Kimetsu no Yaiba, Anime Ibilis yang Kisahnya Menyayat Hati

Masa lalu mereka adalah cerminan mereka saat ini~

“Nezuko-channnn!~~~”

Hayo nama itu dari anime apa nih?? Yup! Benar! Kimetsu no Yaiba atau dalam arti bahasa inggrisnya yaitu Demon Slayer. Kartun Jepang karya Koyoharu Gotōge ini merupakan anime yang baru saja dirilis pada 6 April 2019. Tidak perlu waktu lama, anime ini sudah mendapat banyak penggemar dari berbagai negara. Animasi yang keren habis, efek-efek yang sulit ditemukan di anime-anime lain, alur cerita yang penuh misteri, membuat Kimetsu no yaiba mendapat penghargaan sebagai “Best Tv Anime”, “Best Charachter Design”, dan lain sebagainya.

Seperti judulnya, antagonist utama dalam anime ini adalah para iblis. Mereka digambarkan sebagai mahkluk yang sangat kuat, dan hanya bisa dikalahkan dengan sinar matahari, atau ditebas kepalanya. Tapi tahukah kalian, asal-usul beberapa iblis tersebut membuat hati para fans teriris! Lah kok bisa? Nah berikut 4 masa lalu iblis Kimetsu no Yaiba yang menyayat hati, versi Hipwee!

1. Kyogai, iblis Tsuzumi

Masa lalu kyogai saat masih manusia

Masa lalu kyogai saat masih manusia via https://marthaurion.wordpress.com

Kyogai merupakan iblis dengan banyak tsuzumi (drum tradisional Jepang). Jika tsuzumi -nya  dipukul, dapat merotasi ruangan, merubah ruangan, dan menyabit lawan dengan hembusan angin. Kyogai awalnya merupakan penulis cerita yang hobby bermain tsuzumi. Dia berubah menjadi iblis karena tulisannya dihina, “membosankan, membuang-buang kertas dan tinta pulpen”, kata si penerbit. Selain itu hobbynya pun dihina, dan tulisannya diinjak. saat itu juga Kyogai kehilangan harapan dan marah, merubahnya menjadi iblis sepenuhnya.

Duh, sakit hati banget ya gais, ketika karya kita tidak dihargai orang lain.

2. Rui, bocah laba-laba

pertemuan rui dengan alm. orangtuanya

pertemuan rui dengan alm. orangtuanya via https://duniaku.idntimes.com

Rui, si iblis laba-laba yang menjadi musuh paling epic dalam Kimetsu no yaiba season 1. Bagaimana tidak, ia hampir menghabisi Tanjiro si tokoh utama dengan benang-benang bajanya! Awalnya, Rui adalah anak manusia yang memiliki fisik lemah. Suatu hari Muzan (antagonist utama) menemuinya dan menawarkan kekuatan iblis. Orangtuanya yang takut melihat Rui yang telah menjadi iblis, berusaha membunuh Rui, tapi malah berakhir tragis dihabisi oleh Rui.

Rui sebenarnya salah paham. Ia berpikir bahwa ikatan antar keluarganya adalah “palsu', karena orangtuanya berusaha membunuhnya. Tapi sebenarnya, orangtuanya bermaksud untuk bunuh diri setelah membunuh Rui, karena mereka sangat menyayangi Rui, tidak ingin Rui hidup menderita menjadi iblis.

*sob-sob*

3. Gyutaro dan Daki, kakak adik tak terpisahkan

gyutaro dan ume (nama asli daki)

gyutaro dan ume (nama asli daki) via https://ww1.demonslayermanga.com

Gyutaro digambarkan memiliki tubuh malnutrisi, kurus kering dan muka yang sangat jelek, sedangkan Daki digambarkan sebagai iblis tercantik (berdasarkan pujian Muzan)

Sejak dari manusia, Gyutaro hidup miskin dan dibenci ibunya, dikarenakan ia memiliki wajah buruk rupa, dan tidak diurus oleh ibunya. Ia hidup memakan serangga dan makanan sisa (bersyukurlah kalian yang masih diurus ibu!)

