Dikenal sebagai pelakor atau perebut lelaki orang di film drama yang baru saja keluar pada maret 2020, The World of Married. Ternyata Han So Hee sudah mulai aktif di perfilman korea sejak 2017, bakat wanita kelahiran 18 November 1994 ini bukan hanya di aktif dalam perfilman namun ia pernah menjadi model iklan dan salah satunya model video klip milik SHINee yang berjudul “Tell Me What To Do” pada tahun 2016. Berikut ini beberapa film yang diperankan oleh Han So Hee
ADVERTISEMENTS
1. Money Flower
Han So Hee mendapatkan peran utama dalam drama Money Flower pada tahun 2017 sebaagai Yoon Seo Won yang tayang di MBC.
Dalam Memerankan peran ini, Han So Hee berhasil masuk ke nominasi Best New Actress di ajang MBC Drama Awards. “Money Flower” bercerita tentang orang-orang yang digerakkan oleh keserakahan.
ADVERTISEMENTS
2. 100 Days My Prince
Pada tahun 2018 lalu, Han So Hee mendapatkan rperan sebagai Putri Mahkota So Hye dalam film 100 Days my Prince. Dalam film ini Han So Hee bermain peran dengan D.O atau Do Kyung Soo salah satu member EXO dan juga Nam Ji Hyun.
Serial drama 100 Days My Prince yang berlatar era dinasti Joseon ini mengisahkan cerita Pangeran Lee Yool (DO EXO) dan teman masa kecilnya
ADVERTISEMENTS
3. Abbys
Drama korea yang tayang pada Mei 2019 drama ini bergenre fantasi, romantis, komedi. Abyss bercerita tentang dua korban pembunuhan, seorang jaksa cantik dan seorang ahli waris yang kaya. Mereka kembali dari kematian dengan tubuh yang sangat berbeda. Keduanya bangkit untuk menyelesaikan kasus pembunuhan mereka.
ADVERTISEMENTS
4. The World of Married
Drama korea yang berhasil mengangkat nama Han So Hee. Dalam drama ini bercerita tentang pasangan menikah yang kehidupan rumah tangganya mulai berantakan karena pengkhianatan, yang akhirnya menghadirkan kebencian. Han So Hee memerankan peran antagonis yang merupakan orang ketiga dari pernikahan Ji Suu Won dan Lee Tae Oh.
ADVERTISEMENTS
5. After The Rain
Selain bermain drama, Han So Hee juga sempat membintangi satu film yang ditayangkan di KBS2. Di film After The Rain, ia berperan sebagai Soo Jin. After The Rain merupakan drama spesial KBS yang berjumlah 2 episode. Drama ini ditayangkan di hari Chuseok, hari libur nasional Korea Selatan.
Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya
“
“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”
”