Murah dan Mengenyangkan, 6 Menu Bakaran di Jogja Ini Cocok Banget Buat Makan ala Mahasiswa

Biar nggak dapet jawaban terserah ketika ngajak makan di mana :p

Makan di mana? Pasti itu menjadi pertanyaan yang paling sering ditanyakan ke teman-teman kampus. Seringnya dapat jawaban, “terserah” atau “ngikut aja”. Kebanyakan bingung, akhirnya makan itu lagi-itu lagi. Bosan nggak, sih, makan itu-itu lagi? Pengen makan yang beda, tapi rasanya enak juga gak bikin kantong jebol. Ada nggak?

Hmm, coba menu bakaran enak di Yogyakarta, yuk! Tenang aja, harga mahasiswa, kok! Murah meriah! Simak rekomendasi tempat makan dengan menu bakaran endes di bawah sini.

ADVERTISEMENTS

1. Sate Ratu

Sate Ayam Merah waktu Dibakar

Sate Ayam Merah waktu Dibakar via http://www.instagram.com

Namanya sate biasanya dibakar kan? Lalu biasanya memakai bumbu kacang? Tidak dengan Sate Ratu, menu andalannya, Sate Ayam Merah ini dibakar tanpa menggunakan bumbu kacang, melainkan bumbu merah rahasia yang jauh lebih enak dan gurih! Sate Ayam Merah oleh Sate Ratu ini digadang-gadang sebagai sate ayam terenak di Yogyakarta. Bagaimana tidak? Nama Sate Ratu muncul sebagai Restoran No. 1 di TripAdvisor. 

Menjadi salah satu tenant di Jogja Paradise, Jalan Magelang Km.6, Sate Ratu ini laris oleh turis local dan internasional. Jangan salah, walaupun banyak didatangi turis, Sate Ratu ini mematok harga mahasiswa., loh! Buka dari pukul 11 siang hingga 9 malam, Sate Ratu wajib kamu cobain dengan teman kampusmu!

ADVERTISEMENTS

2. Ayam Bakar Mas Yanto (Genther)

Menu Ayam Bakar Mas Yanto

Menu Ayam Bakar Mas Yanto via http://www.instagram.com

Sebagai pelopor ayam bakar di Jogja, warung makan Ayam Bakar Mas Yanto atau biasa disebut Genther ini selalu ramai. Sesuai namanya, penjualnya di sini tinggi menjulang sehingga disebut genther. Menempati lokasi di Jalan Wardhani, Kotabaru, Gondokusuman, Ayam Bakar Mas Yanto ini buka dari pukul 5 sore hingga 8 malam.

Eits, biasanya jam 7 malam sudah habis, loh! Mas Yanto menjual ayam bakar dengan bumbu spesialnya dan ditambah dengan kremasan dan pedasnya sambal matang dan sambal bawang. Dijamin, makan seporsi aja kurang! Selain ayam bakar, Mas Yanto juga memiliki menu lain seperti nila dan lele bakar. Datang lebih awal ya, biar kebagian!

ADVERTISEMENTS

3. Bale Bebakaran

Salah Satu Menu di Bale Bebakaran

Salah Satu Menu di Bale Bebakaran via http://www.instagram.com

Memiliki banyak cabang di penjuru Jogja, membuat akses ke restoran Bale Bebakaran ini mudah. Dengan tempat yang luas, menu yang banyak dan harga yang terjangkau, Bale Bebakaran menjadi langganan mahasiswa mencari asupan gizi. Sesuai namanya, Bale Bebakaran menyediakan aneka menu bebakaran dari ayam, lele, nila, udang hingga gurame. 

Uniknya, tidak hanya dibakar biasa, namun ada bumbu yang bisa dipilih, seperti Bakar Bale Special, Bakar Rica atau Bakar Madu. Cabangnya tersebar di Nologaten, Jalan Kaliurang, Jalan Godean, hingga Jalan Dr. Sutomo. Buka dari pukul 10 pagi hingga 10 malam, Bale Bebakaran bisa jadi pilihan makan siang hingga makan malam.

