Personal branding adalah istilah yang sudah tidak asing lagi kita dengar saat ini, terlebih lagi ini adalah hal yang sangat penting bagi mereka yang memiliki profesi pekerjaan yang profesional. Karena dengan semakin banyak publik yang mengenal nilai dan kapabilitas yang kita miliki, maka itu akan semakin menunjang pada pekerjaan yang kita geluti.
Namun membangun personal branding bisa menjadi tantangan tersendiri bagi individu yang Introvert, tetapi bukan berarti itu tidak mungkin dilakukan. Karena sejarah telah membuktikan bahwa ada banyak orang-orang terkenal yang ternyata mereka juga merupakan seorang yang introvert loh, misalnya saja Albert Einstein. Seorang ilmuwan yang terkenal sepanjang sejarah. Kesehariannya, Einstein lebih gemar menghabiskan waktunya dengan menyendiri, tetapi bukan untuk melamun atau mager ya. Dia selalu menghabiskan waktu kesendiriannya itu untuk berpikir dan mengembangkan teori-teori revolusioner dalam fisika. Walaupun Einstein tidak senang menjadi pusat perhatian, namun sejarah telah mencatatnya sebagai salah seorang ilmuwan yang berpengaruh dan diakui di seluruh dunia.
Dari Einstein kemudian kita beralih ke J.K. Rowling. Seorang penulis tersohor yang terkenal akan seri Harry Potter miliknya. J.K. Rowling mengakui dirinya sebagai seorang yang introvert, karena dengan kesendiriannya itu, ia dapat menghabiskan waktu untuk menulis cerita-cerita yang memikat hati pembaca di seluruh dunia, yang kemudian dari karya-karyanya itulah membentuk citra seorang J.K. Rowling sebagai penulis terkenal.
Kendati membangun personal branding bagi seorang introvert itu tidak mudah, namun berikut beberapa kiat yang dapat membantu kamu membangun personal branding, meski kamu adalah seorang yang introvert:
ADVERTISEMENTS
1. Kenali Kekuatanmu
Penting nih untuk bisa mengenali diri kita sendiri, kita perlu mengetahui kekuatan yang menonjol dari dalam diri kita, namun bukan semacam kekuatan pengendali air atau jurus seribu bayangan loh ya. Tetapi lebih kepada keahlian yang kamu miliki. Misalnya kamu gemar menulis dan kamu nyaman melakukannya, lalu menurutmu itu adalah keahlianmu yang menonjol, maka fokuskanlah pada bidang tersebut. Setelah mengenali kekuatan dirimu, lalu cari tahu nih apa sih yang membuatmu unik dan apa yang dapat kamu tawarkan kepada orang lain.
ADVERTISEMENTS
2. Mulailah Menentukan Tujuan
Setiap segala sesuatu yang kita kerjakan pastilah memiliki tujuan. Kita makan bertujuan agar tidak lapar, kita beribadah bertujuan agar hati dan jiwa tenang. Segala sesuatu akan selalu ada yang namanya tujuan. Jika pergi tanpa tahu arah tentunya pasti akan tersesat bukan? Oleh sebab itu dalam personal branding juga kita perlu menentukan tujuan kita nih sobat! Jadi mulailah membuat target dari personal branding kamu. Misalnya kamu ingin menjadi seorang yang ahli di bidang kepenulisan, kamu ingin bercita-cita menjadi seperti seorang J.K. Rowling dan merilis novel Harry Potter versimu sendiri boleh, karena itulah tujuan kamu.
ADVERTISEMENTS
3. Bijak dalam Bermedia Sosial
Kamu selalu grogi ketemu orang banyak? Atau suka keringet dingin kalau di keramaian? Tenang, kamu bisa menggunakan media sosial untuk memperluas jaringanmu meski dari rumah loh sob! Kamu bisa pilih platform yang paling sesuai dengan passion kamu, lalu buatlah konten-konten menarik yang relevan dengan keahlian sobat sekalian. Selama kamu menggunakan media sosial dengan bijak, tidak menyinggung perasaan orang lain atau berkata-kata negatif di media sosialmu, maka kamu setingkat lebih maju dalam proses membangun personal branding kamu. Karena bayangin aja jika kamu berkomentar negatif atau membuat konten yang bersifat buruk, pastinya citra kamu justru akan ikutan menjadi buruk juga kan? Oleh sebab itu, untuk menghindari hal tersebut, sobat sekalian tetaplah bijak bermedia sosial ya!
ADVERTISEMENTS
4. Manfaatkan Kekuatan Konten
Punya media sosial tapi kok kosongan, gak ada postingan apapun, sampai-sampai akunmu dipenuhi sawang/sarang laba-laba, kan gak banget dong! Gimana orang mau kenal branding kamu jika kamu sendiri nggak memperkenalkannya kepada mereka. Jadi jika kamu ingin menonjolkan keahlianmu, maka manfaatkanlah konten media sosial untuk mempublikasikan apa yang kamu banggakan kepada orang lain. Jika kamu ingin memberanding diri kamu sebagai seorang penulis misalnya, maka cobalah untuk sharing tulisan-tulisan kamu ke media sosial yang kamu miliki, atau bisa juga di blog maupun platform media lainnya. Sedikit demi sedikit gakpapa kok, kamu mau upload seminggu sekali atau sebulan 1 sampai 2 kali gak masalah, santai aja senyaman kamu asalkan tetap konsiten ya sob.
ADVERTISEMENTS
5. Mulai Membangun Networking
Untuk membangun jaringan adalah hal yang berat bagi introvert, tetapi untuk memperkenalkan personal brandingmu ke publik maka kamu perlu melebarkan sayapmu lebih luas meski itu tidak mudah, kamu bisa kok memulainya dengan mengikut event-event yang gak begitu besar, yang sekira kamu acara itu hanya didatangi oleh segelintir orang, misalnya event komunitas penulis atau profesi lainnya. Dengan melakukan pertemuan antar pribadi, tegabung dengan kelompok profesional yang tertarik pada topik yang sama akan memberikan benefit banyak bagi pengembangan diri dan karir kamu juga loh. Selain itu kamu juga akan lebih santai dan mudah memulai pembicaraan karena dalam satu kelompok itu kalian memiliki kegemaran yang sama.
ADVERTISEMENTS
6. Konsisten dan Teruslah Fokus
Tips terakhir, teruslah konsisten dan fokus pada nilai dan citra kamu ya sobat. Pastikan bahwa nilai-nilai dan citra yang kamu tampilkan sesuai dengan personal branding yang ingin kamu bangun. Jagalah reputasimu dengan baik dan berpegang teguh pada integritas yang kuat, karena menjaga reputasi itu jauh lebih sulit ketimbang membangunnya loh, semoga sukses!
Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya
“
“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”
”