Tips dan Trik Mempersiapkan Outdoor Party Super Keren di Rumah

Perhatikan 6 hal ini sebelum menggelar outdoor party di rumahmu

Apakah kamu sering menjadi tuan rumah dalam sebuah pesta atau pertemuan? Kalau iya, tentunya pesta rumahan bergaya garden party pernah terpikirkan olehmu. Selain menikmati suasana yang natural dan lebih akrab, nyatanya pesta di taman dapat tetap terasa elegan meskipun dengan modal sedikit. Untuk melengkapi acaramu berikutnya, tidak ada salahya mendekor rumah dengan desain outdoor party yang menarik. Simak langkah-langkahnya berikut ini!

ADVERTISEMENTS

1. Siapkan menu yang sesuai

Menu makanan untuk outdoor party //

Menu makanan untuk outdoor party // via https://thegoldenbun.com

Apabila di rumah kamu tersedia lahan cukup luas yang muat untuk meja besar beserta berbagai perlengkapan makanan lainnya, cobalah mengadakan pesta taman dengan konsep prasmanan. Dari segi makanan yang dihidangkan, kalau area outdoor kamu ternyata kecil dan pesta yang diselenggarakan hanya mengundang sedikit tamu, sebaiknya memilih jenis finger food. Selain lebih murah dari segi biaya, penyajian finger food akan memudahkan tamu-tamu saling mengobrol sembari menyantap camilan yang disediakan. Pertimbangan lainnya agar suasana lebih meriah, kenapa tidak siapkan panggangan untuk pesta BBQ skala kecil? Tamu kamu bakal betah stay lebih lama.

ADVERTISEMENTS

2. Pilih perlengkapan makan yang bisa dipakai berulang kali

Perlengkapan makan outdoor party //

Perlengkapan makan outdoor party // via https://wheelandbarrow.com.au

Akibat anggapan menggunakan peralatan makan biasa terkadang terlalu menyulitkan, banyak orang yang mengadakan pesta kebun dengan memakai piring dan gelas sekali pakai. Padahal, kalau kamu sering mengadakan outdoor party, hal ini bakal memicu pemborosan. Oleh karena itu, pilihlah perlengkapan makan yang ringan, simpel, serta bisa digunakan berulang kali. Tidak perlu kebingungan lagi pada pesta berikutnya.

ADVERTISEMENTS

3. Sediakan minuman dengan tampilan kreatif

Minuman kreatif untuk outdoor party //

Minuman kreatif untuk outdoor party // via http://www.getcreativejuice.com

Outdoor party tentu tidak akan lengkap tanpa adanya aneka minuman. Jus buah, cocktail, atau mocktail meningkatkan daya tarik garden party di rumahmu. Kamu bisa berkreasi membuat bar mini dengan memanfaatkan troli vintage atau menata meja sendiri. Gunakan dispenser kaca untuk menampilkan racikan minuman kamu yang menggugah selera.

ADVERTISEMENTS

4. Menata layout sesuai konsep

Layout outdoor party //

Layout outdoor party // via https://www.housebeautiful.com

Kebanyakan orang yang sering mengadakan outdoor party di rumahnya, setidaknya sudah menyediakan patio kecil sebagai pusat pertemuan. Meski begitu, kamu tetap harus menata layoutnya sesuai konsep. Apakah kamu hanya akan mengundang sedikit tamu agar lebih akrab? Atau justru ingin menghidangkan sajian BBQ untuk sejumlah orang yang lebih banyak? Sediakan posisi ternyaman untuk tamu-tamumu bisa duduk, tetapi tetap nyaman menyantap makanan yang disajikan.

ADVERTISEMENTS

5. Tentukan tema untuk pestamu

Tema pesta kebun //

Tema pesta kebun // via https://minteventdesign.com

Memberikan tema khusus pada acara pesta kebun kamu akan memunculkan kesan berbeda bagi para tamu nantinya. Jika kamu menyukai nuansa bebas, gaya bohemian adalah pilihan yang paling pas. Jika acara yang digelar sedikit formal seperti baby shower atau bridal shower, kamu  bisa menggunakan dekorasi dengan gaya farmhouse atau tropis seperti desain di atas.

ADVERTISEMENTS

6. Lengkapi dengan dekorasi dan aksesoris

Aksesoris outdoor party //

Aksesoris outdoor party // via https://www.hgtv.com

Selanjutnya adalah tips agar suasana outdoor party di rumahmu lebih personal dan berbeda dari yang lain. Karpet bisa memberikan sentuhan warna dan tekstur berbeda ke dalam patio atau area outdoor di rumahmu. Jangan ragu menambahkan berbagai dekorasi do-it-yourself, seperti taplak meja atau sarung bantal yang dirajut sendiri.

Selain beberapa tips di atas, ada beberapa hal lain yang tak kalah penting dan harus diperhatikan. Untuk acara pesta yang diadakan hingga malam hari, jangan lupa mempersiapkan pencahayaan yang cukup. Jika di area acara banyak serangga seperti nyamuk, ada baiknya meletakkan beberapa lilin aromaterapi agar kehadiran serangga tidak mengganggu acara yang kamu buat. Siap untuk mewujudkan outdoor party super keren di rumahmu?

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Bangun Proyek dengan Aman, Nyaman, dan Transparan *Semua foto yang berasal dari Arsitag.com adalah kekayaan intelektual milik masing-masing profesional yang mengunggah karyanya ke Arsitag.com.