ADVERTISEMENTS

4. Ikan Bakar Bu Bambang

Ikan Bakar khas Bu Bambang

Ikan Bakar khas Bu Bambang via http://www.instagram.com

Mencari ikan laut bakar yang enak di Jogja memang terkadang agak susah. Tapi jangan khawatir, ada Ikan Bakar Bu Bambang. Spesialis menu ikan laut yang segar dan enak. Ketika kita makan di sini, awalnya kita bisa memilih ikan apa dan berapa beratnya, disesuaikan dengan jumlah orang yang makan. Ikan yang kita pilih, akan langsung dibakar dengan bumbu khas Bu Bambang. 

Tidak hanya ikan, ada pilihan udang, cumi dan kerang sebagai lauk pauk lainnya. Hanya buka dari pukul 9 pagi hingga 4 sore, Ikan Bakar Bu Bambang terletak di Jalan Sagan III No. 4, RT. 44 / RW. 09, Gondokusuman, Terban. Ikan Bakar Bu Bambang akan lebih enak dimakan beramai-ramai dengan teman kampus, karena ikannya besar-besar!

ADVERTISEMENTS

5. Bebek Cak Koting

Bebek Bakar Cak Koting

Bebek Bakar Cak Koting via http://www.instagram.com

Mahasiswa penggemar bebek mana suaranya? Walaupun tidak semua orang suka bebek, tapi menu yang satu ini terkenal enak banget. Sambut Bebek Cak Koting! Berdiri sejak lama di Jl. Doktor Sutomo No.57, Bausasran, Kec. Danurejan. Buka pukul 9 pagi hingga 11 malam, Bebek Cak Koting ramai banget terutama di akhir pekan. 

Menyajikan pilihan menu masakan bebek dari bebek goreng dan bebek bakar yang menjadi favorit. Tidak suka bebek? Ada menu ayam yang tersaji di sini. Satu porsi bebek bakar dilengkapi dengan nasi panas, tahu tempe dan lalapannya. Harganya cukup terjangkau untuk porsi yang lumayan besar. Dijamin ketagihan makan bebek di sini!

ADVERTISEMENTS

6. Spesial Sambal Mentah Bu Saring

Menu Telor Bakar di Spesial Sambal Mentah “Bu Saring”

Menu Telor Bakar di Spesial Sambal Mentah “Bu Saring” via http://www.instagram.com

Mahasiswa di akhir bulan pasti sedang berpikir keras, bagaimana tetap makan enak dengan budget yang sangat minimalis? Worry no more, Spesial Sambal Mentah “Bu Saring” hadir menjawab doa-doa mahasiswa. Menyajikan masakan bakaran yang panas dengan harga yang murah meriah! Belum lagi porsinya yang banyak untuk 1 orang. 

Menu yang disajikan di sini dapat dibilang cukup lengkap, dari ayam, bebek, burung dara, nila, lele, telur, tahu,tempe, terong dan banyak lagi. Disajikan dengan sambal mentahnya bikin pengen tambah lagi! Memiliki 2 cabang, di Pasar Lempunyangan dan di Jl. Hayam Wuruk No.39 B, Tegal Panggung, Danurejan. Untuk cabang di Jalan Hayam Wuruk buka dari jam 10 pagi hingga 10 malam.

Itu dia 6 menu bakaran dari warung makan di Yogyakarta yang bisa kamu coba dengan teman-teman kampusmu. Walau menjadi mahasiswa, bukan berarti tidak bisa makan enak, kan? Harga boleh ‘mahasiswa’ tapi rasa tetap enak, donk. Gak bingung lagi, kan, menentukan makan di mana? Yuk share, yang mana menu bakaran favoritmu!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini