“Artikel ini merupakan kiriman dari kontributor Hipwee. Isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”
Apakah kamu sedang berwisata ke Yogyakarta? Atau sedang menuju ke Borobudur? Nah, jika melewati Jalan Magelang dan perut sedang lapar, ada baiknya berhenti terlebih dahulu lalu mencari tempat makan yang enak. Kira-kira di mana ya tempat makan yang recommended? Simak artikel ini yuk, rekomendasi kuliner enak di Jalan Magelang, Yogyakarta!
ADVERTISEMENTS
1. Sate Ratu
Baik turis lokal maupun mancanegara memberi ulasan positif dan rating yang tinggi untuk Sate Ratu ini. Bagaimana tidak? Harga yang murah dengan rasa yang enak membuat perut kenyang, dompet pun senang. Sate Ratu menjual Sate Ayam Merah dengan bumbu khasnya yang meresap hingga ke daging ayamnya. Potongan dagingnya juga besar. Ada menu lain yang bisa kamu coba dan tidak kalah enak, yaitu Sate Kulit, LIlit Basah, dan Ceker Tugel. Terletak di Jogja Paradise, Jalan Magelang Km. 5, Sate Ratu ini sayang kalau dilewatkan!
ADVERTISEMENTS
2. Nasi Langgi Pak Man
Setelah selesai berwisata dari Magelang, bisa mampir ke Nasi Langgi Pak Man yang buka pukul 18.00 hingga tengah malam di Jalan Magelang No.274. Berjualan di pinggir jalan, Nasi Langgi ini merupakan nasi yang dicampur dengan bihun, teri, dan tempe. Pengunjung dapat memilih lauk yang tersedia di sana, seperti usus, ayam goreng, kikil, dan sebagainya. Perlu diperhatikan, menu-menu di sini cenderung pedas ya. Jadi, nasi langgi cocok bagi penggemar masakan pedas. Untuk harganya, terbilang murah dengan porsi yang banyak.
ADVERTISEMENTS
3. Ikan Bakar Katombo
Jogja menyediakan ragam pilihan kuliner. Salah satunya masakan ikan dari Sulawesi yaitu Ikan Bakar Katombo. Terletak di batas kota, Jl. Rogoyudan 1 No.8, Rogoyudan, Sinduadi. Ikan Bakar Katombo ini mengolah beragam jenis ikan seperti Kakap, Kerapu, dan Gurame yang bisa dimasak sesuai permintaan, bakar, goreng, rica, woku, dan sebagainya. Selain itu, ada menu cumi, udang, dan kepiting yang bisa jadi pilihan. Disantap dengan nasi hangat, rasanya jadi semakin enak. Sembari menunggu, ada kudapan khas Sulawesi seperti Panada dan Nike yang bisa jadi dicoba.
ADVERTISEMENTS
4. Bakmi Jawa Pak Pur
Bakmi Jawa Pak Pur atau biasa dikenal dengan Bakmi Jombor, karena letaknya dekat dengan Terminal Jombor, Jl. Magelang Km 6,5. Bakmi Pak Pur menjual bakmi khas Jogja, seperti Bakmi Godog (rebus), Goreng, Nyemek. Ada pula Nasi Goreng, Magelangan dan Rica-rica ayamnya yang enak. Bakmi Jombor ini buka pukul 18.00 hingga dini hari. Untuk minuman, pangunjung dapat mencoba teh poci yang disajikan dengan gula batu. Harganya terjangkau dan masalah rasa, jangan diragukan lagi. Semakin malam, bakmi Jawa Pak Pur semakin ramai!
ADVERTISEMENTS
5. Jejamuran
Terkenal di kalangan turis, resto serba jamur, Jejamuran ini padat pengunjung. Terletak di Jalan Pendowoharjo Niron RT 01 RW 20, Resto Jejamuran menyajikan semua olahan jamur. Seperti gulai jamur, sate jamur, sop jamur, jamur goreng, dan lainnya. Pengunjung juga dapat melihat budidaya jamur yang ada di resto ini. Tersedia pula oleh-oleh berupa aneka jamur krispi yang sudah dikemas dengan apik. Resto Jejamuran ini menyediakan tempat yang sangat luas dengan tempat parkir yang memadai. Untuk harga yang relatif terjangkau, rasanya Jejamuran jadi kuliner yang wajib dikunjungi di Yogyakarta!
Nah, itu dia daftar rekomendasi kuliner di Jalan Magelang, Yogyakarta. Jadi, setelah berwisata dari Magelang atau ingin mencari kuliner yang dekat tempat menginap di Jalan Magelang, kuliner-kuliner ini bisa jadi pilihan. Kira-kira, yang mana yang jadi favoritmu?
Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya
“
“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”
”