Sebagai Anak AIESEC Sejati, 8 Hal Ini Sudah Pasti Kamu Akrabi!

Pernah denger istilah AIESEC sebelumnya? Kalo belum berarti ini saatnya kamu mengintip  organisasi nan kece ini. Secara sederhana AIESEC adalah organisasi kepemudaaan yang telah berada di 126 negara dengan fokus pengembangan potensi dan kepemimpinan baik melalui pengalaman organisasi maupun fokusnya dalam memberikan pengalaman sukarelawan dan magang ke luar negeri. Wah, menarik bukan?

Di Indonesia sendiri, mungkin universitas atau kotamu sudah memiliki cabang AIESEC seperti misalnya di Jogja ada AIESEC UGM dan AIESEC UPN atau di Bandung terdapat AIESEC Bandung dan berbagai AIESEC lainnya seperti AIESEC UA, AIESEC Surabaya, AIESEC UNHAS, dan banyak lainnya! Menjadi anggota dari suatu organisasi tentunya memiliki kebanggaan tersendiri, termasuk menjadi seorang AIESECer! Apa yang membuat mereka beda dari yang lainnya? Kalo kamu seorang AIESECer pasti ga asing dengan berbagai hal berikut ini. 

 <>1. AIESEC terkenal dengan banyak jargonnya. G- Double O- D J-O-B pasti sudah kamu hapal di luar kepala
Hey AIESEC!

Hey AIESEC! via http://vimeo.com

Udah paling ngga asing kan dengan jargon ini? Mungkin ini yang paling sering kamu denger kalo menjadi seorang AIESECer. Nah ketika ada seorang yang meneriakkan jargon ini, maka siap-siap untuk sahut-menyahut dengan balasan "What's up?", lalu biasanya akan dibalas lagi dengan "How do you feel" dan diakhiri dengan "Excellent". Selain itu juga ada juga sedikit jargon penyemangat seperti "G-double O-D, J-O-B, GOOD JOB GOOD JOB!" atau "Spirit ye-ye spirit!..", "So proud of you!", sampe "drum roll pleaseee... *trus menepuk-nepuk tangan ke paha atau meja*" Rame banget, kan? 

<>2. Roll Dance dari para "sesepuh" AIESEC menyambutmu di hari pertama

Nah, kalo kamu baru masuk AIESEC pasti asing banget sama aksi yang dilakukan oleh para sesepuh AIESEC. Ketika ada musik, mereka langsung menari bersama-sama dengan gerakan-gerakan tertentu gitu, semacam aerobik lah kalo kalian bingung mengimajinasikannya. Ketika di awal mungkin kalian bakal kaget dan segan gitu buat ikut-ikutan dan bagi kalian yang paranoid mungkin langsung mikir AIESEC semacam sekte tertentu. Eits, tapi kalo kalian udah kebiasa dijamin deh ngelakuin roll-dance itu asik banget!

<>3. Di AIESEC akan banyak pintu pengalaman yang terbuka. Mulai dari jadi panitia, sampai Organizing Committee semua bisa!
multiple experience

multiple experience via http://nique.net

Yang ga kalah serunya, di AIESEC ini kamu bisa bereksperimen dengan dirimu sendiri. AIESEC ga segan-segan memberikan wadah untuk kamu mengembangkan diri mulai dari pengalaman sebagai anggota organisasi AIESEC sampai pengalaman pertukaran ke luar negeri baik melalui kegiatan sukarelawan maupun magang di luar negeri. Ketika kamu menjadi anggota AIESEC juga, terdapat banyak banget acara-acara dimana kamu bisa tergabung dalam kepanitiannnya (istilah AIESEC sendiri adalah OC atau Organizing Committee). Karena acara yang amat beragam, tidak jarang kamu kemudian merangkap sebagai panitia beberapa acara yang tentunya akan memberikan banyak banget pembelajaran buat kamu! 

<>4. Di AIESEC juga kamu akan dipaksa menjalankan acara berskala besar, dengan kepanitiaan minimalis
minimalis dan efektif

minimalis dan efektif via http://aiesechapelhill.wordpress.com

Kalo tadi udah disinggung soal mengikuti beberapa kepanitiaan acara, hal selanjutnya yang harus kamu ketahui adalah acara di AIESEC biasanya berskala besar dan cukup bikin tapi yang mengagumkan adalah panitianya yang minimalis banget! Bayangin aja kisaran panitianya dari 5-6 orang hingga paling maksimal mungkin belasan bahkan dengan acara yang berskala nasional sekalipun, AIESEC percaya dengan anggota panitia yang minimalis maka setiap panitia akan bekerja secara efektif dan mendapatkan pengembangan diri yang maksimal. Meskipun demikian terdapat juga sukarelawan dari AIESECer yang non-panitia yang biasanya membantu di hari-H acara. Hal itulah yang menjadikan organisasi ini sangat kolaboratif dan kekeluargaan!

