#HariPerempuanInternasional: 5 Keseruan Menjadi Partner Buat Suami. Hanya Perempuan yang Bisa Sekuat Ini!

keseruan menjadi partner suami

Pernikahan bukan semata untuk hidup bahagia selamanya. Lebih tepatnya pernikahan adalah perjuangan untuk saling membahagiakan dan menghadapi segala masalah bersama-sama. Ada istilah mengatakan, pernikahan ibarat gunung, dari jauh dipandang indah nan memesona. Namun dari dekat pasti ada sisi yang menakutkan. 

Meski demikian, perempuan yang cenderung perasa dan sensitif dapat menjadi wanita tangguh lho. Hati yang bekerja lebih banyak ketimbang logika membuat perempuan kadang dipandang salah oleh sebagian kaum laki-laki. Padahal itulah kelebihannya. Bahkan kekuatannya bertambah begitu ia resmi menjadi istri dan menyandang status ibu.

ADVERTISEMENTS

1. Super woman yang bisa mengerjakan kewajiban setiap pagi dengan cepat dan tepat

Liputan6.com Hobi Memasak? Yuk, Raup Pundi-Pundi Uang Lewat 5 Tips Ini - Bisnis ...

Liputan6.com Hobi Memasak? Yuk, Raup Pundi-Pundi Uang Lewat 5 Tips Ini – Bisnis … via http://liputan6.com

Setuju kan jika Istri memang piawai untuk keahlian satu ini. Mengurus segala keperluan suami dan anak setiap pagi yang super ribet dapat dikerjakan dengan cepat dan tepat. Dimulai dari bangun lebih dulu, belanja sayuran dan bahan makanan, menyiapkan sarapan dan bekal suami juga anak-anak (belum lagi kalau keduanya berbeda menu).

ADVERTISEMENTS

2. Bendahara keluarga yang selalu punya kejutan

Kompas Money Jurus Jitu Mengelola Keuangan Keluarga, Sebaiknya Jangan Terlalu Pelit

Kompas Money Jurus Jitu Mengelola Keuangan Keluarga, Sebaiknya Jangan Terlalu Pelit via http://money.kompas.com

Mengelola keuangan juga menjadi action hebat seorang istri. Ia mampu mengatur pos-pos pengeluaran dengan teliti dan tetap mengalokasikan dana untuk ditabung. Tak heran jika keluarga dalam kondisi genting, istri dengan kejutannya mampu mengeluarkan dana darurat yang sudah dipersiapkan.

ADVERTISEMENTS

3. Groceries buyer yang tahu semua kebutuhan suami sampai yang paling detail.

Photo by Artem Beliaikin from Pexels

Photo by Artem Beliaikin from Pexels via https://www.pexels.com

Iya atau iya kalau istri lah yang paling memahami setiap kebutuhan suami dan anak-anaknya. Ia berusaha memilihkan yang terbaik dan menyiapkan semua peralatan kesehatan, kebersihan, kecantikan dan bahan makanan dengan lengkap. Bahkan sebelum suatu produk kesehatan atau kebersihan habis, istri dengan cerdas sudah menyiapkan stoknya.

ADVERTISEMENTS

4. Partner diskusi yang kadang mendominasi, tapi tetap seru dong!

Bisikan.com Sering Tidak Nyambung Sewaktu Mengobrol Masalah Rumah Tangga ...

Bisikan.com Sering Tidak Nyambung Sewaktu Mengobrol Masalah Rumah Tangga … via http://bisikan.com

Sesi curhat antara suami istri adalah hal wajib. Melalui bincang-bincang bersama yang hangat, membuat keharmonisan pun kian bersemi. Namun karena wanita memiliki kekayaan kosakata yang lebih banyak dan otak kanannya lebih aktif untuk membuatnya bicara, para suami hendaknya memaklumi jika perbincangan didominasi oleh si istri. Bahkan jika awalnya suami yang bercerita lalu istri lebih banyak menjawab. Dia akan senang meski hanya didengarkan saja.

ADVERTISEMENTS

5. Planner handal yang paling favorit merencanakan kegiatan liburan, jalan-jalan dan belanja

Tirto.ID Mau ke Mana Liburan Akhir Tahun 2019? - Tirto.ID

Tirto.ID Mau ke Mana Liburan Akhir Tahun 2019? – Tirto.ID via http://tirto.id

Tanpa perlu diminta istri akan aktif merancang segala persiapan seluruh anggota keluarganya sebelum pergi berlibur, jalan-jalan atau sekadar berbelanja. Istri akan terampil untuk list barang bawaan, mencari referensi terbaik tempat wisata dan penginapan. Jangankan ajakan untuk pergi, sedikit sinyal dari suami untuk mengajak keluarga pergi berlibur akan langsung ditangkap istri dengan tepat.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Editor

une femme libre