Perkara Kata Cinta yang Tidak Melulu Soal Pasangan, Wajib Untuk Disadari Sebelum Menyesal

Cinta bukan hanya untuk pasangan

“Cinta” seringkali terarahkan hanya untuk pasangan. Pokoknya kalau sudah ngomongin masalah cinta pasti urusannya ke pasangan, padahal gak sepenuhnya, lho. Ini adalah salah satu pengertian yang salah total yang seharusnya segera dikoreksi. Karena urusan cinta bukan cuma urusan pasangan, masih banyak urusan cinta dengan yang lain lho.

Kalau dibilang cinta adalah urusan hati, mungkin ini masih ada benarnya. Memang cinta merupakan sebuah emosi dan perasaan atas sebuah hubungan. Tapi kan hubungan kamu gak cuma sama pasangan, coba deh lihat kembali di sekeliling kamu. Pasangan cuma satu, tapi di sekeliling kamu ada banyak orang yang memiliki hubungan dengan kamu, lho. Jadi, selain mencintai pasangan, pastikan juga kamu sudah mencintai sekeliling kamu ya…

ADVERTISEMENTS

1. Cinta pertama itu buat orang tua dan keluarga

Full family photo shoot

Full family photo shoot via https://digital-photography-school.com

Pernah dengar istilah bahwa “ayah adalah cinta pertama bagi putrinya”? Kalau pernah dengar, pastinya kamu sudah tersadarkan kalau cinta pertama setiap orang itu harusnya adalah orang tua dan keluarga kamu sendiri. Kenapa? Karena hubungan darah itu gak bisa diceraikan. Simplenya sih gitu ya…

Tapi kalau melihat lagi ke kenyataan di dunia ini, apapun yang terjadi pada kamu, orang tua kamu lah yang akan turun tangan duluan. Mungkin gak semua orang tua seperti itu, ada juga mungkin bagi yang broken home, mungkin orang tua tidak begitu memerhatikan anak-anaknya. Tapi inget ya, secuek-cueknya mereka, kalau terjadi apa-apa pada kamu, mereka lah orang pertama yang meneteskan air mata.

Bukan cuma orang tua, saudara kandung dan leluhur kamu seperti kakek dan nenek pastinya juga wajib kamu timpali dengan cinta terdalammu. Polosnya, kalau gak ada mereka, gak bakal ada kamu hari ini.

Berterima kasih aja gak bakalan cukup, tebarkanlah cinta dan perhatian kamu untuk orang tua serta keluarga kamu. Bagaimana pun mereka adanya, itu tetap keluarga kamu. Inget ya, hubungan darah gak bakal bisa terpisah begitu saja.

ADVERTISEMENTS

2. Cintai diri kamu sendiri

Love Yourself People

Love Yourself People via https://wallpapercave.com

Sesudah menyadari dari mana kamu berasal alias keluarga, kamu wajib juga untuk mencintai diri kamu sendiri. Kalau kamu saja tidak mencintai diri kamu sendiri, maka gak ada yang bisa bertanggungjawab atas diri kamu sendiri juga. Jadi jangan sampai lalai untuk menyadari bahwa kamu juga harus mencintai diri kamu sendiri ya.

Gimana sih caranya mencintai diri sendiri? Mulailah dari hal-hal kecil. Mulai dari menjaga kesehatan kamu, baik kesehatan fisik maupun mental. Karena tanpa kesehatan, kamu tidak bisa mencintai siapapun, bukan begitu?

ADVERTISEMENTS

3. Sahabat

Close Friend

Close Friend via https://www.npr.org

Mungkin lingkaran pertemanan kamu sangat luas, tapi paling tidak, pasti kamu punya 1 atau beberapa teman yang benar-benar dekat kan? Teman dekat yang bisa menerima kamu apa adanya, baik sesama jenis ataupun lawan jenis.

Nah, teman dekat ini juga patut kamu cintai sebelum kamu mencintai pasangan kamu lho. Karena mereka lah orang-orang yang lebih mengenal kamu. Cintai mereka dengan menjaga hubungan baik yang telah terjalin di antara kalian itu wajib hukumnya, lho.

ADVERTISEMENTS

4. Cintai bumi tempat kita tinggal

Gratitude Photo

Gratitude Photo via https://www.washburnhouse.com

Love our mother earth!

Ya, kita juga wajib mencintai bumi ini. Bumi, matahari, bintang, bulan, tanah, tanaman, dll. Karena mereka telah banyak berperan dalam kehidupan kita. Seringkali karena telah terbiasa kita tidak pernah menyadari pentingnya mereka. Sampai dengan ketika bencana melanda barulah kita sadari.

Nah, jangan sampai begini ya, mulai saat ini mulailah mencintai bumi ini. Berterima kasih atas apa yang diberikan kepada kehidupan kita setiap harinya.

ADVERTISEMENTS

5. Orang-orang di sekitar

Helping Other People

Helping Other People via https://www.akdn.org

Orang-orang di sekitar kita, baik yang kita kenal maupun tidak juga wajib kita cintai, lho. Sekadar membantu orang menyeberang jalan pun merupakan salah satu bentuk kasih kamu. Pastinya mereka yang terbantu oleh uluran tanganmu bakal berterima kasih banget.

Sama halnya ketika kamu berada di tempat asing yang akan membantu kamu pertama kali pastinya adalah orang-orang sekitar kan. Jadi berbagi cinta kasih universal itu gak ada ruginya, lho. Namanya juga bantuin orang yang membutuhkan kan, tapi pastikan membantu dengan bijak ya…

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Pecinta travelling dan dunia tulis menulis sedari dulu. Berharap selalu bisa melihat sisi lain dari dunia dan bisa berbagi pengalaman serta dapat memberikan inspirasi kepada semua orang yang membutuhkan.