Musik lebih mudah datang kepada saya daripada kata-kata. – Ludwig Van Beethoven
Kutipan dari komposer Fur Elise, Ludwig Van Beethoven, memang bisa dirasakan. Terkadang musik memang lebih bisa menyampaikan kalimat yang tidak bisa kita ucapkan. Musik mampu membantu kita menyampaikan emosi terdalam kita kepada orang lain.
Seorang peneliti musik dari Selandia Baru Christopher Small, mengatakan bahwa musik dapat mendefinisikan diri seseorang, hubungannya dengan dunia luar serta orang-orang di sekitarnya. Musik memberikan ruang nyaman, tenang, dan aman, seakan dunia luar tidak akan mampu menyentuh sang pendengar. Musik mampu menyentuh ruang terdalam seseorang dan memberikan perasaan yang tidak bisa didapatkan dari hal lain.
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, musik diartikan sebagai ilmu atau seni menyusun nada atau suara dalam urutan, kombinasi dan hubungan temporal untuk menghasilkan komposisi (suara) yang mempunyai kesatuan dan kesinambungan. Musik juga dapat diartikan sebagai nada, atau suara yang disusun sedemikian rupa sehingga mengandung irama, lagu, dan keharmonisan (terutama yang menggunakan alat-alat yang dapat menghasilkan bunyi).
Kata musik sendiri berasal dari sebutan dewi-dewi dalam mitologi Yunani Kuno, Musai atau Muse, yang dianggap sebagai sumber ilmu pengetahuan dan inspirasi seni. Musai pada awalnya berjumlah tiga orang tetapi dalam perkembangannya, jumlahnya bertambah menjadi sembilan orang. Tiap Musai memiliki spesialisasi masing-masing.
Menurut Sam Cooke (1959), musik merupakan bahasa dari emosi. Musik dapat mengungkapkan emosi yang dirasakan, dikenali, dan mampu menggerakkan hati pendengar. Al Farabi dalam bukunya yang berjudul Great Book About Music, mengatakan bahwa musik mampu memberikan rasa tenang dan nyaman, sebagai pendidikan moral, mengendalikan emosi, pengembangan spiritual, dan menyembuhkan gangguan psikosomatik.
Setiap individu umumnya memiliki aliran musik yang mereka sukai. Beberapa diantaranya adalah Pop, K-Pop, Hip-Hop, Klasik, dan Rock. Setiap aliran musik ini tentunya memiliki ritme, irama, dan lirik yang berbeda yang tentunya digemari oleh banyak orang. Dalam kehidupan sehari-hari, musik dapat diaplikasikan sebagai sarana untuk meningkatkan suasana hati seseorang.
Musik dapat memberi rasa nyaman dan santai, dan terkadang juga dapat mengembalikan semangat yang luntur. Biasanya musik ini akan diputar untuk meningkatkan suasana hati, melepas penat, atau hanya sekedar didengarkan untuk mengisi suasana yang sepi.
Setiap orang tentunya memiliki aliran musik favorit, tidak ada yang benar atau salah, semuanya kembali kepada selera masing-masing. Karena musik merupakan hal yang dapat dengan mudah kita dapatkan, maka dikala sedang tidak berada dalam kondisi yang baik, mendengarkan musik dapat menjadi langkah utama untuk mengatasi hal tersebut.
Musik sendiri memiliki banyak manfaat untuk kesehatan, baik fisik maupun mental. Musik tidak lagi hanya sebagai sebuah hiburan. Menurut Merrit (2003) musik memiliki beberapa manfaat, di antaranya :
ADVERTISEMENTS
1. Efek Mozart
Efek Mozart adalah satu istilah untuk efek yang dihasilkan oleh musik yang dapat meningkatkan intelegensi atau kecerdasan seseorang
ADVERTISEMENTS
2. Refreshing
Ketika seseorang sedang mengalami stres atau pikiran sedang kacau, musik mampu membantu menenangkan dan menyegarkan pikiran kembali
ADVERTISEMENTS
3. Motivasi
Dengan musik, seseorang dapat kembali bersemangat dan segala kegiatan dapat dilakukan. Tejwani (Merrit, 2003) mengatakan bahwa musik mampu menurunkan tekanan yang terjadi saat berolahraga
ADVERTISEMENTS
4. Perkembangan kepribadian
Kepribadian mampu mempengaruhi dan dipengaruhi oleh aliran musik yang didengar.
ADVERTISEMENTS
5. Terapi Musik
Terapi musik mampu menawarkan stimulus dan aktivitas yang memanfaatkan gaya belajar dan area-area di dalamnya yang dianjurkan dalam pendekatan kognitif, menyediakan lingkungan yang terstruktur untuk interaksi sosial dan generalisasi tujuan bahasa dan bicara, serta menyediakan lingkungan yang menyenangkan dan memotivasi untuk belajar (Gfeller, dalam Lefevre, 2010).
Mungkin tidak akan selalu berhasil, tetapi mendengarkan musik favorit setidaknya dapat meringankan sedikit beban yang mengganjal. Musik juga memiliki banyak fungsi lain yang tentunya dapat memiliki efek yang berbeda pada setiap orang. Jadi, apakah kalian sudah merasakan manfaat dari musik?
Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya
“
“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”
”