Mendengar kata bordes tangga mungkin kamu bingung dan bahkan belum pernah denger. Bordes tangga emang terminologi teknis di kalangan pelaku arsitektur dan desain interior. Cuma, kalau kamu lihat bagian mana yang merupakan bordes tangga secara langsung, kamu bakal paham, kok.
Jadi, bordes tangga adalah plat datar atau dek di antara anak tangga. Ada juga yang menyebutnya sebagai landing area. Fungsi dasarnya buat mengistirahatkan kaki saat naik tangga. Tapi, pada praktiknya lebih dari itu. Bordes memungkinkan tangga punya bentuk lain selain lurus.
Tangga berbentuk huruf L dan U punya bordes untuk memperkuat dan menyeimbangkan strukturnya. Pakemnya bordes harus punya luas minimal satu meter persegi. Yang mana, kalau area bordes cukup luas, bordes juga bisa jadi tempat menaruh dekorasi dan aksesoris rumah buat mempercantik area tangga.
Misalnya menaruh pot bunga, hiasan, ornamen dinding, lukisan, meja kecil untuk menaruh pernak-pernik, atau bahkan credenza kalau tempatnya cukup. Yang pasti, tangga yang punya 12 atau lebih anak tangga direkomendasikan untuk punya bordes agar lebih aman dan enggak melelahkan.
Jumlah bordes minimal satu, tapi bisa lebih dari satu. Penempatannya tergantung dari desain tangga yang diajukan arsitek. Masih belum kebayang? Tenang, Dekoruma udah ngumpulin lima ide bordes tangga yang punya tampilan keren dan tentunya membawa suasana baru pada area tangga yang anti monoton. Yuk, lihat di bawah ini!
ADVERTISEMENTS
1. Sleek dan Modern, Tangga Kayu Dengan Railing Kaca Lengkap Sama Dua Bordes di Bawah dan Tengah Tangga
Kayak yang dibilang sebelumnya, jumlah bordes pada tangga bisa lebih dari satu. Selain di tengah, bordes juga bisa ditaruh di bawah tangga. Umumnya setelah satu sampai tiga anak tangga pertama. Contohnya kayak ilustrasi di atas. Dari desainnya, tangga ini mengusung desain modern dan minimalis.
Anak tangga kayu juga unik dibuat dengan efek floating dan dilengkapi railing kaca dengan handle kayu. Dapat dilihat kalau bordes ada di tengah tangga dan juga di bagian bawah. Di area bordes bawah, dipasangi beberapa ornamen dinding bernuansa etnik yang memberikan tampilan eklektik pada area tangga.
ADVERTISEMENTS
2. Mewah Dengan Anak Tangga Marmer Putih. Dipadukan Railing Kaca Yang Kontemporer dan Bordes Panjang
Untuk menciptakan kesan modern yang terlihat lebih mewah, kalian bisa memasang anak tangga dari marmer putih kayak gini. Kemudian, dipasangkan dengan railing kaca model frameless yang mewakili kesan modern dari tangga ini. Bordesnya sendiri ditempatkan di tengah tangga seperti pada umumnya.
Sama seperti anak tangganya, bordes juga terbuat dari marmer yang ukurannya cukup luas. Menghadap dinding void yang tinggi, area bordes dipasangi lukisan besar untuk mempercantik tampilannya. Posisi bordes seperti ini juga bakal menarik kalau dipasangi lampu gantung & lampu plafon yang desainnya cantik.
ADVERTISEMENTS
3. Jendela-Jendela Besar di Samping Tangga, Bordes Jadi Tempat Buat Menikmati Pemandangan Taman Belakang Sejenak
Kalau area tangga punya plafon tinggi dan jendela besar yang bertingkat kayak gini, bordes bakal jadi tempat yang asyik buat menikmati pemandangan luar. Fungsinya jadi seperti dek observasi, kamu bisa berhenti sejenak waktu naik tangga buat melihat ke luar dan melihat pemandangan taman belakang.
Dengan adanya jendela besar dan pemandangan ini, area bordes bisa dibuat kosong aja. Tapi, kalau mau menambahkan dekorasi juga bisa karena masih ada area lantai dan dinding yang lumayan luas untuk dihias.
ADVERTISEMENTS
4. Posisi Bordes Rendah di Bagian Bawah Tangga, Cantik dan Terang dengan Lampu Pada Anak Tangga
Saat area tangga enggak terlalu luas, pasang saja bordes di bagian bawah supaya tangga enggak terlalu banyak makan tempat. Bordes mungil pada tangga ini dipasang setelah satu anak tangga, serta menghadap langsung ke jendela yang dipasang pada dinding area sekitar tangga.
Enggak banyak yang bisa dilakukan untuk area bordes, jadi pemilik rumah memilih untuk memasang lampu di bagian bawah anak tangga. Hasilnya, tangga kelihatan lebih cantik ketika lampu dinyalakan. Juga, lebih aman untuk naik turun tangga karena jalurnya kelihatan jelas.
ADVERTISEMENTS
5. Modern Klasik Dengan Kayu, Railing Jari-jari, dan Rak Bawah Tangga, Bordes Juga Ditempatkan di Bawah Dengan Ukuran Cukup Luas
Dari tadi desain tangga dan bordesnya udah cenderung minimalis dan modern. Jangan lupakan juga desain tangga modern klasik seperti ini. Anak tangga kayu dipadukan sama aksen warna putih pada undakannya. Kemudian, railing-nya pakai motif jari-jari yang klasik kayak gini.
Bordesnya juga dipasang di bagian bawah dan ukurannya cukup luas. Selain itu, bordes juga menghadap ke jendela sehingga suasana tangga jadi terang. Ada pula lampu gantung yang dipasang dan ornamen burung di area sudut bordes. Enggak ketinggalan, ruang kosong di bawah tangga yang dipasangi unit rak serbaguna yang menambah kapasitas penyimpanan rumah.
Satu hal penting yang perlu diingat, sebelum menaruh furnitur dan dekorasi, pastikan dulu kepada arsitek atau kontraktor rumah kalau bordes tanggamu kuat. Tanyakan juga berapa banyak beban yang bisa ditaruh di atasnya.
Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya
“
“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”
”