Tips Tetap Fit Saat Dilanda Demam Piala Dunia 2018

Harus tetap fit meski kena demam yaaa...

Demam Piala Dunia 2018 melanda seantero negeri. Dilaksanakan di Rusia dengan perbedaan jam yang cukup signifikan membuat pecinta sepak bola rela begadang sampai pagi agar tidak ketinggalan pertandingan seru penuh kejutan. Apa kalian termasuk pecinta bola yang rela duduk di depan layar televisi sampai dini hari?

Hobi begadang nonton bola, tapi kalau tidak menjaga kesehatan bisa buat tubuh jadi tidak fit dan gampang terserang penyakit. Jadwal tayang sepak bola dari sore hingga pagi buta memaksa tubuh untuk begadang, diperlukan siasat untuk menjaga kesehatan agar tidak terganggu. Berikut ini tips yang dapat kalian lakukan sendiri agar dapat terus fit selama nonton pertandingan piala dunia. Yuk disimak!

ADVERTISEMENTS

1. Jangan sampai perut dalam keadaan lapar

nonton sambil makan snack

nonton sambil makan snack via http://google.com

Walau asyik nonton bola, jangan sampai lupa makan! Memang karena terasa seru menonton, tidak akan merasa lapar namun mulai dari sinilah kesehatan bisa terganggu. Walau sedang asyik nonton jangan sampai telat makan apalagi jika memiliki sakit magh. Perhatikan pula camilan yang dimakan, pilihlah camilan yang sehat untuk mengganjal perut.

ADVERTISEMENTS

2. Pilih pertandingan tim favorit

nonton team bola favorit

nonton team bola favorit via http://google.com

Baiknya jangan tonton semua pertandingan karena sudah pasti dalam sebulan kamu tidak akan tidur. Pilihlah untuk menonton tim favoritmu saja selebihnya kamu bisa menonton highlights lewat berbagai situs olahraga.

ADVERTISEMENTS

3. Senam ringan untuk relaksasi juga perlu

senam tangan

senam tangan via http://google.com

Lakukan gerakan-gerakan ringan akan memberikan relaksasi tersendiri buat tubuh. Saat begadang mengakibatkan urat saraf tegang, lakukan olahraga ringan seperti menggerakan kepala, pergelangan kaki atau tangan agar kamu bisa lebih rileks.

ADVERTISEMENTS

4. Nobar bareng geng boleh juga

Nobar piala dunia bareng temen

Nobar piala dunia bareng temen via https://google.com

Salah satu cara asyik nobar ya nonton sama teman-teman terdekat. Selain nonton bisa juga quality time dengan teman terdekat. Jika lokasi nobar di udara terbuka, waspadai angin malam. Baiknya gunakan baju hangat atau jaket. Jangan memakai baju tipis jika keluar malam untuk nobar karena akan lebih mudah terkena flu.

ADVERTISEMENTS

5. Minum air putih dan madu

Minum air putih

Minum air putih via http://google.com

Begadang juga dapat menguras energimu. Cadangan energi semakin malam semakin menipis sehingga minum air putih dan madu sangat membantu jaga stamina. Bisa juga diganti dengan wedang jahe agar badan lebih hangat ketika nobar terlebih lagi jika nobar di luar ruangan.

Nah gimana tips sehat nonton piala dunia dari kami? Mudah untuk ditiru bukan? Yuk mulai ikuti tips diatas agar hobi nonton bola tidak mengganggu aktivitasmu yang lainnya.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Finish what you started