Dengan prinsip produk hebat bukan ditentukan oleh spek atau inovasi, namun ditentukan oleh seberapa besar produk tersebut dapat memenuhi kebutuhan konsumen disaat yang tepat dan harga yang tepat, Advan mengeluarkan seri terbarunya yaitu advan i6 yang mempunyai beberapa fitur baru. Fitur baru tersebut adalah Anti theft dan panduan muslim yang merupakan bentuk pengembangan dari sistem operasi OS IDOS 7.2 berbasis Android Nougat 7.2
ADVERTISEMENTS
1. Tracking Posision
Pertama, fitur ini mampu melacak ketika smartphone hilang atau berpindah ke tangan orang lain dan akan ada tampilan peta serta alamat. Cara melacaknya mudah, yakni tinggal mengakses di perangkat mobile atau PC dimana akan muncul informasi pada layar, peta lokasi smartphone tersebut.
ADVERTISEMENTS
2. Manual Shoot
Kedua, manual shoot. Fitur ini dapat mengambil foto atau gambar pencuri. Jadi, pemilik dapat mengetahui secara langsung siapa yang mengambil smartphone secara langsung.
ADVERTISEMENTS
3. Alarm Finder
Ketiga, alarm finder. Fitur ini akan membuat perangkat mobile berbunyi seperti alarm. Bagi si pencuri, tentu dia akan panik ketika mendengar suara keras. Fitur ini pun berguna saat pemilik lupa menaruh smartphone.
ADVERTISEMENTS
4. Lock Mobile Phone
Keempat, ada lock mobile phone. Dengan cara ini, perangkat akan terkunci dan tidak dapat digunakan. Lalu menghancurkan data. Fitur ini memungkinkan kita menghapus seluruh data di smartphone dari jarak jauh. Maka, pencuri tidak akan dapat mengambil data yang ada di dalamnya.
ADVERTISEMENTS
5. Send Message
Terakhir, ada fitur send message. Pengguna dapat mengirimkan pesan kepada yang menemukan atau yang mengambil smartphone dalam bentuk pesan singkat.
ADVERTISEMENTS
6. Fitur Face ID
Menakjubkannya lagi ada pula Fitur Face ID yang biasanya hanya ada pada brand global. Di Advan i6, Face ID hadir dengan fingeprint. Fitur Face ID ini dapat membuka layar dalam hitungan 0,4 detik. Fitur tersebut dapat mengenali 200 titik algoritma wajah pengguna atau yang didaftarkan. Sedangkan untuk privacy system, terdapat fitur yang dapat menyembunyikan data, foto, video, kontak, riwayat panggilan telfon, juga dokumen lainnya. Privacy system ini dapat diakses melalui papan tombol telepon (dialer plate) dengan kode yang dibuat pengguna.
Naah, cocok banget bukan untuk kamu yang ingin menyembunyikan data-data kenangan mantan tanpa khawatir ketahuan orang lain, yang tiba-tiba memakai atau pinjam HP mu.
Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya
“
“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”
”