Yorkshire atau County of York adalah sebuah county atau provinsi yang terletak di bagian utara England. Daerah ini merupakan county terbesar dengan luas hampir 12.000 km2 dan memiliki populasi mencapai 6 juta penduduk. Yorkshire merupakan daerah bersejarah di Inggris dengan pusat daerah di kota York. Saat ini Yorkshire menjadi salah satu destinasi wisata yang populer di England.
Bagaimana tidak? Yorkshire menawarkan keindahan alam pedesaan yang memanjakan mata, bangunan-bangunan tua bersejarah hingga kota metropolitan dengan pusat perbelanjaan yang menyediakan berbagai souvenir cantik bagi para wisatawan. Lalu, apa saja sih tempat-tempat di Yorkshire yang katanya "sayang" untuk dilewatkan saat kita travelling ke sana?
1. Yang pertama ada National Railway Museum
Museum Kereta Api di York merupakan bangunan bersejarah yang didirikan pada tahun 1975, terletak di Leeman Road, York. Tempat ini dibangun untuk mengabadikan sejarah kereta api di Inggris. Kereta api menjadi salah satu transportasi andalan di negara Inggris. Karena selain on-time dan bebas hambatan, transportasi ini juga terbilang murah.
Museum yang berada di North Yorkshire ini menjadi salah satu destinasi wisata yang sangat menarik. Museum ini ramai dikunjungi wisatawan. Pada tahun 2016 tercatat lebih dari 700 ribu pengunjung yang singgah di tempat bersejarah satu ini. Di dalam museum terdapat banyak miniatur kereta api sehingga sangat cocok dijadikan tempat berfoto dengan latar belakang lokomotif yang bernuansa klasik. Selain itu, setiap akhir pekan anak-anak juga bisa menyaksikan pertunjukan sains interaktif di tempat ini lho!
2. Yang kedua ada York Minster
Katedral di York biasa disebut Minster. Katedral ini memiliki nama asli The Cathedral and Metropolitical Church of Saint Peter. Wah, panjang sekali ya. York Minster terletak di Deangate, York. Katedral ini merupakan salah satu katedral terbaik di England. Meskipun pernah terjadi kebakaran hebat, tak membuat reputasi katedral ini menjadi turun.
Karena para arsitek terbaik telah menyulap katedral ini menjadi bangunan yang begitu indah. The South Quire Aisle akan menjadi proyek konservasi dan restorasi terpenting di dekade selanjutnya. Selain itu, York Minster juga menawarkan keindahan jendela terbesar katedral atau dikenal dengan The Great East Window klik di sini untuk melihat jendela dengan desain yang begitu memukau.
3. Yang ketiga adalah Clifford’s Tower
Clifford’s Tower adalah salah satu landmark terindah yang ada di York. Bangunan ini adalah salah satu bagian terbesar dari York Castle yang terletak di Tower St. Dahulu, York Castle menjadi pusat pemerintahan di Inggris utara. Dan menara ini digunakan sebagai tempat untuk menahan para tawanan dan bunuh diri massal.
Serem juga ya. Tapi jangan khawatir, sekarang Clifford’s Tower sudah steril dari masa lalunya yang kelam. Saat ini, bangunan dari batu yang dikelilingi dengan rerumputan yang begitu hijau ini menjadi salah satu daya tarik wisatawan di York. Dengan berdiri di puncak tangga masuk menuju menara ini, kita bisa melihat keindahan Kota York, The God’s Own County.
4. Yang keempat adalah North York Moors
Tempat wisata yang satu ini jangan sampai dilewatkan. North York Moors yang merupakan salah satu taman nasional terbaik di Inggris menyediakan pemandangan alam yang memanjakan mata. Tempat ini terdiri atas beberapa dataran tinggi moorland yang dipisahkan oleh lembah-lembah yang memiliki kedalaman yang beragam.
Di sekelilingnya terdapat beberapa sungai yang mengalir, diantaranya Sungai Leven dan Sungai Tees. Untuk berkeliling, wisatawan dapat mengakses Cleveland Way yang mengelilingi dataran moor atau Lyke Wake Way yang langsung menuju pusat dataran moor. Wisatawan akan disuguhkan pemandangan yang menakjubkan dari naungan pepohonan yang begitu rindang hingga bunga-bunga yang bermekaran khususnya pada musim semi. Selain itu, area ini juga menawarkan arena bersepeda, pacuan kuda, mountain biking hingga gliding club. Sayang sekali kan jika dilewatkan!
5. Dan yang terakhir adalah The Corn Exchange
Yang namanya berwisata, belum lengkap rasanya kalau belum mampir ke pusat perbelanjaan. Mengingat juga keluarga di rumah dan teman-teman yang sudah nitip minta dibawakan oleh-oleh, maka The Corn Exchange menjadi salah satu solusi terbaik. Tempat ini berlokasi di Leeds, West Yorkshire. Di sana terdapat banyak butik dan toko aksesoris serta souvenir dengan produk branded yang lumayan pas di kantong.
Para wisatawan yang mampir ke sini rela mengantre untuk mendapatkan oleh-oleh khas York untuk orang tersayang. Selain itu, di sana juga terdapat banyak cafe dan juga restoran yang menyediakan segala jenis makanan khas dari seluruh penjuru York, di antaranya Yorkshire Pudding. So, jangan sampai melewatkan kesempatan untuk mencicipi Yorkshire Pudding yang terkenal bikin ngiler ya!
6. Yorkshire Pudding, so yummy..
Nah, sahabat hipwee.. Tempat-tempat di atas hanya sebagian kecil referensi untuk para traveller yang ingin travelling ke UK. Masih banyak lagi tempat-tempat di Yorkshire yang bakal membuat kita betah berlama-lama menghabiskan liburan di sana. Semoga bermanfaat!
Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya
“
“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”
”