Kurang-kurangi Lakukan 5 Hal Berawalan 'Ng' Ini, Biar Suksesmu Nggak Cuma Jadi Mimpi!

Cocok Untuk Yang Sedang Butuh Motivasi Untuk Maju

Kebanyakan orang mengukur kata sukses dengan sebesar apa rumah yang ia punya?, berapa pendapatan yang ia peroleh tiap bulannya?, berapa mobi koleksinya? dan ukuran lain yang sebenarnya bukan patokan dari kata sukses. Kata sukses bukanlah profesi tapi, lebih cenderung kepada sifat manusia atau karakter. Salah satu arti kata sukses dalam KBBI adalah ‘Beruntung” sedang keberuntungan sendiri tidak didapat secara gratis, keberuntungan selalu didapat seusai usaha dan bekerja. So, karakter seperti apa yang sebenarnya mewakili kata sukses? Simak uraian berikut 

ADVERTISEMENTS

1. Ngobrol yang nggak penting alias omong kosong

Ngobrolnya orang sukses bukan hanya sekedar ngobrol kosong. Orang sukses kebanyakan tidak banyak ngobrol jika obrolan itu tidak mengandung manfaat atau tidak penting baginya. Ngobrol seperlunya ambil keuntungannya, begitulah ngobrolnya orang sukses.

ADVERTISEMENTS

2. Ngelamun

Merancang mimpi boleh tapi, gnlamun bukan makanan orang sukses. Nglamun adalah tanda bingung seseorang ketika memiliki permasalahan dan tentunya orang sukses selalu punya cara untuk menyelesaikan permasalahannya. Nglamun juga kegiatan orang yang tak punya kegiatan. Sedang orang sukses tak mungkin membiarkan dirinya terbenam tanpa kegiatan. Selalu move-move-move.

ADVERTISEMENTS

3. Ngantuk

Ladalah, memang ada orang yang kerjaannya ngantuk tapi sukses? Belajar ngantuk, mau kerja ngantuk, apa-apa ngantuk. Nggak bakal ada kerjaan yang tuntas dan memuaskan, yang ada malah molor. Pola tidur yang tidak baik, membuat rasa kantuk yang tidak normal. Maka, menjaga pola tidur adalah prioritas orang sukses.

ADVERTISEMENTS

4. Ngowos atau males-malesan seharian!

Ngowos adalah Bahasa Jawa dari Tidur, yah kalo kamu ingin sukses jangan tidur-tiduran , malas-malasan terus. Nggak ada ceritanya orang-orang sukses yang kerjanya tidur doang. Orang sukses selalu improve. Belajar ini, belajar itu, gagal? Coba lagi. Selalu seperti itu. Ngowos, bukan level orang sukses.

ADVERTISEMENTS

5. Ngolor atau menunda sesuatu

Menunda Pekerjaan

Menunda Pekerjaan via https://www.google.com

Tak ada orang sukses yang hobi ngolor-ngolor kegiatan, tugas, pekerjaan dan lain-lain. Orang sukses selalu tepat waktu, optimal dalam mengisi jam dan tentunya, memanagement waktu dengan baik. Bagi orang sukses ngolor-ngolor waktu akan menakibatkan kerusakan agenda-agenda lain. Orang sukses tak doyan dengan 'Ngolor sesuatu' Selalu tepat dan pas.

Jadi, intinya ukuran sukses bukanlah harta namun, ukuran sukses adalah seberapa mumpuni seseorang dalam mencetak kepribadiannya. Semoga bermanfaat!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

kenalin cewe kelahiran asli Blitar, 29 April 2000 ini pengen banget menekuni dunia literasi. Ia adalah salah satu mahasiswi dari Universitas Islam Blitar dengan program studi Bahasa Ingrris. Selain menulis ia juga memiliki kegemaran bernyanyi dan menggambar. Kalo pengen tau lebih deket sama cewe satu ini bisa DM lewat akun sosmednya ya... ia paling seneng juga berkenalan dengan orang baru. let she says nice to met you guys...