Berangkat ke tanah suci adalah impian dari semua orang yang beragama muslim. Ya, saya yakin semua umat muslim pasti ingin pergi ke tanah suci. Apalagi bersama dengan orang yang disayang, pasti ibadahmu akan lebih sempurna dong. Buat kamu yang ingin umrah serta membawa orangtuamu ke tanah suci, tak perlu berkecil hati. Sebenarnya kamu bisa kok membawa orangtuamu umroh bersama menggunakan tabunganmu. Langsung saja yuk simak tips umrah dengan tabungan sendiri!
ADVERTISEMENTS
1. Sisihkan sebagian gajimu khusus untuk tabungan umroh atau haji
Hal pertama yang harus kamu lakukan adalah pastikan kamu menyisihkan sebagian gaji hasil kerjamu ke dalam tabungan khusus umroh atau haji.
Khususkan untuk mengumrohkan kedua orang tuamu. Sukur-sukur kalo dapat rejeki lebih, kamu juga bisa loh sisihkan juga untuk tabunganmu sendiri biar bisa pergi umroh bersama dengan orang tuamu.
ADVERTISEMENTS
2. Cari dan pilih dulu biro perjalanan umroh dan haji yang terpercaya
Selanjutnya yang harus kamu perhatikan dan ini dapat dikatakan sangat penting dan wajib untuk diperhatikan adalah dari sekarang mending kamu udah mulai cari dan pilih dulu deh biro perjalanan umroh dan haji yang akan membantuk keberangkatanmu hingga ke tanah suci.
Tentu kamu akan sangat repot kan jika melakukan semuanya sendiri. Pastikan kamu mencari dan memilih biro perjalanan umroh dan haji yang terpercaya ya. Soalnya sekarang ada banyak banget biro perjalanan yang hanya kedok saja. Jadi, pastikan kamu hati-hati saat memilihnya.
Kamu bisa lho minta rekomendasi temanmu dalam hal ini. Pastinya temanmu yang sudah berpengalaman menggunakan biro perjalanan travel umroh dan haji itu ya.
ADVERTISEMENTS
3. Pilih paket umroh haji yang tepat dan murah
Setelah kamu sudah memilih biro perjalanan umroh yang menurutmu terbaik dan dapat dipercaya. Selanjutnya nih, kamu bisa pilih paket umroh atau haji yang sesuai dengan budget dan kebutuhanmu.
Pilih paket yang pas denganmu, jangan sampai kamu terlalu memaksakan hingga menguras tabunganmu.
ADVERTISEMENTS
4. Bekerja sama dengan bank syariah yang menyediakan tabungan umroh
Agar mendapatkan jaminan yang lebih baik, nggak ada salahnya jika kamu menyimpan uang tabunganmu di bank yang memang menyediakan tabungan khusus umroh dan haji. Biasanya bunga atau bagi hasilnya lebih besar dibandingkan dengan tabungan biasa.
ADVERTISEMENTS
5. Berdoa dan selalu berusaha yang terbaik untuk memberangkatkan orangtua ke tanah suci
Terakhir adalah pastikan kamu selalu berusaha dan berdoa yang terbaik agar impianmu bisa menjadi kenyataan untuk membawa orang tuamu pergi umroh ke tanah suci bersama denganmu.
Yuk, coba dari sekarang. Nggak ada salahnya kok kamu memiliki impian besar seperti itu apalagi untuk kebahagiaan orang tuamu.
Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya
“
“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”
”