Mau Healing Tiap Hari? Sulap Taman Belakang Rumahmu Jadi Seperti Ini!

Santai-santai di taman belakang rumah udah bukan jadi aktivitas yang dilakukan sama bapak-bapak aja, kok. Orang-orang muda yang kerja di rumah, semakin punya banyak waktu di rumah dan pastinya butuh tempat buat nyantai, menenangkan pikiran, meditasi, bahkan olahraga atau kerja. 

Kalau kamu punya area di rumah kayak taman belakang yang bisa bikin kamu ngerasa aman, nyaman, dan rileks, beruntung dan manfaatkanlah itu. Enggak perlu berlomba-lomba ke luar kota atau luar negeri buat healing, di rumah pun juga bisa!

Mau sendiri, bersama keluarga, atau teman-teman terdekat, punya satu tempat yang bisa jadi tujuan utama buat mengurangi stres dan meningkatkan suasana hati akan berguna buat seseorang. Apalagi kalau tempatnya terbuka, bisa merasakan udara segar dan cahaya matahari, serta asri dengan banyak tanaman dan unsur air.

Beberapa cara bisa dilakukan buat menghadirkan desain taman belakang yang menawan dan nyaman. Mulai dari semudah menambahkan beberapa furnitur, sampai membangun struktur baru yang dapat mengakomodasi banyak kegiatan hiburan yang bisa dilakukan di akhir pekan atau waktu luang.

Karena kadang menikmati waktu sendiri di rumah akan jauh lebih efektif untuk me-recharge energi daripada bepergian ke luar rumah. Untuk memastikan hal itu beneran kejadian, saatnya menyulap taman belakang rumah untuk punya kualitas-kualitas yang bermanfaat buat penghuni rumah.

Dekoruma sudah mengumpulkan lima inspirasi taman belakang rumah yang menghadirkan berbagai fitur desain yang memikat. Pastinya juga bakal bikin kamu serasa lagi liburan setiap hari selama berada di rumah.

ADVERTISEMENTS

1. Bangun Jalan Setapak dan Dek di Atas Kolam Ikan Belakang Rumah. Bisa Jadi Tempat Yoga, Meditasi, dan Relaksasi Maksimal!

Sumber: HGTV

Sumber: HGTV via https://www.hgtv.ca

Kolam ikan di taman belakang rumah bukan fitur desain yang asing lagi. Tapi, kalau kamu atau orangtua punya kolam ikan yang sama besarnya kayak kolam renang, kalian bisa tingkatkan pengalamannya dengan melakukan ini. Bangunlah jalan setapak dan dek kayu seperti ini.

Berpusat di tengah kolam, dek ini bisa jadi tempat buat beraktivitas yang menyehatkan. Berjemur di pagi hari, meditasi, yoga, home workout, dan masih banyak lagi. Dengan melimpahnya sinar matahari, udara segar, gemericik air, dan pemandangan kolam serta taman, rasanya nyaman dan rileks banget berada di sini. 

ADVERTISEMENTS

2. Serasa Lagi Liburan di Bali. Dek Pinggir Kolam Renang Lengkap Sama Lounge Chair dan Dikelilingi Asrinya Tanaman

Sumber: HGTV

Sumber: HGTV via https://www.hgtv.ca

Area santai di kolam renang taman belakang juga bisa jadi spot yang menyenangkan buat healing di rumah. Berjemur di pinggir kolam, baca buku, sambil menikmati minuman dingin. Berasa lagi di Bali, ya.

Biar semakin dekat sama kolam renang, kalian bisa bangun dek kayu kayak gini yang menempel langsung sama kolam. Di atasnya ditambahkan lounge chair yang posisinya serasa berada di atas kolam. Dikelilingi tanaman-tanaman hijau yang tumbuh di sekeliling kolam, suasana asri juga bakal menambah kenyamanan area ini.

ADVERTISEMENTS

3. Daya Tarik Utama Taman Belakang Rumah, Greenhouse. Bisa Difungsikan Sebagaimana Mestinya Atau Dimodifikasi Sesuai Keinginan

Sumber: One Kindesign

Sumber: One Kindesign via https://onekindesign.com

Di Indonesia, greenhouse bisa dibilang bangunan yang asing, baik itu dalam pertanian, apalagi untuk arsitektur. Secara fungsi, greenhouse adalah bangunan yang digunakan untuk menanam tanaman dan menjaganya tetap hangat sepanjang tahun. Makanya, lebih populer di negara-negara empat musim.

Di luar fungsi pertanian, greenhouse yang bangunannya dipenuhi kaca sampai atapnya jadi daya tarik tersendiri buat arsitektur. Di taman belakang, kalian juga bisa membangun greenhouse sebagai tempat untuk tanaman hias & vas  kesayangan. Di sisi lain, greenhouse juga bisa dimodifikasi jadi area duduk, ruang makan, atau bahkan guesthouse.

ADVERTISEMENTS

4. Posisikan Taman Belakang Rumah Layaknya Ruang Keluarga Tambahan. Ruang Keluarga Outdoor yang Nyaman dan Rileks

Sumber: MyDomaine

Sumber: MyDomaine via https://www.mydomaine.com

Formula lain yang bisa kalian terapkan, dan yang ini cukup sederhana adalah memosisikan taman belakang sebagai ruang keluarga tambahan. Ruang keluarga outdoor yang bisa dipakai buat duduk-duduk di sore hari, tempat bersantai, merenung, dan sebagainya.

Makanya, kalian bisa memasang sofa, meja tamu, karpet, bahkan meja TV , atau furnitur-furnitur yang biasanya ada di ruang keluarga. Tentunya pilih furnitur yang lebih tahan dengan perubahan cuaca dan memang dikhususkan untuk berada di luar ruangan. Tambahkan kanopi juga untuk melindungi dari panas dan hujan. 

ADVERTISEMENTS

5. Hadirkan Dapur dan Ruang Makan Outdoor. Jadi Tempat Menyendiri atau Juga Pusat Kumpul Keluarga Secara Rutin

Sumber: Foley Companies

Sumber: Foley Companies via https://www.foleyhomes.com

Enggak hanya ruang keluarga outdoor, cara lain menyulap taman belakang jadi lebih menyenangkan adalah dengan dapur dan ruang makan outdoor di taman. Restoran-restoran kekinian juga suka menggunakan konsep garden outdoor dining seperti ini, kan.

Layaknya dapur dan ruang makan di dalam rumah, ada kitchen set dan meja makan untuk seluruh anggota keluarga. Mungkin kamu juga bisa menambahkan meja dan kursi bar untuk menikmati minuman. Fungsinya bakal jadi tempat acara makan-makan spesial atau juga dapur eksperimen. Kalian bisa lebih leluasa memasak sambil menikmati pemandangan taman dari sini.

Kalau salah satu fungsi taman belakang di sini ada di rumah kamu, dijamin makin males, deh, keluar rumah. Kalau keluar rumah terus untuk healing juga jadi lebih boros, 'kan?

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini