Kenali 7 Tanda Cowok Cuek tapi Perhatian, Siapa Tahu Dia Tsundere!

Percaya atau tidak cowok yang memiliki karakter cuek tapi perhatian itu memang ada lho! Bukan cuman di drama Korea saja, tapi kita pun sering menemukan karakter tsundere di kehidupan nyata. Dalam drama Korea sering kali karakter yang menjadi pencuri perhatian adalah karakter tsundere. Karakter tsundere sering muncul dengan gambaran karakter yang kuat, cuek tapi memiliki sosok penyayang dan peduli. Dalam drama bergenre romansa seringkali karakter ini selalu memikat hati seorang wanita karena kepribadiannya yang tegas tapi juga sangat perhatian. Apa saja sih tanda cowok cuek tapi juga perhatian? Mungkin kamu bisa mengenalinya atau bahkan dia termasuk tsundere? Berikut 7 tanda cowok yang cuek tapi perhatian.

ADVERTISEMENTS

1. Berbicara to the point tanpa basa basi (tidak suka merayu)

Foto oleh tvN Drama @tvn_drama via Instagram

Foto oleh tvN Drama @tvn_drama via Instagram via https://www.instagram.com

Tanda pertama yang seringkali muncul dalam kepribadian cowok cuek adalah berbicara tanpa basa basi. Karakter seperti ini memang lebih menekankan pada konteks dasar tanpa ingin berbelit belit. Karakter tsundere pun cenderung berbicara to the point atau langsung pada inti. Salah satu ciri lainnya, dia tidak akan berbicara tentang rayuan atau gombalan. Karakter seperti ini seringkali mengabaikan hal hal yang terlihat tidak perlu untuk dilakukan seperti berkata manis hanya untuk menarik perhatian. Karakter tsundere justru cenderung lebih kepada apa yang mereka lakukan dibanding pandai memuji atau berkata kata manis didepan pasangannya.

ADVERTISEMENTS

2. Tidak menunjukan kemesraan tapi selalu ada momen romantis yang disiapkan

Foto oleh tvN Drama @tvn_drama via Instagram

Foto oleh tvN Drama @tvn_drama via Instagram via https://www.instagram.com

Tanda kedua adalah karakter ini tidak menunjukan kemesraan di depan pasangannya atau cenderung mengabaikannya. Namun demikian, dia tetap menunjukannya lewat momen tertentu. Akan ada momen dimana dia akan sengaja menyiapkan sebuah acara untuk mu atau kejutan lainnya. Meski cuek pada hal berbau romantis, tapi dia tetap ingin memberikan momen yang terbaik untuk dijadikan kenangan meski tidak sering. Hal ini memberikan momen yang dia pilih sebagai kenangan menjadi lebih berharga karena tidak sering dilakukan.

ADVERTISEMENTS

3. Terlihat kuat di depanmu hanya untuk melindungimu

Foto oleh tvN Drama @tvn_drama via Instagram

Foto oleh tvN Drama @tvn_drama via Instagram via https://www.instagram.com

Tanda ketiga yang sering ditemukan adalah terlihat kuat di depanmu. Hal ini dia lakukan untuk memberikan perlindungan. Karakter ini memiliki pribadi yang menunjukan kesan tangguh, kuat dan cenderung untuk tidak menunjukkan kelemahannya di depan orang lain. Seperti halnya tsundere yang memiliki konsep tangguh dan pahlawan. Karakter seperti itu memberikan peran penting sebagai penolong. Pada karakter nyata dia akan selalu ada dalam masa masa sulitmu. Tidak peduli seberat apapun masalahnya dia akan selalu ada untuk membantu.

ADVERTISEMENTS

4. Tidak merespon padahal diam diam selalu memikirkan apa yang kamu butuhkan

Foto oleh tvN Drama @tvn_drama via Instagram

Foto oleh tvN Drama @tvn_drama via Instagram via https://www.instagram.com

Tanda lainnya yang sering terlihat tentu saja cuek atau acuh. Karakter ini cenderung tidak memperlihatkan respon secara ekspresif dan spontan. Karakter ini lebih banyak berpikir dan mempertimbangkan dengan solusi bukan langsung secara spontanitas menjawab. Karakter cuek seperti tsundere lebih banyak mendengarkan dan selanjutnya memikirkan konsep di benaknya. Setelah mendapatkan solusi terbaik, dirinya akan mengutarakan secara jelas tanpa basa basi. Karakter cuek tapi perhatian banyak diantaranya yang terlihat tidak merespon padahal diam diam selalu memikirkan apa yang kamu butuhkan. Contohnya seperti kamu sedang pusing dan membutuhkan saran tapi tidak ada respon atau basa basi. Namun beberapa hari kemudian, dia akan datang untuk membeicarakan masalah tersebut dengan serius.

ADVERTISEMENTS

5. Bersikap tenang padahal sangat mencemaskanmu

Foto oleh tvN Drama @tvn_drama via Instagram

Foto oleh tvN Drama @tvn_drama via Instagram via https://www.instagram.com

Sikap lain yang ditunjukkan cowok cuek adalah bersikap tenang. Salah satu sikap yang dimiliki adalah pembawaan yang tenang. Meski cemas dan sangat khawatir, dia akan menunjukkan sikap tenang. Hal ini ditunjukkan sebagai sebuah pertahanan untuk memberikan kekuatan pada dirinya sendiri agar mampu menghadapi segala macam situasi. Dia mungkin cemas namun akan selalu mengingatkanmu untuk bersikap tenang dalam menghadapi segala permasalahan.

ADVERTISEMENTS

6. Tidak mengakui perasaannya melalui ucapan tapi terlihat dari tindakannya

Foto oleh tvN Drama @tvn_drama via Instagram

Foto oleh tvN Drama @tvn_drama via Instagram via https://www.instagram.com

Tanda lain yang mungkin ditunjukkan adalah dirinya selalu beralasan dengan logis terutama untuk menutupi perhatiannya. Tentunya ada saat dirinya terlihat begitu sangat perhatian padahal kesannya sangat cuek. Kamu mungkin heran dan bertanya pada dirinya. Namun dia akan menjawab dengan berbagai alasan logis untuk menutupi perhatiannya. Sikap seperti ini mungkin akan muncul pada beberapa karakter cuek untuk menunjukkan kesan misterius pada dirinya. Seringkali dia tidak mengakui perasaannya lewat ucapan tapi kita akan mengetahuinya secara langsung dari apa yang dia lakukan. Karakter ini memiliki harga diri tinggi atau gengsi. Tidak mudah baginya untuk mengakui apa yang ada di benaknya. Idealisme serta kepribadiannya mempengaruhi hal tersebut. Karakter ini memiliki kesan kuat dan tidak ingin terlihat mudah ditaklukan. 

7. Kasih sayangnya dilakukan dengan hal hal tertentu

Foto oleh tvN Drama @tvn_drama via Instagram

Foto oleh tvN Drama @tvn_drama via Instagram via https://www.instagram.com

Tanda lainnya yang sering ditemukan pada cowok yang cuek adalah jarang mengucapkan cinta atau perasaannya terhadap pasangan. Karakter yang cuek terhadap pasangannya mungkin akan sulit mengungkapkan perasaannya secara blak blakan. Karakter seperti ini akan lebih menunjukkan kasih sayangnya lewat hal hal tertentu yang dia bisa lakukan. Karakter yang cuek tapi perhatian tidak hanya ada dalam kisah cinta drama. Karakter seperti ini mungkin akan muncul di sekelilingmu. Jika dirinya terlihat cuek cobalah untuk melihat tindakan apa saja yang dia lakukan untukmu. Tentunya banyak tanda yang akan muncul, namun kita dapat menyadarinya dari beberapa tanda di atas.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Shot the moments on frame (Photograph), Edit with heart and Share it on content (Writing).