Siapa di sini yang tidak tergiur pakai Paylater? Cukup dengan data diri sesuai KTP dan tanpa agunan apapun kita bisa menikmati fitur Paylater dengan mudah.
Kehadiran Paylater sejatinya bisa sangat membantu keuangan di saat kepepet, tapi disisi lain bisa menjadi boomerang jika kita tidak bijak dalam penggunaannya. Karena tanpa sadar, pembayaran metode Paylater bisa meningkatkan potensi perilaku konsumtif. Bahayanya adalah, penggunaan Paylater yang tidak diiringi dengan strategi yang tepat bagi kesehatan keuanganmu. Bisa-bisa kita jadi babak belur saat jatuh tempo nanti.
Berikut 5 tips untuk penggunaan Paylater dengan aman dan tepat tanpa babak belur.
ADVERTISEMENTS
1. Jangan terbawa hawa nafsu
Keinginan kita yang banyak, didukung penggunaan Paylater yang mudah membuat kita seolah-olah selalu memiliki cadangan uang yang banyak dan jadi mudah tergoda buat transaksi pakai Paylater bahkan buat belanja yang bukan kebutuhan penting. Jangan sampai gajimu habis hanya untuk membayar tagihan Paylater untuk sesuatu yang tidak penting dan bisa ditunda.
ADVERTISEMENTS
2. Setiap transaksi perlu pakai perhitungan. Please jangan asal
Kalau ingin pakai Paylater pastikan kamu melakukan perhitungan sesuai budget pengeluaranmu dan pastikan juga kalau kamu sedang tidak dalam tanggungan hutang/cicilan tagihan lain. jangan sampai jadi gali lubang tutup lubang karena tidak punya perhitungan dan penjadwalan keuangan yang tepat.
ADVERTISEMENTS
3. Pakai Paylater saat benar-benar kepepet
Anggap Paylater itu tombol darurat. Jadi pakailah hanya saat benar-benar kepepet dan untuk kebutuhan yang mendesak. Tapi sekali lagi, pastikan rencana keuangan yang tepat untuk menghindari kelabakan saat tagihan jatuh tempo.
ADVERTISEMENTS
4. Pelajari kebijakan Paylater di tiap platform
Sebelum membayar dengan metode Paylater, pelajari dulu ketentuan-ketentuan yang diberlakukan di setiap platform tempat kamu akan melakukan transaksi. Bagaimana sistemnya, kebijakan pembayaran dan biaya administrasi dan denda yang diberlakukan.
ADVERTISEMENTS
5. Rajin menabung
Menabung kalau bisa tidak hanya untuk simpanan masa depan, tapi juga untuk dana darurat. Menghindari risiko harus melakukan pinjaman uang saat keperluan darurat dan mendesak.
Itu dia tips tipis-tipis buat yang tergiur menggunakan fitur pembayaran Paylater di e-commerce dan aplikasi akomodasi online lainnya. Jangan sampai terlena dengan kemudahannya.
Pokoknya sabar aja, buat rencana keuangan yang matang, jangan boros dan mudah tergoda. Pakai dan manfaatkan Paylater dengan bijak sebagai alat untuk mempermudah masalah kita jangan malah jadi masalah. Semoga bermanfaat~
Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya
“
“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”
”