Masih Bingung Milih Kuliah? Mending Kenalan Dulu Sama Jurusan Ini, Sistem Informasi

Bagi anak kelas XII, pasti pada bingung kan pilih jurusan apa yang tepat. Belum lagi jalur undangan akan di dekat mata! Bingung kali pilih jurusan kuliah. Banyak sih yang bagus dan sesuai keinginan. Tapi yang ingin ditanyakan, apakah jurusan yang dipilih telah sesuai apa yang ada di hati? Banyak lho kasus mahasiswa yang katanya gagal memilih jurusan. Mereka pun dihadapkan dua pilihan, tetap pada jurusan atau mencoba kembali. Jadi bingung kan?

Sebelum bingung pilih jurusan, ada sebuah jurusan kuliah yang sangat di minati oleh orang Indonesia. Saking banyak di minati, setiap kota bahkan kabupaten ada yang memiliki jurusan ini. Jurusan apakah itu? Sistem Informasi! Jurusan ini termasuk pada jurusan komputer. Ya udah pada tahulah komputer banyak diminati. Supaya tahu apa tuh jurusan Sistem Informasi, mari disimak dulu.

ADVERTISEMENTS

1. Semua Jurusan SLTA Bisa Masuk

Anak SMA

Anak SMA via http://trivia.id

Yakin? Yakinlah! Jurusan ini tidak memandang asal SMA atau SMK-mu. Asal kuat aja mempelajari jurusan ini, dipastikan bisa mengikutinya. Dalam SNMPTN, memang jurusan ini masuk dalam kelompok eksakta karena jurusan fokus pada logika dan banyak praktik yang berhubungan dengan eksakta. Terlebih lagi jika nyusun skripsi.

Ada mata kuliah yang mengharuskan meneliti ilmiah berdasarkan alam walaupun itu dipelajari lebih lanjut di luar kuliah. Begitu juga dengan jalur tertulis dan mandiri. Pada jalur tertulis dan mandiri, anak jurusan lain bisa masuk pada jurusan ini. Kalau kuliah swasta sih, paling lagi! Asal ada uang atau rekomendasi Bidik Misi PTS, Anda bisa masuk jurusan ini.

ADVERTISEMENTS

2. Mempelajari Dasarnya Saja

Tidak seperti jurusan komputer lainnya yang harus tahu hardware dan software, jurusan ini malah hanya dasarnya saja yang dipelajari. Secara spesifik, memang jurusan ini berfokus pada software. Namun, software disini hanya membahasnya secara garis besarnya aja, termasuk ngoding-ngoding-nya. Sisanya, ya belajar sendiri.

ADVERTISEMENTS

3. Bakal Kaget Karena Ada Ekonomi

Sebelum menjelaskan mengapa belajar ekonomi, akan saya tampilkan mata kuliah Sistem Informasi di salah satu perguruan tinggi.

Semester I Pancasila dan Kewarganegaraan, Aplikasi Terapan, Bahasa Inggris I, Paket Program Niaga, Desain Grafis I, Algoritma dan Pemrograman, Pengantar Teknologi Informasi, Aljabar Linier, Prinsip Manajemen dan Bisnis.

Semester II Akuntansi, Desain Grafis I,I Pemrograman Visual I, Sistem Basis Data, Pemrograman Terstruktur, Perakitan dan Perawatan Komputer, Bahasa Inggris II, Desain Web, Etika Profesi.

Semester III Animasi, Pendidikan Agama, Komputer Akuntansi, Pemrograman Visual II, Sistem Manajemen Basis Data, TOEFL, Sistem Jaringan Komputer, Pemrograman Web I.

Semester IV Sistem Operasi, Statistika, Komputer Multimedia, Pemrograman Visual III, Pemrograman Web II, Jaringan Nirkabel & WAN, Teknik Presentasi, Analisa dan Perancangan Sistem Informasi I, Teknik Pemasaran.

Semester V Matematika Diskrit, Pemrograman Mobile I, Komputer Grafika, Metodologi Penelitian E-Bisnis, Aplikasi Open Source, Analisa dan Perancangan, Sistem Informasi II, Technopreunersip, Komunikasi Data & CISCO.

Semester VI Pengolahan Citra, Pemrograman Mobile II, Manajemen Proyek Sistem Informasi, Pemodelan & Simulasi, Teknik Periklanan, Sistem Pendukung Keputusan, Sistem Pakar, Kerja Praktek.

Semester VII Sistem Terdistribusi, Data Warehouse dan Data Mining, Keamanan Komputer, Jaringan Syaraf Tiruan, Testing dan Implementasi, Sistem Informasi Project I.

Semester VIII Project II, Skripsi.

ADVERTISEMENTS

4. Koding dan Matematika Tidak Terlalu Mendalam

Pada jurusan komputer pada umumnya, kedua ilmu itu harus dikuasai. Tetapi tidak bagi sistem informasi. Mereka akan mempelajarinya secara garis besarnya. Yang penting dalam jurusan ini, tahu bagaimana cara mengambil keputusan suatu masalah khususnya masalah komputer.

ADVERTISEMENTS

5. Mempelajari Bidang Lain

Labotarium

Labotarium via https://www.pexels.com

Walaupun predikat anak komputer, ilmu lain bisa didapatkan di jurusan ini. Engkau akan mempelajari ilmu lain seprti ekonomi, matematika, dan mata kuliah lain yang masih berhubungan dengan jurusanmu. Tidak lupa saat skripsi nanti, engkau akan mempelajari ilmu lain yang berhubungan dengan skripsimu.

ADVERTISEMENTS

6. S.Kom bukan SE

Walaupun banyak mempelajari yang berhubungan ekonomi, tidak serta merta menabalkan gelarmu SE. Karena ini jurusan komputer ya gelarnya pasti S.Kom.

7. Semua Perusahaan Akan Menggaetmu

Analisis adalah profesi yang diharapkan oleh tamatan sistem informasi. Tetapi karena suatu hal, jurusan itu tidak bisa membawa profesi yang harus diembankan. Itu kagak masalah. Banyak kok sarjana yang akhirnya malah memilih minat lain bukan karena jurusan kuliah. Tapi jurusan ini mempermudahkanmu memasuki dunia kerja karena banyak lowongan yang menerima jurusan ini.

Jadi sudah jelas pilihanmu? Sebelum memilihnya, tanyalah pada diri sendiri apa yang kubisa. Tanya juga ama ortu atau orang yang kau anggap tahu dalam memilih kuliah. Jangan karena ikut-ikutan dalam berkuliah. Nanti nyesal lo! Dan setelah memilih jurusan yang tepat, jangan lupa doakan jurusan yang dipilih itu adalah jurusan yang tepat.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Jadilah orang yang bernilai.