Traveling, kini ini bukan lagi hanya jadi pengusir penat, tapi juga kebutuhan serta gaya hidup untuk membangkitkan semangat baru bagi kamu yang sering diredam pilu. Kamu yang punya hobi traveling pastinya menginginkan liburan yang aman, nyaman dan praktis, ‘kan?
Nah, 7 aplikasi ini sepertinya bisa membantu kamu saat sedang liburan. Mulai dari mencari penginapan, trasnportasi hingga menemukan teman yang bikin traveling kamu makin mengasyikkan!
Google memang selalu memudahkan hidupmu, kali ini melalui Google Maps & Google Translate, yang bisa membantu kamu di tempat yang belum pernah kamu tuju. Dua aplikasi ini wajib ada di ponsel pintar kamu karena kedua aplikasi ini akan sangat menolong bila kamu pergi ke luar negeri.
Kamu yang malu bertanya tidak akan sesat dijalan karena ada Google Maps. Sementara Google Translate akan membantu kamu yang hanya bisa bilang "I’m fine, thank you" untuk berkomunikasi dengan warga setempat agar mereka bisa mengerti apa yang kamu inginkan.
<>2. Banyak banget aplikasi booking tiket pesawat, kamar hotel dan sebagainya>Kamu pastinya lebih tenang kalau sudah mendapatkan tiket transportasi atau hotel sebelum perjalanan kamu lakukan, 'kan? Nah, sekarang sudah banyak banget aplikasi pembantu urusan itu. Aplikasi-aplikasi itu jelas memudahkan kamu memesan tiket pesawat, kereta dan juga hotel.
<>3. Malas pakai transportasi publik? Oh, kamu bisa gunakan aplikasi transportasi dengan pemesanan online, kok!>Traveler ber-ransel ataupun koper tentu dimudahkan dengan keberadaan Uber, Go-Jek dan beragam aplikasi sejenis. Kamu yang malas naik transportasi publik karena barang bawaan yang banyak bisa memanfaatkan aplikasi ini. Aplikasi ini akan membantumu mendapatkan kendaraan di kala sedang sangat butuh, kalau nggak butuh dan kamu nggak perhatiin dia, dia nggak akan marah! Hahaha.
<>4. Butuh akomodasi dan kemudahan booking lainnya? Temukan di aplikasi Airnb!>Airbnb adalah aplikasi yang membantu kamu menemukan akomodasi, alias tempat menginap di destinasi yang kamu ingini. AirBnb tak hanya punya hotel saja, tapi juga apartemen hingga homestay pun ada lho!
Kamu para traveler jadi punya banyak pilihan tempat menginap saat wisata. Buat yang kepingin nyaman, bisa pilih hotel berbintang. Sementara buat traveler budget, pilihan homestay sangat relevan untuk menghemat biaya rekan-rekan sekalian :D
<>5. Kalau nggak ada Packpoint, jangan mengeluh kalau perjalananmu bakal kurang mengasyikkan!>PackPoint ini adalah aplikasi yang akan membantu kamu untuk menyiapkan, mencatat dan mengatur barang bawaan berdasarkan waktu tempuh perjalanan kamu dan apa saja kegiatan yang akan kamu lakukan sesampainya di tempat tujuan. Dengan bantuan aplikasi ini kamu nggak perlu lagi bikin itinerary manual yang bisa hilang atau basah, alhasil momen liburan kamu pun berjalan sempurna, deh!
<>6. XE Currency juga jadi penting kalau kamu berkunjung ke luar negeri. Seru nih!>Ini tak kalah pentingnya dengan aplikasi lain sih, XE Currency juga mesti kamu punyai. Dengan aplikasi ini, kamu bisa tahu berapa kurs mata uang yang dimiliki. Aplikasi XE Currency ini setidaknya bisa mengestimasi nilai tukar yang berlaku pada hari itu. Jadi kita bisa tahu berapa dana yang akan kita butuhkan selama traveling. Jadi lebih tenang!
<>7. Nah ini aplikasi pelengkap kamu agar jadi traveler sejati, Tinder!>Nah ini, aplikasi favorit para jomblowan dan jomblowati ini ternyata bisa jadi pelengkap kamu dalam melakukan perjalanan! Meski sebenarnya bukan aplikasi khusus traveling, tapi dengan Tinder kamu bisa mencari teman baru saat traveling. Siapa tahu teman baru ini cocok untuk dijadikan teman seperjalanan sampai ke pelaminan. Istimewa! :p
Gimana travelers? Cukup membantu bukan?
Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya
“
“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”
”
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.