EO atau Event Organizer, bahasa kerennya adalah tim riweuh adalah sosok yang super duper rempong karena merekalah yang menentukan sebuah acara atau event bisa berjalan sempurna dan paripurna.
Ga penting. Yakin mau bilang ga penting? Sadar atau tidak semua aktivitas kamu itu adalah EO dalam skala kecil atau bahkan dalam urusan non profit alias gratisan. Terus kenapa pula mesti disangkut pautkan sama EO?
Ibarat kata EO yang kamu lakukan dalam skala kecil baik di sekolah, rumah atau organisasi akan melatih dan membentuk karakter kamu menjadi lebih besar.
EO disini bukan hanya ketua lho. Bisa jadi kamu tim perkap, tim acara atau tim yang lain.
ADVERTISEMENTS
1. EO Nikahan
EO nikahan boleh dibilang gampang-gampang susah. Kemampuanmu mengenal orang dan mengatur segala sesuatunya tepat pada waktunya akan sangat teruji.
Jadi pager ayu atau pager bagus (penerima tamu)??
Ahh itu mah kerjaan kecilll , bukan bermaksud congkak tapi cobalah tantang dirimmu terlibat dalam urusan yang lebih besar dan menantang seperti pengantar keluarga besar, MC atau divisi acara. Kemampuanmu dalam menghandle acara nikahan akan sangat terasa efeknya jika kamu nanti mengikuti organisasi yang berbasis massa atau perusahaan dengan klien massal.
Percaya deh, mulai sekarang jangan duduk aja kalau ada kondangan saudara.. 😀
ADVERTISEMENTS
2. EO Kerjaan
EO kerjaan/ organisasi otomatis akan melibatkanmu dalam project, target dan berbagai rule dan tenggat waktu yang ketat. Jangan takut, disinilah tantangannya dimana kamu bisa mendapatkan pengalaman yang lebih untuk masa depanmu.
Terbiasa menghadapi pressure di atas akan sangat bermanfaat di dunia kerja dan masyarakat kelak.
ADVERTISEMENTS
3. EO Jalan-Jalan
Ahhh elahhhh jalan-jalan aja pake di EO in.
Pernah dengar pendaki yang tersesat saat naik gunung? atau mereka yang jalan-jalan habis biaya sangat mahal??
Inilah pentingnya EO Jalan-jalan menyesuaikan Itinenary dengan kemauan peserta serta budget yang ada.
Kalau kamu terbiasa menjadi EO jalan-jalan, ga heran kemampuan kamu mendapatkan rute terbaik dengan harga termurah dan fasilitas terkomplit g sulit kamu dapatkan.
Jangan heran kalau ke depannya kamu bisa ahli managerial atau ekonom handal.
ADVERTISEMENTS
4. EO Wisudaan
EO Wisudaan? Aduhhh ga sanggup!
Cukup, tahan dulu kata gak sanggup. Di sini itu momen paling special. Kemampuan kamu menghandle acara wisudaan dan farewell yang ok serta meriah akan menjadi kenangan oleh kakak kelas yang akan lulus dari SMA atau universitas.
Jangan salah loo.. Siapa tau kamu bisa dapet channel kerja atau malah bisa akrab sama kakak kelas.
ADVERTISEMENTS
5. EO Mudik
EO Mudik itu yang antara anugerah dan bencana. Entah kenapa mudik itu selalu riweh bin rempong. Udah gitu dalam momen puasa. Siapa sih yg ga tergoda untuk emosian saat2 seperti itu??
Tapi ini adalah peluang mu untuk mendapatkan harga tiket lebih murah dengan menjadi panitia mudik. Selain dapet tiket lebih murah/ gratis kita biasanya juga bisa dapet link2 transport terbaik & tercepat loo dengan ilmu dari pak supir n kenek bus.
Jadi intinya ga usah ngeluh kalau kamu ditunjuk jadi EO apapun. Capek, susah dan ga enjoy itu udah pasti. Tapi kalau kamu mau bersabar, sungguh-sungguh ke depannya akan banyak ilmu yang bisa kamu dapat dan experience ini akan sangat berguna di masa depan.
Ok brooo sist..,
Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya
“
“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”
”
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.