Sampai suatu hari, adiknya lahir, Ume (nama asli Daki), merubah hidup Gyutaro. Ume sangat cantik, membuat Gyutaro menjadi lebih percaya diri dan lebih bahagia. Tapi pada suatu hari adiknya mati dibakar hidup-hidup karena menusuk mata seorang samurai. Gyutaro mengamuk dan membunuh samurai tersebut. meraung, menangis, dan memeluk tubuh adiknya, ia bertemu Doma, iblis bawahan Muzan, dan diubah menjadi iblis.

Pada akhir hidupnya, ia sebenarnya sangat menyesali hidup adiknya, karena ialah yang mendidik adiknya untuk “mengambil, sebelum diambil”, membuat adiknya memiliki sikap yang buruk. Tapi Ume, sedikitpun tidak menyesal. Ia sangat menyayangi kakaknya, sebagaimana Gyutaro menyayangi Ume.

Hiks, ini baru sibling goals gais.~~

4. Akaza, si ahli beladiri

akaza dengan alm. calon istrinya

akaza dengan alm. calon istrinya via https://www.wattpad.com

Iblis super-kuat yang membunuh Rengoku (pilar api) dan hampir membunuh Tanjiro. Akaza digambarkan sebagai iblis dengan kemampuan bela diri (yup, hanya pukulan dan tendangan) yang sangat tinggi. Kisah akaza sendiri belum ditampilkan dalam anime, tapi kalian bisa mencari tahunya lewat manga-nya.

Sejak dari manusia, Akaza yang bernama asli Hakuji, hidup miskin dan memiliki ayah yang sakit-sakitan. Ia hidup mencuri obat dan uang untuk pengobatan ayahnya. Tidak jarang ia dipukuli bahkan sampai diberi tato kriminal pada jaman edo. Sia-sia, ayahnya  bunuh diri karena tidak ingin Akaza hidup untuk mencuri terus. Inilah kesedihan pertama yang Akaza alami.

Singkat cerita, Akaza memulai hidup baru dengan guru beladiri dan ia hampir menikah dengan anak gurunya. Tapi semua harapan hidup bahagia itu, lenyap seketika. Mereka mati diracuni oleh klub pedang, yang merupakan tetangga dari dojo beladiri Akaza. Tak terima akan perbuatan ini, Akaza menuju dojo tersebut, mengamuk dan menghabisi 67 orang anggota klub tersebut hanya dengan tinjunya. Di tengah jalan pulang, ia bertemu Muzan, dan diubah menjadi iblis.

Menurut beberapa fans, Akaza merupakan villain dengan masa lalu terbaik. tidak sedikit fans yang berubah pikiran setelah mengerti alasan Akaza menjadi iblis.

Kamu yang baru ditinggal putus langsung mojok di kamar, kamu lemah! :p

5. Iblis adalah manusai yang tersakiti

iblis bulan atas dan Muzan

iblis bulan atas dan Muzan via https://twitter.com

Manusia merupakan mahkluk yang lemah dan penuh cela. Manusia tidak dapat bertahan di dunia yang keras dan kejam seperti ini. Ketika dalam keputusasaan, kita jatuh dan menggunakan segala cara untuk lari dari keputuasaan tersebut. Oleh karena itu, kita sebagai manusia yang lemah haruslah selalu mendekatkan diri dengan Tuhan, agar kita selalu dikuatkan dalam menjalani hidup di dunia ini. Dan tidak lupa, kita saling menghargai dan membangun, supaya tidak ada iblis yang lahir dari keputusasaan dan kesedihan kita.

Nah itu lah 4 masa lalu iblis Kimetsu no Yaiba termiris versi Hipwee! Hayo, kalian menitikkan air mata ya? menurut kalian, mana nih yang paling menyayat hati dan paling menginspirasi?

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

hanya manusia biasa yang selalu ingin belajar