk mendapatkan hasil terbaik, dan tidak kehilangan momen.

ADVERTISEMENTS

5. White balance

white balance

white balance via https://drive.google.com

Untuk pemula saya sarankan sebaiknya menggunakan white balance otomatis saja supaya tidak repot.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini