Pagelaran Pemilihan Puteri Indonesia 2018 berhasil digelar Jumat malam (9/3/2018) di JCC Senayan, Jakarta. Ajang ini adalah ajang ke-22 yang telah digelar. Setelah menjalani masa karantina selama 10 hari, dimulai dari 28 Februari 2018, sebanyak 39 peserta dari 34 provinsi di Indonesia berlomba mendapatkan mahkota borobudur dan titel Puteri Indonesia 2018.
Pada ajang ini, juara pertama akan dimahkotai sebagai Puteri Indonesia 2018 dan akan mewakili Indonesia di kancah Miss Universe, runner up 1 akan menjadi Puteri Indonesia Lingkungan 2018 yang akan mewakili Indonesia di kompetisi Miss International, dan runner up 2 akan menjadi Puteri Indonesia Pariwisata 2018 serta mewakili Indonesia di ajang Miss Supranational.
Di acara pembukaan, pemenang Puteri Indonesia 2017 (Bunga, Kevin, Nina, dan Dea) menunjukkan bakat berupa bermain alat musik. Lalu 39 finalis Puteri Indonesia melakukan catwalk dan memperkenalkan dirinya masing-masing. Acara ini turut dimeriahkan oleh penyanyi kenamaan tanah air, seperti Afgan, Rizky Febian, Isyana Sarasvati, Lesti D’Academy, dan Jaz.
Berikut adalah ringkasan dari acara Pemilihan Puteri Indonesia 2018 tersebut.
ADVERTISEMENTS
1. Babak Top 11
Di babak ini terpilihlah 11 puteri cantik yang mewakili provinsinya masing-masing. Puteri tersebut adalah:
- Berliana Permatasari, Sumatera Selatan
- Wilda Octaviana Situngkir, Kalimantan Barat
- Kidung Paramadita, Jawa Tengah
- Shafira Bella Sukma, Lampung
- Resti Asda Parwanti, Sumatera Barat
- Asti Wulan Adininggar, DKI Jakarta 2
- Dilla Fadiela, Daerah Istimewa Yogyakarta
- Vania Fitryanti Herlambang, Banten
- Jesslyn Lim, DKI Jakarta 4
- Sonia Fergina Citra, Bangka Belitung
- Karina Fariza Basrewan, DKI Jakarta 6
Di babak ini para finalis menggunakan gaun rancangan Maya Ratih yang berwarna merah. Para finalis kemudian diberikan pertanyaan yang diambil dari media sosial dan berasal dari berbagai kalangan. Pertanyaan di tahap ini akan mengantarkan mereka ke babak Top 6.
ADVERTISEMENTS
2. Babak Top 6
Setelah menjawab pertanyaan dengan baik, para finalis Puteri Indonesia 2018 kembali ke atas panggung dengan mengenakan gaun rancangan Didiet Maulana. Peserta yang terpilih pada babak ini adalah sebagai berikut:
- Dilla Fadiela, DIY
- Sonia Fergina Citra, Bangka Belitung
- Berliana Permatasari, Sumatera Selatan
- Wilda Octaviana Situngkir, Kalimantan Barat
- Vania Fitryanti Herlambang, Banten
- Kidung Paramadita, Jawa Tengah
Pada babak ini peserta dipersilakan mengambil payung yang nantinya akan berisi pertanyaan dari juri. Peserta yang terpilih akan melenggang ke jajaran Top 3 dan memperebutkan mahkota borobudur, titel Puteri Indonesia 2018, dan sejumlah hadiah lainnya. Mantap!
ADVERTISEMENTS
3. Babak Top 3
Persaingan semakin ketat dan menyisakan tiga finalis, yaitu perwakilan Bangka Belitung (Sonia Fergina Citra), perwakilan Banten (Vania Fitryanti Herlambang), dan perwakilan Kalimantan Barat (Wilda Octaviana Situngkir). Mereka tampil cantik di atas panggung dengan balutan busana dari Anaz Khairunnas yang bertema Sunda Farfalla. Mereka kemudian diberi pertanyaan langsung oleh Miss Universe 2017, Demi-Leigh Nel-Peters.
