Kaum Generasi Geprek Merapat! Lakukan 5 Hal Ini Agar Terbebas dari Julukan Generasi Geprek~

Istilah generasi geprek menjadi julukan bagi para kaum milenial dan kaum generasi Z yang memiliki penghasilan rendah, tapi ia harus membiayai segala tanggungan dan tuntutan hidup, bahkan pengeluarannya untuk membiayai segala tanggungan hidupnya yang lebih besar daripada pemasukannya.

Hal ini membuat istilah generasi geprek menjadi eksis karena dapat disamakan dengan ayam geprek yang terus-menerus digencet hingga hancur. 

Biasanya, generasi geprek ini didominasi oleh kalangan usia 20 tahun keatas. Pada usia tersebut, biasanya seseorang mulai mengalami dan merasakan bagaimana sulitnya mencari penghasilan dan mengatur penghasilannya agar dapat bertahan hidup hingga akhir bulan.

Maka dari itu, kali ini Hipwee akan bagikan tips bagaimana cara mengatur keuangan yang efektif bagi generasi geprek agar jumlah pengeluaran tidak melampaui jumlah pemasukan yang diterima. Let's check this out~

ADVERTISEMENTS

1. Prioritaskan pemasukan untuk memenuhi kebutuhan dibandingkan keinginan

Prioritaskan kebutuhan / Photo by Towfiqu barbhuiya via Unsplash

Prioritaskan kebutuhan / Photo by Towfiqu barbhuiya via Unsplash via https://unsplash.com

Penting bagi generasi geprek untuk mampu membedakan antara kebutuhan dengan keinginan. Saat mendapati penghasilan bulanan, sebaiknya pisahkan antara kebutuhan dengan keinginan.

Pemisahan keuangan ini dapat menjadi salah satu cara agar uang untuk membayar segala tanggungan dan tuntutan hidup tidak tercampur dan digunakan untuk segala keinginan hidup yang kurang penting. Bila terdapat sisa dari uang kebutuhan tersebut, kamu dapat menggunakannya untuk memenuhi keinginanmu.

ADVERTISEMENTS

2. Turunkan gengsi dan bergayalah sesuai isi dompetmu

Bergaya sesuai isi dompet / Photo by Emil Kalibradov via Unsplash

Bergaya sesuai isi dompet / Photo by Emil Kalibradov via Unsplash via https://unsplash.com

Kadang kala, banyak orang yang memiliki gaya hidup tinggi karena termakan dengan gengsi yang ada pada lingkungan sekitarnya. Hal ini tentunya harus dihindari karena dapat memengaruhi besarnya pengeluaran hanya demi memenuhi gengsi semata.

Sebaiknya, bergayalah sesuai dengan isi dompet serta tidak perlu memaksakan gaya hidup yang sebenarnya tidak mampu kita ikuti. Carilah lingkungan yang sesuai dengan pemasukan dan isi dompetmu supaya pengeluaran yang kamu keluarkan tidak melebihi dari jumlah pemasukan yang kamu terima.

ADVERTISEMENTS

3. Kurangi kegiatan foya-foya yang dapat menghamburkan uang

Kurangi foya-foya / Photo by Rendy Novantino via Unsplash

Kurangi foya-foya / Photo by Rendy Novantino via Unsplash via https://unsplash.com

Bagi kaum generasi geprek, tanpa disadari kerap kali mereka melakukan kegiatan yang termasuk dalam foya-foya atau menghamburkan uang. Tentu saja, foya-foya menjadi salah satu hal yang patut untuk dihindari agar keuangan tetap terjaga dengan stabil dan tidak habis sebelum waktunya.

Kurangi kegiatan foya-foya yang dapat menghabiskan uangmu. Sebaiknya jika ingin menggunakan uang untuk membeli atau membayar sesuatu, pikirkan terlebih dahulu agar pengeluaranmu tetap berada dalam batas aman dan tidak melebihi budget yang kamu miliki ya, Sobat Hipwee~

ADVERTISEMENTS

4. Carilah side job yang sesuai dengan minat dan bidang yang dikuasai

Cari inside job sebagai freelancer / Photo by Andrea Piacquadio via Pexels

Cari inside job sebagai freelancer / Photo by Andrea Piacquadio via Pexels via https://www.pexels.com

Mengandalkan gaji pokok saja belum tentu dapat memenuhi kebutuhan hidup selama satu bulan, lho. 

Sebaiknya, carilah penghasilan tambahan dengan cara menjadi seorang freelancer agar tidak mengganggu pekerjaan utamamu. Saat ini telah banyak sekali pekerjaan freelance yang dapat kamu coba sesuai dengan minat dan keahlianmu. Dengan adanya penghasilan dari pekerjaan freelance tersebut, tentu dapat mencegamu menjadi generasi geprek yang malang.

ADVERTISEMENTS

5. Mulai biasakan diri untuk menabung dan berinvestasi

Menabung dan berinvestasi / Photo by Towfiqu Barbhuiya via Unsplash

Menabung dan berinvestasi / Photo by Towfiqu Barbhuiya via Unsplash via https://unsplash.com

Agar terhindar dari julukan generasi geprek, mulailah membiasakan diri untuk menabung dan mencoba berinvestasi. Menabung atau berinvestasi ini dapat menjadi langkah yang tepat untuk menyimpang uang dan menjadikan uang tersebut sebagai hal yang menguntungkan dan bermanfaat dikemudian hari, lho.

Saat ini ada banyak sekali pilihan investasi yang dapat dicoba oleh kaum generasi geprek. pilihlah jenis investasi yang sesuai dengan kemampuan dan budget yang kamu miliki.

Untuk mencoba berinvestasi, kamu dapat menginvestasikan danamu melalui Alami Sharia, lho. Alami Sharia telah menjadi salah satu platform resmi pendanaan yang telah diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK), sehingga aman dan terpercaya bagi generasi geprek yang ingin melakukan investasi. Selain itu, Alami Sharia juga dapat menjadi solusi bagi generasi geprek untuk menghasilkan cuan yang menjanjikan~

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Writing with Sincere