Tidak ada seorangpun yang suka dilukai. Kita diciptakan dengan kemampuan untuk mencintai dan dicintai. Tapi bagaimana bila orang yang kau sukai tidak membalas perasaanmu?
Jangan fokus pada kekecewaan. Fokuslah pada kesempatan untuk berkembang dalam situasi ini. Mencintai seseorang berarti kau bersedia memberikan sebagian dari dirimu untuk membahagiakan orang lain. Bila kepingan ini kembali kau akan merasa bahagia. Tapi jika tidak, kau akan mendapat kesempatan untuk tumbuh dan berkembang.
Kau butuh kekuatan untuk mencintai dan kau juga perlu mendefinisikan apa artinya cinta. Semua itu hanya bisa dicapai dengan mengambil risiko terluka. Ketika menahan kesedihan saat mencintai seseorang yang tidak membalas perasaanmu, kau bisa menganalisa situasi dan bersiap menghadapi hal yang sama di masa mendatang.
Kau lebih sadar akan perasaanmu dan tidak akan kembali terjerumus ke hubungan yang tidak pasti
<>2. Kau belajar menerima dirimu sendiri>Kenyataannya tidak semua orang akan menyukai dan menerima dirimu. Terimalah kenyataan bahwa kau tidak bisa menyenangkan semua orang. Kita semua punya perbedaan dan tidak semua orang bisa mengakui keunikanmu.
<>3. Kau menjadi kuat>Pernah dengar ungkapan pengalaman adalah guru yang terbaik?
Semua luka yang kau alami akan membuatmu semakin sabar dan tabah. Kau berhenti membantah dan percaya pada keyakinanmu sendiri. Kau menjadi lebih kuat, cerdas, dan berharga sebagai manusia.
<>4. Kau memiliki tujuan yang jelas>Saat orang lain tidak menyukaimu, kau menyadari hal yang kau inginkan dari orang itu. Akhirnya kau punya tujuan yang jelas, bukan hanya atas keinginan orang yang kau sukai, tapi juga dari dirimu sendiri. Kau mengetahui dengan jelas apa yang kau inginkan dan lebih yakin untuk kembali menjalani proses yang sama atau tidak.
<>5. Kau dapat berkembang>Selama kau masih hidup, kau pasti akan bertemu orang baru dan mendapat pengalaman baru. Pelajaran yang kau dapatkan akan melekat dalam dirimu dan membuatmu tumbuh semakin dewasa.
<>6. Kau menyadari keunikanmu>Kau harus mengetahui kelebihanmu dan bagaimana cara meningkatkannya demi masa depan. Sedangkan kekuranganmu dapat kau pelajari dari orang-orang yang tidak menyukaimu. Lihatlah apakah kekuranganmu perlu kau ubah atau kau terima. Kau tidak perlu hidup sesuai dengan keinginan mereka yang membencimu.
<>7. Kau bahagia>Perasaan benci orang lain dapat membuatmu menjadi lebih optimis karena kau menyadari bahwa membalas kebencian mereka hanya akan membuat hatimu semakin sakit.
Kau menjadi lebih bersyukur dan bahagia dengan apa yang kau miliki.
<>8. Kau dapat belajar untuk kembali mencintai>Dunia memang kejam dan penuh kekecewaan. Cinta dan benci selalu ada dalam satu keping mata koin yang sama. Pengalaman membuatmu semakin cerdas dalam memilih orang yang kau cintai.
Jangan down dulu apabila tidak disukai, selalu miliki keberanian untuk mempercayai cintai sekali lagi dan selalu sekali lagi.
Artikel ini terinspirasi dari laman lifehack. Silakan lihat artikel aslinya di sini.
Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya
“
“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”
”
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.