Kisah Cinta di 5 Drama Korea Ini Nggak Akan Pernah Terjadi di Dunia Nyata. Tapi Kok Kita Baper ya?

Kisah cinta mustahil drama korea

Siapa sih zaman sekarang nggak tahu yang namanya K-Drama. Pasti hampir semua orang tahu drama yang selalu berhasil buat penontonnya terhanyut dalam isi ceritanya. Walaupun kadang isi ceritanya nggak bisa diterima akal sehat, tapi berhasil buat kita-kita yang nonton jadi baper. Kita jadi fokus ke arah percintaan tokohnya yang nggak bakalan ada di dunia nyata. Yuk kita cek beberapa K-Drama yang kisah cintanya sebenarnya mustahil ada, tapi berhasil buat baper berkepanjangan.

ADVERTISEMENTS

1. Cinta Si Miskin dan Si Super Kaya yang saling bertukar jiwa – Secret Garden

Gimana kalau jiwa beneran bisa tertukar?

Gimana kalau jiwa beneran bisa tertukar? via http://dramafever.com

Bercerita tentang Gil Ra-Im seorang stuntwoman yang miskin namun rendah hati, yang bertemu dengan Kim Joo-Won seorang CEO arogan dan eksentrik. Pertemuan mereka diawali dengan salah paham yang menyebabkan mereka bertengkar. Joo-Won terpesona pada Ra-Im, namun Ra-Im mengagumi sepupu Joo-Won. Pada suatu hari, Ra-Im dan Joo-Won tersesat di hutan dan menemukan rumah di hutan tersebut. Pemilik rumah tersebut memberikan minuman kepada mereka berdua, yang menyebabkan jiwa mereka tertukar.

ADVERTISEMENTS

2. Pacaran sama siluman rubah – My Girlfriend is Gumiho

Rubah cantik

Rubah cantik via http://viki.com

Drama yang menceritakan hubungan antara manusia dengan Gumiho, rubah ekor 9 yang cantik. Ada ya rubah yang cantik? Di mana Cha Dae-Woong (Lee Seung-Gil) seorang mahasiswa dengan sengaja membebaskan Gumiho (Shin Min-Ah) seekor rubah legendaris dengan 9 ekor yang disegel di dalam sebuah lukisan. Bagian yang buat baper ketika Gumiho dan Dae-Woong harus memilih antara Gumiho yang hidup atau Dae-Woong yang hidup. Intinya, mereka tidak bisa hidup bersama. Akhirnya Gumiho memutuskan untuk meninggalkan Dae-Woong dan memilih mati. Buat mewek waktu Dae-Woong nangis kenceng banget menyaksikan Gumiho menghilang.

ADVERTISEMENTS

3. Jatuh cinta sama alien yang menyamar jadi manusia – My Love from Another Star

Di drama yang satu ini, kamu bakalan diajak mengkhayal tentang alien yang bertampang imut dan cakep pastinya. Biasanya kalau liat di film-film, tampang alien selalu menakutkan ya kan? Alien yang bernama Doo Min-Joon (Kim Soo-Hyun) yang datang ke bumi di masa Dinasti Joseon. Sejak saat itu, dia hidup di bumi layaknya manusia biasa. Ketika ada tanda-tanda kalau dia bisa kembali ke planet asalnya, dia bertemu dengan Cheon Song-Yi (Jun Ji-Hyun) seorang bintang hallyu yang cantik dan sering bertingkah konyol.

Awalnya, Do Min-Joon bersikap dingin pada Song-Yi, mulai berubah menjadi jatuh cinta. Cerita yang konyol berubah jadi melow ketika waktu Min-Joon untuk kembali ke planet asalnya semakin dekat, yang membuat mereka harus berpisah. Nangis deh pasti!

ADVERTISEMENTS

4. Cinta rumit antara putri duyung dan manusia – The Legend of The Blue Sea

Romantis kan...

Romantis kan… via http://sianwiki.com

Salah satu drama Korea yang pastinya sangat dinantikan oleh pecinta K-Drama. Hal ini dikarenakan drama ini dibintangi oleh aktris dan aktor papan atas Korea. Siapa lagi kalau bukan babang Lee Min Ho dan Jun Ji Hyun?

Dalam drama ini, Shim Chung (Jun Ji Hyun) menjadi putri duyung yang berasal dari era Joseon yang terlempar ke era modern dan bertemu dengan Joon Jae (Lee Min Ho). Alur ceritanya maju mundur, tentang kisah percintaan mereka. Kisah cinta yang menurutku berhasil buat baper, karena dari kehidupan sebelumnya juga mereka adalah pasangan yang saling mencintai dan berusaha supaya bersatu.

Sekeras apapun usaha Shim Chung untuk menghapus ingatan Joon Jae tentang dirinya, Joon Jae selalu berhasil untuk ingat kembali terhadap Shim Chung. Pokoknya banyak banget adegan yang berhasil buat para pecinta K-Drama baper berkepanjangan. Mungkin karena aktornya Lee Min Ho kali yaaa?

ADVERTISEMENTS

5. Nah ini apalagi! Goblin yang berusia 900 tahun pacaran sama gadis 19 tahun~

K-Drama yang sampai sekarang belum bisa buat move on ya… ini… Goblin. Asli juara… Apalagi sempat heboh juga editan foto pedang Goblin yang banyak diunggah ke sosial media.

Kim Shin (Gong Yoo) panglima perang yang hebat dan selalu menang di medan pertempuran. Kim Shin difitnah dan dibunuh dengan pedangnya sendiri. Tuhan memberi kesempatan dia untuk hidup kembali, tetapi sebagai goblin. Dia tetap hidup selama ratusan tahun dan berulang kali merasakan kesedihan karena ditinggal mati oleh pengikutnya.

Kim Shin tidak akan pernah meninggal dengan tenang jika pedang yang menancap di tubuhnya tidak dicabut. Orang yang hanya bisa mencabut pedang tersebut adalah pengantin Goblin. Suatu malam, Kim Shin menolong wanita hamil yang kena kecelakaan. Seharusnya, wanita tersebut meninggal pada saat itu, namun diselamatkan oleh Kim Shin. Wanita tersebut melahirkan seorang bayi perempuan bernama Ji Eun Tak (Kim Go Eun) yang akan menjadi pengantin Goblin.

Ji Eun Tak sering berdoa agar bebas dari siksaan keluarga bibinya, doanya tersebut didengar oleh Kim Shin. Hal ini menyebabkan mereka menjadi sering bertemu. Kisah percintaan Kim Shin dan Ji Eun Tak berhasil buat penonton baper abis. Apalagi waktu pedang di tubuh Kim Shin berhasil dicabut dan dia lenyap jadi debu, jadi ikutan nangis juga di adegan itu hiks…

Banyak yang mau kali ya jadi pengantin Goblin kalau Goblinnya seganteng Kim Shin?

Nah, dari beberapa K-Drama di atas, mana yang udah pernah kamu tonton dan berhasil buat kamu baper berkepanjangan?

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Zoro lover

Editor

Not that millennial in digital era.