4 Keseruan Menjadi Seorang Pekerja Freelance, Bikin Mupeng!

Menjadi seorang pekerja freelance merupakan sebuah tantangan tersendiri bagi yang menjalaninya. Berbeda dengan pegawai kantoran yang memiliki banyak jaminan seperti gaji, asuransi kesehatan, asuransi ketenagakerjaan, uang lembur, Tunjangan Hari Raya, dan lain-lain, seorang pekerja freelance hanya akan mendapatkan penghasilan jika ada permintaan dari klien. 

Di era digital seperti sekarang ini, pekerjaan freelance menjadi hal yang banyak diminati oleh berbagai kalangan. Berbagai industri kreatif pun sudah banyak yang menerapkan sistem kerja secara freelance. Apa saja keseruan yang bisa didapatkan seorang pekerja freelance? Mari kita kupas satu per satu!
 

ADVERTISEMENTS

1. Bisa mengambil hari libur kapan pun

Photo by Pixabay

Photo by Pixabay via https://www.pexels.com

Ketika mulai jenuh dengan pekerjaan atau sedang ingin beristirahat sejenak, maka seorang pekerja freelance memiliki kebebasan untuk tidak bekerja di hari-hari tertentu. Enaknya, freelancer bisa menikmati libur pada hari di mana orang lain tengah sibuk bekerja. Bebas mau healing kapan pun! Bagaimana? Tertarik untuk menjadi seorang pekerja freelance?

Disclaimer, artikel ini bukan bermaksud untuk membanding-bandingkan satu pekerjaan dengan pekerjaan lainnya ya, SoHip! Pekerjaan apa pun selama itu halal dan dijalani dengan setulus hati maka akan menjadi sumber penghasilan untuk menghidupi kebutuhan sehari-harimu. Tetap semangat, Freelancer!

ADVERTISEMENTS

2. Tempat kerja yang fleksibel

Photo by Andrea Piacquadio

Photo by Andrea Piacquadio via https://www.pexels.com

Selain tidak terikat dengan waktu, seorang pekerja freelance juga bisa bekerja dari mana saja yang ia mau. Jika pegawai kantoran sudah memiliki tempat yang sudah ditetapkan untuk bekerja, seorang pekerja freelance bisa melakukan pekerjaannya di mana saja. Bisa di rumah, di cafe, atau di mana pun selama tersedia jaringan Wi-Fi.

ADVERTISEMENTS

3. Memperluas jaringan

Photo by Canva Studio

Photo by Canva Studio via https://www.pexels.com

Jam kerja yang fleksibel, membuka peluang seorang pekerja freelance untuk bertemu dengan berbagai macam orang dan karakternya. Semakin sering bertemu dengan orang baru, bisa dipastikan jumlah klien yang digaet pun akan semakin banyak. Maka, jangan heran jika seorang pekerja freelance memiliki teman dan jaringan dari berbagai tempat bahkan berbagai negara. 

ADVERTISEMENTS

4. Penghasilan yang tidak terbatas

Photo by Karolina Grabowska

Photo by Karolina Grabowska via https://www.pexels.com

Menariknya, jika dihitung-hitung penghasilan seorang freelance bisa saja melebihi pegawai kantoran. Ini dikarenakan banyaknya jumlah permintaan dari klien. Selain itu, harga per project yang dikerjakan seorang pekerja freelance bisa mencapai jutaan rupiah. Wow!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Masih berusaha untuk menulis ditengah kesibukan mengurus anak