Sudah Selesai Kuliah, Sekarang Mau Apa?

Karena nganggur bukan berarti nggak ada kerjaan

Sudah bukan lagi mahasiswa, sekarang bebas mau ngapain aja. Nggak ada lagi tanggungjawab yang berkaitan dengan tugas-tugas kuliah. Kini kamu adalah sarjana. Sudah tahu setelah ini kamu ingin ngapain?

Banyak yang seperti ini, sudah wisuda tapi masih belum move on dari kisah-kisahnya selama menjadi mahasiswa. Katanya sih masih ingin menikmati masa rehat setelah berhari-hari lamanya berkutat dengan tugas akhir yang membuat lelah jiwa dan pusing kepala. Terus kegiatan apa dong yang bisa dilakukan selagi menikmati masa-masa nganggur selepas jadi sarjana?

ADVERTISEMENTS

1. Traveling

Mungkin saking banyaknya waktu yang tersita untuk mengerjakan skripsimu, kamu jadi harus meng-skip dulu kegiatan traveling-mu. Kamu jadi melewatkan tempat-tempat unik dan menarik yang siap memanjakan tubuh dan pikiranmu. Nah, mumpung kamu masih nganggur ada baiknya kamu ambil kesempatan tersebut untuk traveling.

Mengunjungi setiap destinasi yang udah lama banget kamu impikan. Sekalian cari koneksi, siapa tahu ada pekerjaan yang sesuai dengan yang kamu cari.

ADVERTISEMENTS

2. Jadi Volunteer

Siapa bilang nganggur nggak bikin produktif? Nganggurmu akan tetap produktif bila kamu ikut kegiatan yang positif. Seperti jadi volunteer untuk sebuah lembaga atau institusi. Dengan kamu menjadi volunteer, kamu dapat belajar bagaimana mengelola tim yang baik. Sebelum nantinya kamu masuk ke dunia kerja sesungguhnya.

ADVERTISEMENTS

3. Magang

internship

internship via https://www.pexels.com

Sekarang ini banyak lho perusahaan yang membuka lowongan untuk magang atau program internship. Kamu bisa cobain deh. Hitung-hitung kamu icip-icip dulu lah dunia kerja tuh kayak gimana. Sekalian kamu bisa pelajari tipe-tipe pekerja yang ada di sana. Dengan kamu ikut magang, dirimu secara tidak langsung akan berlatih proses pengendalian diri.

Kamu juga dituntut untuk mengaplikasikan teorimu ke dalam bentuk nyata. Nah, jadi berfaedah kan? Magang sambil belajar. Nggak rugi dong ya?

ADVERTISEMENTS

4. Bergabung dengan Komunitas

Ini yang seru, bergabung dengan komunitas yang sesuai dengan minatmu. Sewaktu masih kuliah, mungkin kamu ingin ikutan di komunitas ini dan itu. Tapi waktumu sudah cukup tersita banyak dengan tugas dan kegiatan kuliah. Nah, mumpung masih agak longgar, kamu bisa tuh memulai untuk bergabung dengan komunitas yang sesuai dengan minatmu.

Karena memiliki banyak kesamaan, siapa tahu kamu bakalan dapat link untuk bisa dapat kerjaan yang cocok denganmu. Nggak cuma yang sesuai minatmu aja lho. Kamu juga bisa kok bergabung dengan komunitas yang diluar minatmu. Hitung-hitung kamu sedang mencoba untuk mengeksplor kemampuanmu. Jadi seru kan masa "rehatmu"?

ADVERTISEMENTS

5. Tekuni Bisnis

Ada yang pas waktu kuliah punya bisnis kecil-kecilan tapi berhenti gegara jadwal kuliah yang nggak beraturan? Kalau ada, saatnya kini kamu laksanakan. Kamu sudah nggak terikat dengan jadwal kuliah lagi, saatnya kamu untuk memulai untuk menekuni bisnismu. Nggak papa lah mulai dari bawah lagi.

Asal tekun, insyaallah akan berhasil. Dengan begitu kamu nggak perlu repot-repot bikin CV dan surat lamaran untuk perusahaan ini dan itu. Karena kamu sudah berhasil membuka usaha sendiri sekaligus membuka lapangan pekerjaan untuk banyak orang. Gimana? Masih nggak mau mencoba?

ADVERTISEMENTS

6. Kerjakan Hobi

Punya hobi tapi jarang di sentuh? Duh jangan gitu deh! Sembari CV dan surat lamaranmu laku, mending kamu kerjakan hobimu. Sayang lho kalau punya hobi tapi di anggurin. Siapa tahu berawal dari sekedar hobi, lama-lama nanti jadi pundi-pundi.

Kalaupun akan tetap jadi hobi, setidaknya itu mendatangkan faedah untuk dirimu. Kreativitasmu jadi semakin terasah dan terarah. Itu bisa menjadi bekal untuk masuk ke dunia kerja yang sesungguhnya. Keren 'kan?

7. Jadi Asisten Dosen

Nggak ada salahnya setelah kamu lulus jadi sarjana, kamu tetap stay di kampus dengan ikut bergabung di penelitian dosenmu. Kamu bisa menawarkan bantuan kepada dosenmu untuk menjadi asistennya. Sekalian deh jalin hubungan dekat dengan dosenmu, siapa tahu kamu mendapatkan rekomendasi pekerjaan darinya.

Biasanya dosen memiliki banyak link yang bisa kamu jadikan referensi dalam melamar pekerjaan. Dosen nggak melulu menakutkan 'kan? Dia bisa jadi teman yang baik untuk kamu.

8. Ikut Kursus

Kamu suka tantangan? Atau menyukai hal yang baru? Nah, kamu bisa ikut kursus di lembaga-lembaga kursus tertentu. Sesuai dengan yang ingin kamu pelajari dan kuasai. Dengan kamu ikut kursus, kamu akan mendapatkan skill baru. Kemampuanmu menjadi terasah dan siapa tahu bisa menjadi nilai tambah saat nanti melamar pekerjaan. Karena belajar itu nggak memandang batasan.

Kamu bisa memanfaatkan tempat kursusmu tersebut untuk mencari link pekerjaan juga. Jadi multifungsi kan? Sekali mendayung, dua tiga pulau terlampaui.

9. Jadi Education Center

Kamu sudah jadi alumni, nah nggak ada salahnya kan kamu sharing dengan adik-adikmu? Sekarang ini banyak lho adik-adik kita yang sudah lulus dari bangku SMA/SMK tapi masih bingung mau kuliah dimana dan ambil jurusan apa. Nah, kesempatan nih buat kamu bisa sharing dengan mereka.

Kamu bisa gunakan pengalamanmu untuk berbagi tips dan trik seputar masuk kampus dan kegiatan kuliah. Setidaknya waktu nganggurmu berguna. Karena dengan kamu sharing pengalamanmu kepada mereka, kamu sudah membantu mereka dalam mengatasi kebingungan saat ingin mendaftar sebagai mahasiswa.

Kamu bisa melakukannya dengan membentuk tim bersama dengan teman-temanmu. Jadi lebih seru dan mengasyikan, bukan? Karena pengalaman adalah guru terbaik.

Waktu adalah uang. Jangan sampai dia berubah menjadi pedang. Biarpun saat ini kamu belum ada kerjaan. Setidaknya, dalam keadaan nganggur pun ada hal-hal positif yang bisa kamu lakukan.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Menjadi manusia yang bermanfaat untuk sesama. Itulah bentuk dari kesuksesan yang sesungguhnya.