<>5. Nama Departemen di AIESEC gaul dan catchy. Bikin gatal pengen join ke sini
struktur singkat

struktur singkat via http://www.aiesecunsw.org.au

Beda dengan organisasi lainnya, AIESEC memiliki nama-nama departemen yang bikin kamu keliatan kece abis bahkan jika kamu baru menjadi anggota atau staff. Kalo departemen yang biasa disebut Sumber Daya Manusia, maka disini kita menyebutnya Talent Management. Departemen Komunikasi biasanya bisa terbagi menjadi Public Relations dan Marketing. Adapun karena AIESEC berfokus pada life-changing experience melalui pengalaman ke luar negeri baik sukarelawan maupun magang, maka terdapat departemen yang pastinya ga akan kamu temukan di organisasi lainnya. Departemen exchangers ini terbagi menjadi Incoming (yang menerima mahasiswa asing) dan Outgoing  (yang mengirimkan mahasiswa ke luar negeri) seperti iGCDP (Incoming Global Community Development Program) untuk menjadi sukarelawan dalam proyek tertentu seperti anak-anak, lingkungan, dll atau oGIP (outgoing Global Internship Program) untuk yang ingin magang ke luar negeri. Begitupun dengan oGCDP maupun iGIP. 

<>6. Tapi, di AIESEC kita juga harus sabar berkutat dengan berbagai istilah dan singkatan
Akronim AIESEC #ugh

Akronim AIESEC #ugh via http://slideshare.net

Emang sih nama departemennya kece punya, tapi kadang itu aja bisa membuat kita bingung dengan berbagai singkatan departemennya seperti TM, PR/IM, oGIP atau OGX GIP, iGCDP atau ICX GCDP, dan berbagai hal lainnya. Tapi itu belum seberapa, kamu juga harus siap dengan berbagai istilah lainnya di dalam organisasi itu sendiri. Liat saja ada istilah LC (Local Commitee) yang berarti cabang lokal AIESEC di suatu negara, atau LCVP (Local Commiteee Vice President) yang berarti ketua departemen dalam suatu cabal lokal AIESEC itu sendiri, dan BoA, EwA, OC, EP, TLP, JD , dan... arghhh! Banyak banget dan bikin pusing! Namun kalo kamu udah menjadi AIESECer pasti lama-lama terbiasa kok he he he. 

<>7. Di AIESEC juga kamu akan ditempa untuk jadi lebih 'profesional' sebagai anak muda

Mulai dari berpakaian formal, mengurus para kandidat yang lebih tua yang ingin ke luar negeri, belajar terbiasa dengan berbagai sistem, aturan-aturan seperti SOP (Standard of Product), hingga kebijakan-kebijakan yang membuat kamu tidak bisa sembarang mengeksekusi pekerjaan. AIESEC tanpa kamu sadari memberikan pembelajaran yang amat berharga dan akan sangat berguna untuk karir kamu di masa depan. AIESEC juga pastinya membuat kehidupan perkuliahanmu sangat terasa dinamis dimana kamu benar-benar harus belajar manajemen waktu. 

<>8. Anak AIESEC pasti mengamini. Bergabung di sini ada perasaan "Internasional Banget!" yang terasa di hati
keluarga AIESEC

keluarga AIESEC via http://aiesec.ca

Yup, pastinya kamu udah menyadari banget bagaimana organisasi ini akan membuat kamu merasakan atmosfer yang internasional banget. Kamu ga akan lagi asing bersama dengan orang asing, kamu juga dapat belajar dan berbagi kebudayaan dan semakin memiliki toleransi yang tinggi. Di AIESEC, kamu akan menjadi lebih terbuka pikirannya dan tidak diskriminatif. Kamu belajar dari pengalaman sendiri dan orang-orang yang amat inspiratif. Terakhir, kamu juga tentunya akan membangun jaringan yang luas dengan kenalan yang amat beragam mulai dari anggota AIESEC yang ada di kota atau negara lain hingga pihak-pihak yang berafiliasi dengan AIESEC itu sendiri. Benar-benar sebuah pengalaman yang menyenangkan dan menantang, bukan?

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

76 Comments

  1. Panji Agustian berkata:

    Ralat min SOP itu bukan Standard of Product, namun Standard Operational Procedure (y)

  2. Yang comment dibawah familiar semua mukanya 😀

  3. Willyza Purnama berkata:

    Once an AIESECer always an AIESECer

  4. Ivan Aja berkata:

    Kangen gw ama kegiatan-kegiatannya… banyak tantangan dan kenangan selama aktif dulu di LC UP… sekarang jadi LC Bandung…

  5. ini nih! 🙂 nice!

  6. …cool like a pool! :B

  7. Dianika Lestari berkata:

    Waaahhh…jd kangen ma AIESEC….
    salam dari Dianika AIESEC US surabaya) 2003-2005 dan suami Ridwan AIESEC UP (bandung) 2004-2005

  8. Finally HIPWEE my fav web raised by aiesec indonesia as media partner,Thanks god i’m aiesecers!

  9. Princess Dianna berkata:

    Anybody wants to explain how to join aiesec?how do they work??
    I am interested to join.

  10. Hey AIESEC !!! Whats upp ���