Menonton film masih menjadi kegemaran setiap orang. Banyak dari mereka yang menyiapkan waktu khusus agar dapat menonton film. Termasuk saat-saat pandemic COVID-19 ini. Banyak masyarakat yang menggunakan waktu senggangnya untuk menonton film. Berbagai jenis film dari bermacam-macam negara dan genre mereka tonton hingga tuntas. Tak jarang masyarakat sampai ikut terhanyut dalam suasana dari film tersebut. Rasa emosi yang ditimbulkannya kerap diekspresikan melalui tulisan atau status-status aesthetic di Instagram atau platform lainnya.
Memang menonton film dapat memunculkan emosi seseorang. Aspek psikologis sangat berpengaruh Ketika seseorang menonton film. Berbagai respon emosi dapat muncul seperti kegirangan, jijik, marah, sedih, takut, terkejut, dan senang. Respon ini muncul dari penginderaan kita saat menonton film. Indera penglihatan, pendengaran, dan otak senantiasa aktif karena adanya stimulus dari gambar-gambar yang bergerak disertai suara yang mengikuti.
Film dapat membantu seseorang untuk meningkatkan Kesehatan mentalnya loh. Ada beberapa manfaat yang diberikan Ketika menonton film:
ADVERTISEMENTS
1. Menumbuhkan rasa kepercayaan diri
Rasa percaya diri ini dapat tumbuh Ketika sesorang memilih film yang sesuai dengan permasalahan dirinya. Setiap tokoh dalam film akan menunjukkan bagaimana ia menyelesaikan permasalahan. Alur dalam film tersebuut seperti memberikan gambaran bahwa pasti ada penyelesaian pada setiap permasalahan. Nah, hal ini yang akan membuat penonton memiliki kepercayaan diri saat menghadapi setiap masalah yang ada.
ADVERTISEMENTS
2. Mengurangi rasa cemas
Banyak masyarakat yang merasa cemas akibat pandemic COVID-19. Menonton film dapat menjadi salah satu cara untuk menghalau pikiran cemas yang melanda. Film yang bergenre percintaan atau komedi dapat menjadi pilihannya. Kita dapat terhanyut ke dalam film tersebut dan menghalau pikiran negatif kita dengan alur cerita film yang menyenangkan.
ADVERTISEMENTS
3. Dapat melepaskan emosi yang terpendam
Alur-alur yang ada pada film dapat menimbulkan efek kepada emosi kita. Ketika menonton film, Seseorang akan lebih mudah mengekspresikan emosinya seperti menangis, marah, atau tertawa. Hal ini dapat bermanfaat bagi seseorang yang memiliki kesulitan mengekspresikan rasa emosi mereka.
ADVERTISEMENTS
4. Menambah rasa semangat dalam menjalani kehidupan
Film-film seperti biografi tokoh atau reka ulang sejarah sering kali membuat motivasi di dalam diri semakin meningkat. Karena tokoh yang ada pada film tersebut, digambarkan dapat menyelesaikan permasalahannya dan menggapai semua cita-citanya dengan baik. Hal ini dapat menimbulkan efek positif bagi para penonton. Secara tidak langsung, rasa percaya diri, semangat, dan optimisme senantiasa muncul setelah menonton film. Sehingga setelah menonton film ini kita menjadi lebih semangat dalam menjalani kehidupan.
ADVERTISEMENTS
5. Menghilangkan stress
Pekerjaan sering kali membuat kita mudah mengalami stress. Kita dapat mengitirahatkan diri sejenak di sela-sela waktu kita. Menonton film dapat meredakan rasa stress tersebut. Saat menonton film, tubuh akan melepaskan hormon dopamine dan endorfin. Hal ini akan membuat suasana hati menjadi lebih baik dan stresspun dapat diatasi.
Nah, itulah beberapa manfaat menonton film untuk meningkatkan Kesehatan mental kita. Semoga di masa pendemi ini kita dapat mengendalikan Kesehatan mental kita dan bisa beraktivitas dengan baik setelah keadaan dunia kembali normal.
Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya
“
“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”
”