Rencana Travelling Kamu Selalu Jadi Wacana? Ini Caranya Biar Nggak #BertepukSebelahTangan

Memang memiliki wacana sangat mudah, tapi merealisasikannya?

Tugas dan aktifitas kantor kamu sehari-hari seringkali membuat mood kamu hilang untuk mengerjakannya. Salah satu cara untuk menghilangkannya adalah dengan melakukan travelling, entah dengan solo travelling ataupun dengan teman-teman.

Namun seringkali rencana hanya tinggal rencana saja tanpa realisasi. Entah niatnya yang belum kuat, entah cuti atau libur kamu belum di acc atasan dan sebagainya menjadi momok melakukan travelling. Kali ini ada tips biar rencana travelling kamu ngga #BertepukSebelahTangan, apa aja sih yang musti disiapkan? Yuk cek apa saja.

ADVERTISEMENTS

1. Pastikan jadwal liburanmu dari jauh-jauh hari

cari tanggal terbaikmu

cari tanggal terbaikmu via https://www.pexels.com

Kembali ke rencana kamu, apakah akan menggunakan cuti ataukah liburan semester? Pastikan juga bila kamu bareng teman-teman yang punya timing waktu yang sama biar kalian ngejalanin liburan bersama bareng dengan bahagia.

Pilih juga tiket dan akomodasi saat disana, agar kocek liburan ngga terkuras habis!

ADVERTISEMENTS

2. Pastikan kamu akan pergi sendiri atau bersama teman-temanmu

enaknya sendiri atau ramean nih?

enaknya sendiri atau ramean nih? via https://www.pexels.com

Memang ketika kamu memutuskan untuk solo ataupun grouping traveller berbeda alur jalan ceritanya. Bedanya ketika kamu sendiri kamu bisa mengatur intinerary sendiri dan sebaliknya ketika bersama teman pastinya perlu diskusi lebih lanjut ya. 

ADVERTISEMENTS

3. Pastikan budget liburanmu, agar ringan bisa ditabung dari sekarang

sisihkan uangmu dan belikan tiketnya

sisihkan uangmu dan belikan tiketnya via https://www.pexels.com

Budget memang bukan segalanya ketika kamu ada niat untuk pergi liburan, tapi ngga dipungkiri bahwa pengeluaran tabungan an yang lainnya bakal juga terkuras. Maka itu kamu disarankan untuk mengumpulkan budget atau menyisihkannya dari jauh-jauh hari agar tidak pailit ya.

ADVERTISEMENTS

4. Pastikan lokasi tujuan liburan kamu dan pelajari budayanya

susun rencana jelajah kamu sedetil mungkin

susun rencana jelajah kamu sedetil mungkin via https://www.pexels.com

Mengetahui sebuah tempat dan lokasi yang bakal kalian kunjungi juga jadi kewajiban ya, agar kalian bisa mengatur waktuliburan agar tidak sia-sia begitu saja. Dengan ini kamu juga bisa mendiskusikan akomodasi yang akan digunakan untuk mengunjungi lokasi tersebut.

ADVERTISEMENTS

5. Mendekati hari H, kamu harus prepare segala perlengkapan yang akan kamu bawa

bawa semua kebutuhanmu

bawa semua kebutuhanmu via https://www.pexels.com

Persiapan menjelang hari H perlu kamu siapkan baik sendiri ataupun dengan teman-teman ya. Jangan sampai perlengkapan yang kalian butuhkan justru kelupaan dibawa dan menimbulkan masalah nantinya.

Jadi dengan tips diatas, rencana liburan kamu ngga jadi #BertepukSebelahTangan lagi ya tahun ini!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Seorang yang hanya mencari manfaat bagi sesama, Seseorang yang hanya mengikuti kata hati kemana arahnya, Seseorang yang mencoba realistis pada ralitas yang ada.