Mengulik Kegunaan Daun Suruhan, Rumput Liar dengan Berjuta Manfaat

Manfaat Daun Suruhan

Daun suruhan atau dikenal juga dengan sebutan Sirih Cina dan daun tumpangan air (Bahasa Latin: Peperomia pellucida L Kunth), merupakan salah satu jenis gulma yang seringkali kita temukan di halaman rumah ataupun daerah-daerah lembab seperti sekitaran sungai atau sawah. Berdasarkan banyak penelitian, tumbuhan ini ternyata mengandung beberapa zat penting diantaranya fitol, minyak atsiri, kalsium, magnesium, lemak, glikosida xanthone, tanin, kalsium oksalat, senyawa patuloside A, pellucida, kalium, dan berbagai mineral lainnya. Daun ini juga memiliki kandungan antibiotik, analgesik, anti inflamasi, dan diuretik. Oleh karena itu daun suruhan memiliki banyak manfaat, diantaranya:

ADVERTISEMENTS

1. Mengatasi Pegal Linu

Pegal Linu

Pegal Linu via https://www.pexels.com

Bagi orang yang sering kelelahan kerja, atau sudah berusia, pegal linu akan sering kita alami. Kadang menggunakan koyo atau penghangat lainnya hanya akan menyembuhkan pegal linu beberapa saat. Akan tetapi, rutin meminum rebusan daun suruhan mampu membuat kita merasa lebih bugar dan sembuh dari pegal linu.

ADVERTISEMENTS

2. Mengobati Sakit Kepala

Sakit Kepala

Sakit Kepala via https://www.pexels.com

Sakit kepala merupakan rasa sakit yang cukup berbahaya jika kita tahan hingga sembuh sendiri karena terhubung langsung dengan syaraf otak. Terkadang kita tidak mau terlalu banyak minum obat untuk sakit seperti ini dan menjadi terlalu menyepelekan sakit kepala. Daun suruhan dapat menjadi solusi yang baik dan lebih sehat untuk mengatasi hal tersebut. Kita dapat mengurangi konsumsi obat-obatan kimia dan meminum air daun suruhan sebagai gantinya.

ADVERTISEMENTS

3. Mengurangi Rasa Nyeri pada Tubuh

Nyeri Badan

Nyeri Badan via https://www.pexels.com

Nyeri pada tubuh dapat disebabkan berbagai hal diantaranya kelelahan. Dengan mengonsumsi daun suruhan, kita juga dapat mengurangi nyeri pada tubuh seperti nyeri otot dan nyeri sendi.

ADVERTISEMENTS

4. Membantu Meningkatkan Daya Tahan Tubuh

Daya Tahan Tubuh

Daya Tahan Tubuh via https://www.pexels.com

Berkat kandungan yang dimilikinya, daun suruhan juga berkhasiat sebagai penguat imun sehingga dengan rutin mengonsumsi tumbuhan ini kita tidak akan mudah terserang penyakit.

ADVERTISEMENTS

5. Obat Ginjal

Daun ini juga dikenal cukup baik bagi kesehatan ginjal. Baik untuk pencegahan maupun pengobatan gangguan kesehatan ginjal, daun ini menjadi pilihan yang baik untuk dikonsumsi.

ADVERTISEMENTS

6. Membunuh Bakteri Jahat

Daun suruhan memiliki kandungan patuloside A dan glikosida xanthone yang dikenal cukup efektif untuk membunuh bakteri. Dengan rajin meminum ekstrak daun suruhan dapat membantu kita membunuh bakteri jahat dalam tubuh.

7. Pencegahan Kanker

Anti Kanker

Anti Kanker via https://unsplash.com

Seperti yang kita ketahui kanker merupakan penyakit yang cukup berbahaya. Makan makanan bergizi merupakan cara yang baik untuk pencegahan. Herbal daun suruhan ini juga cukup baik sebagai pencegah penyakit tersebut serta mampu menghambat pertumbuhan sel-sel kanker.

8. Mengatasi Sakit atau Kram Saat Menstruasi

Sakit Menstruasi

Sakit Menstruasi via https://www.pexels.com

Sakit menstruasi dikenal cukup menyakitkan dan melelahkan bagi sebagian besar wanita. Tak sedikit kaum hawa meminum obat penahan sakit saat mereka sedang haid. Kandungan daun suruhan cukup baik dalam mengatasi rasa sakit dan kram saat datang bulan sehingga kita hanya perlu rutin meminum air rebusannya untuk mengatasi rasa sakit tersebut.

9. Anti Inflamasi

Melalui konsumsi daun suruhan, kita dapat mengurangi atau mencegah peradangan yang dapat menyebabkan demam ataupun nyeri pada tubuh.

10. Menurunkan Kadar Kolesterol

Kolesterol

Kolesterol via https://www.freepik.com

Selain menjaga pola makan, rutin meminum rebusan daun suruhan ini juga mampu membantu menurunkan kadar kolesterol yang kita miliki.

11. Obat Asam Urat

Asam urat merupakan penyakit yang cukup mengganggu kehidupan sehari-hari. Badan menjadi sering terasa linu dan kram. Konsumsi rutin tumbuhan ini dapat membantu mengatasi permasalahan asam urat.

Sekarang sudah tahu kan apa saja manfaatnya? Jika kalian menemukan daun ini di halaman rumah atau jalanan sekitar kalian, daripada mencabut dan membuangnya karena dianggap tumbuhan penggangu, lebih baik cabut untuk dikonsumsi agar tubuh menjadi lebih sehat.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis