Takjil Segar, Nikmat dan Gurih dari Olahan Buah-Buahan Sebut Saja Kolak. Wenaknya Nggak Ketulungan.

Apa kalian masih ingat dengan kolak?

Takjil merupakan kosakata dari arab yang memiliki arti menyegarkan. Sedangkan dalam artian ini takjil yang dimaksud sebagai sesuatu yang menyegarkan dalam berbuka puasa. Karena pada dasarnya di islam sendiri menyegarkan diri saat berbuka puasa dengan yang menyegarkan adalah sebuah anjuran yang harus dilaksanakan.

Jadi takjil jangan selalu disambungkan dengan gratisan ya, yang ada di masjid-masjid hehe

Contoh takjil salah satunya ialah kolak. Kolak sebuah hidangan yang selain menyegarkan juga memberikan kesan gurih, manis dan lezat bagi kalian yang sedang berpuasa. Tidak hanya itu, kebaikan dari olahan buahnya juga manambah kekuatan dan vitaman bagi tubuh kalian yang seharian telah menahan lapar dan haus. Apa salahnya diberi asupan yang menyegarkan dan menyehatkan. Berikut berbagai resep kolak yang menyegarkan.

ADVERTISEMENTS

1. Kolak Durian Manis Segar

Kolak durian mantab

Kolak durian mantab via https://i0.wp.com

Bahan-bahan :


  • Durian dua buah

  • 750 g Santan

  • 200 g Gula Merah (sisir Halus

  • 100 g Gula Pasir

  • 2 Lembar daun pandan

  • 1/4 sdt Garam

  • 200 ml air

Langkah pembuatan :


  1. Rebuslah air bersama gula merah hingga larut dan tunggu sampai mendidih

  2. Kemudian angkat lalu saring

  3. Didihkan kembali gula merah cair tersebut bersama santan dan juga gula pasir. Selalu aduk agar santan tidak pecah

  4. Masukkan durian, tetap aduk sampai rata

  5. Masak sampai mendidih, aduk sesekali hingga buah durian lepas dari bijinya.

  6. Angkat, dan siap disajikan untuk takjil berbuka puasa

ADVERTISEMENTS

2. Kolak Nangka Legit

Bahan – bahan :


  • 10 buah nangka (buang isi, iris jadi empat)

  • 200 g kolang kaling

  • 2 buah pisang raja (iris menurut selera)

  • 2 gelas santan kelapa

  • 2 gelas air

  • 100 g gula pasir

  • 100 g gula merah (sisir halus)

  • Bubuk Vanilla

  • Garam secukupnya

Langkah Pembuatan :


  1. Panaskan air di panci dengan api sedang.

  2. Masukkan gula pasir dan gula merah, tunggu sampai mendidih

  3. Masukkan kolang – kaling dan masaklah sampai empuk

  4. Tambahkan pisang raja ke dalam panci

  5. Selanjutnya, masukkan buah nangka, sedikit garam (agar lebih gurih) dan bubuk vanilla. Masak hingga mendidih.

  6. Terakhir, masukkan santan dan masak hingga mendidih sambil diaduk agar santan tidak pecah.

  7. Akhirnya siap disajikan sebagai takjil di meja makan

ADVERTISEMENTS

3. Kolak Labu Kuning

Kolak labu kuning

Kolak labu kuning via http://www.amerindomagazine.com

Bahan-bahan :


  • 750 g buah labu (potong kecil sesuai selera)

  • 5 buah pisang kepok (potong kecil – kecil)

  • 1 Liter Air

  • 150 g Gula Merah (Sisir halus)

  • 2 Lembar daun pandan

  • 500 ml santan kelapa

  • 1/2 sdt garam

Langkah Pembuatan :


  1. Rebuslah air bersamaan dengan gula merah dan daun pandan smapai mendidih.

  2. Masukkan labu dan pisang, masaklah hingga setengah matang

  3. Masukkan santan dan garam, aduklah agar santan tidak pecah

  4. Tunggulah sampai mendidih, labu serta pisang menjadi empuk

  5. Kemudian angkat dan siap di santap

ADVERTISEMENTS

4. Kolak Biji Salak Ubi Ungu

Bahan – bahan :


  • 300 g ubi ungu (rebus dan haluskan)

  • 150 g tepung tapioka

  • 1/4 sdt garam

  • 200 g gula pasir

  • 1 sdm tepung tapioka (Larutkan bersama air 50 ml air)

  • 1 lembar daun pandan

  • 180 ml santan kelapa

Langkah Pembuatan :


  1. Campur ubi ungu dengan tapioka dan garam (aduk dengan tangan)

  2. Tambahkan sedikit air kurang lebih 50 cc sambil aduk dengan tangan hingga kalis

  3. Bentuk adonan menjadi bulat lonjong

  4. Rebuslah air, setelah mendidih masukkan biji salak buatan

  5. Setelah mengambang, angkat dan tiriskan

  6. Rebus santan dengan menambahkan sedikit garam sembari aduk terus menerus hingga mendidih

  7. Kemudian angkat dan sisihkan setelah mendidih

  8. Masak 300 ml air bersamaan dengan gula pasir dan pandan kemudian, tambahkan biji salak (buatan) dan lurutan tapioka tunggu hingga mendidih dan tetap aduk selama menunggu mendidih

  9. Kemudian terakhir siap disajikan di meja makan.

ADVERTISEMENTS

5. Kolak Pisang Santan Segar dan Lezat

Kolak pisang

Kolak pisang via https://img-o.okeinfo.net

Bahan – bahan :


  • 600 ml santan kelapa

  • 2 sdm Gula pasir

  • 200 g gula merah (sisir halus)

  • 500 g pisang tanduk (pilih yang matang)

  • 100 g kolang kaling (potong sesuai selera)

  • 2 Lembar daun pandan

  • Air secukupnya

  • 1 sdt garam

  • 1/2 sdt vanilla bubuk

Langkah pembuatan :


  1. Rebus air bersama dengan gula merah yang telah di sisir, tunggu sampai larut angkat dan saring.

  2. Campurlah santan kelapa, gula merah yang telah disaring, vanilla, gula pasir dan garam pada panci

  3. Rebuslah bahan-bahan tersebut dengan api sedang dan tetaplah aduk hingga mendidih

  4. Kemudian masukkan kolang kaling serta pisang tanduk bersama rebusan santan. Tunggulah hingga matang kolang kaling dan pisangnya

  5. Selanjutnya siap santap takjil segar satu ini

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Melakukan dengan Hati agar lebih hidup.