5 Tips Bertahan Hidup Paling Realistis di Akhir Bulan. Udah Saatnya Bilang: Bye Mie Instan!

tips realistis bertahan di akhir bulan

Pasti kamu pernah mengalami situasi dimana saldo rekening kalian dalam kondisi menyedihkan untuk dilihat saat akhir bulan kan? Kamu bisa memanfaatkan beberapa hal untuk mencegah terjadinya “akhir bulan makan mie instan” dengan 5 tips ini.

ADVERTISEMENTS

1. Memakai promo subscription atau plan yang ada di aplikasi ojek online.

Kamu pasti sering banget tuh bergantung sama yang namanya ojek online. Entah buat transportasi atau beli makanan, benar? Nah biasanya aplikasi-aplikasi ojek online ini menawarkan beberapa promo yang bisa dibilang “banting harga” banget.

Untuk mencegah dompet kering di akhir bulan, akan lebih efektif jika kita membeli plan/subscription di aplikasi online agar transportasi dan pesanan kamu menjadi jauh lebih murah.

ADVERTISEMENTS

2. Mengambil uang di ATM sesuai kebutuhan.

Biasanya ketika kamu mau nongkrong atau jalan sama temen, pasti kamu bakal tarik uang di ATM kan? Nah akan lebih baik kalau kamu menarik uang sesuai dengan kebutuhan. Misalnya kamu hanya akan pergi untuk makan, berarti kamu bisa tarik uang tidak lebih dari anggaran makan tersebut, agar kamu nggak khilaf.

ADVERTISEMENTS

3. Memasak makanan sendiri dirumah.

Untuk tips yang ini mungkin sudah biasa kamu lakukan. Memasak di rumah adalah salah satu cara yang sangat ampuh buat menghemat uang. Walaupun kamu kelebihan membeli bahan-bahan masakan, sisa yang kamu beli masih bisa digunakan untuk masakan lain dan tidak terbuang sia-sia.

ADVERTISEMENTS

4. Kontrol pengeluaran untuk hal yang tidak dibutuhkan.

Pasti banyak dari kamu yang sering kalap mata kan? Nah sebenarnya ini adalah salah satu bad habit yang menggerogoti isi dompet kamu. Cara mencegah biar hal ini nggak terus terulang adalah dengan menyadari sebenarnya kamu butuh nggak sih barang itu? Penting nggak sih? Kalau nggak penting, maka kamu harus coba menahan dirimu untuk tidak membeli barang yang tidak kamu butuhkan.

ADVERTISEMENTS

5. Mengambil kerja sambilan

Welcome Center Malta

Welcome Center Malta via https://www.welcome-center-malta.com

Untuk yang terakhir yaitu mencoba mencari kerja sambilan atau part time job! Kalau memang kamu tidak bisa menahan kekalapan mata kamu, ya kamu harus mencari pemasukan biar kamu tidak sengsara saat akhir bulan. Salah satu caranya dengan cara bekerja sambilan.

Part time job bermacam-macam. Mulai dari waiter/waitress, barista, cashier, dan lain-lain. Daripada kamu pengeluaranmu terus mengalir, mending kamu seimbangkan dengan pemasukan yang mengalir juga.

Nah itu dia beberapa tips untuk menghadapi akhir bulan tanpa mi instan! Semoga bermanfaat ya!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Editor

Not that millennial in digital era.