Brand Ambassador atau BA menjadi salah satu kegiatan yang digemari oleh pelajar maupun mahasiswa. Pasalnya, kegiatan ini bisa menambah pengalaman volunteer di CV. BA biasanya bertugas sebagai promotor sosial media bagi pihak penyelenggara.
Brand Ambassador kerap kali dimasukkan ke dalam kegiatan volunteer dikarenakan kegiatannya yang hampir mirip. Meskipun demikian, tidak semua Brand Ambassador adalah volunteer, karena beberapa penyelenggara memberikan insentif kepada Brand Ambassador.
Untuk mendaftar sebagai BA susah-susah mudah, karena banyak pesaing yang mendaftar. Sepengalamanku lebih dari belasan ribu orang yang mendaftar, padahal yang diterima bisa puluhan, ratusan, sampai ribuan. Maka dari itu, saya akan berbagi 5 tips persiapan apa saja yang dibutuhkan untuk menjadi BA :
ADVERTISEMENTS
1. Niat dan komitmen
Hal yang paling harus dimiliki sebelum mendaftar adalah niat. Niat adalah kekuatan awal untukmu melangkah dan menjadi BA. Komitmen juga tak kalah penting, karena rata-rata kegiatan menjadi BA 1-3 bulan yang membuat kamu harus tetap konsisten dan bisa mengerjakan tugas yang diberikan. Memiliki niat dan komitmen yang kuat adalah sebuah keharusan yang perlu dilakukan. Jangan hanya sekedar gabut atau biar dapat pengalaman, kamu asal-asalan mendaftar.
ADVERTISEMENTS
2. Ketahui seluk beluk penyelenggara
Setelah kamu memiliki niat dan komitmen, pastikan kamu memahami siapa penyelenggaranya. Bukan sekedar asal mendaftar, karena yang pasti mereka memiliki ketentuan dan persyaratan yang harus kamu penuhi.
Ketahui dan pahami visi misi penyelenggaraan, apakah kamu memiliki minat yang sama dengannya atau berbeda. Jika kamu memiliki minat yang beda dengan pihak penyelenggara, pastikan sesudah kamu memahami visi misi mereka kamu harus mencari tau segala hal dari apa yang telah mereka buat untuk mencapai visi misi mereka.
Pahami pula guidebook yang telah diberikan, jangan sampai kamu tidak membaca keseluruhan atau salah paham. Jika kamu merasa ada yang perlu ditanyakan, segera hubungi narahubung yang ada atau chat di sosial medianya.
ADVERTISEMENTS
3. Persiapkan Berkas
Tak jarang, pihak penyelenggara menginginkan kepada para calon BA untuk mengirimkan berkasnya. Seperti CV dan sertifikat yang relevan.
Sebelum kamu mengirim berkas tersebut, hendaknya kamu teliti lebih lanjut CV dan sertifikat yang akan kamu upload. Apakah relevan? Apakah ada kesalahan tulis? Atau ada hal lainnya. Minimalisir kesalahan agar memudahkan panitia mengoreksi berkasmu.
ADVERTISEMENTS
4. Beri jawaban yang meyakinkan
Pengalaman saya menjawab pertanyaan yang biasanya tertulis di formulir pendaftaran, saya mengecek dan memahami kembali apa yang sebenarnya pihak penyelenggara inginkan dari saya. Saya membaca dan memahami ulang guidebook yang diberikan, kepo-kepo website, dan sosial media mereka. Bisa jadi mereka telah membuka BA batch sebelumnya, yang kemudian saya lihat bagaimana para BA sebelumnya dalam menyelesaikan tugas.
Setelah mengetahui segala hal, baru saya mengisi jawaban. Hal seperti menurutku sangat prnting Pertanyaan yang biasa ditanyakan adalah alasan kamu mendaftar, bagaimana komitmen kamu, dan apa kontribusi kamu selama menjadi BA.
ADVERTISEMENTS
5. Berdoa
Setelah kamu berusaha, hendaknya kamu berdoa dan menyerahkan segala hasilnya kepada sang maha kuasa. Selalu berpikir positif dan percaya diri dengan apa yang telah kamu lakukan. Jika kamu mendapatkan hasil yang kurang mengenakkan.
Tetap bersyukur dan jadikan itu sebagai pengalaman. Jika kamu mendapatkan hasil sesuai harapan, tetap bersyukur dan pastikan kamu dapat memberikan kontrubusi yang baik. Jaga attitude yang baik, jangan sampai Ketika kamu berhasil kamu malah sombong dan pamer.
Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya
“
“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”
”