Hasil akhirnya menobatkan Sonia Fergina Citra sebagai Puteri Indonesia 2018. Dengan demikian, mahkota Puteri Indonesia Lingkungan 2018 diberikan kepada Vania Herlambang dan gelar Puteri Indonesia Pariwisata diberikan Kepada Wilda Octaviana. Selain itu, perwakilan DIY juga berhasil menyabet gelar Puteri Indonesia Perdamaian 2018. Selamat!
ADVERTISEMENTS
4. Pemenang Puteri Atribut Lainnya
Di samping penobatan tiga finalis Puteri Indonesia 2018, ada juga penghargaan lain yang diberikan oleh Yayasan Puteri Indonesia kepada para finalis. Finalis terpilih itu antara lain sebagai berikut:
- Best National Costume (Busana Tradisional terbaik) : Adlina Nadhilah Maharani (Sulawesi Selatan)
- Puteri Indonesia Berbakat : Nandiya Deva Puspa Dewi (Aceh)
- Puteri Intelegensia : Resti Asda Parwanti (Sumatera Barat), Jesslyn Lim (DKI Jakarta 4), dan Sonia Fergina Citra (Bangka Belitung)
- Puteri Indonesia Persahabatan : Humaerah Husnul Hotimah (Sulawesi Barat)
- Puteri Indonesia Favorit Kepulauan :
- Sumatera : Sri Bunga Rizky (Sumatera Utara)
- Jawa : Tria Devitasari (Jawa Barat)
- Kalimantan : Putri Intan Kasela (Kalimantan Selatan)
- Sulawesi : Stevany Carolyn Tanjaya Ticoalu (Sulawesi Utara)
- Bali-Nusa Tenggara : Anak Agung Ayu Mirah Cyntia Dewi (Bali)
- Indonesia Timur : Leinda Mellisa Wattimena (Maluku)
Para puteri tersebut akan mendapatkan hadiah berupa beasiswa dari lembaga pendidikan yang ada di Indonesia. Selamat, Mbak!
ADVERTISEMENTS
5. Penganugerahan Mahkota dilakukan Tiga Ratu Kecantikan Dunia
Acara puncak Puteri Indonesia 2018 tidak hanya dihadiri oleh para alumni Puteri Indonesia dari tahun sebelumnya, tetapi juga dihadiri oleh Miss Universe 2017 (Demi-Leigh Nel Peters), Miss International 2017 (Kevin Lilliana), dan Miss Supranational 2017 (Jenny Kim). Selain itu, ada Miss Universe 2007, Riyo Mori yang juga menjadi salah satu juri di Pemilihan Puteri Indonesia 2018.
Pada pagelaran semalam, tiga ratu kecantikan dunia itu mengenakan kebaya rancangan Intan Avantie dan terlihat sangat anggun mempesona. Mereka ikut menganugerahkan mahkota borobudur pada pemenang Puteri Indonesia 2018 yaitu Sonia, Vania, dan Wilda. Di samping itu, ada juga penganugerahan Puteri Indonesia Perdamaian 2018 yang jatuh pada Dilla Fadiela, perwakilan Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta.
ADVERTISEMENTS
6. Julukan untuk Pemenang Puteri Indonesia 2018
Usai dinobatkan menjadi Puteri Indonesia 2018, banyak akun pageant lovers yang meng-capture momen tersebut dan bertanya pada netizen julukan apa yang cocok untuk mereka. Seperti yang telah diketahui, pendahulu mereka di tahun 2016 memiliki julukan KaFeInKa (Kezia, Felice, Intan, Ika) dan tahun 2017 adalah DeBuNaKen (Dea, Bunga, Nina, Kevin).
Banyak followers pageant lovers yang merespon pertanyaan akun tersebut, ada yang menjawab dengan nama vanila, sianida, dan lainnya. Menurut kamu julukan apa yang cocok untuk Puteri Indonesia 2018, guys?
Terlepas dari apa yang telah terjadi dan ditetapkan oleh juri semalam, semoga para puteri yang terpilih dapat menjalankan tugasnya dengan baik dan mengharumkan nama Indonesia di kancah Internasional.
Selamat bertugas, Puteris!
Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya
“
“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”
”