Kalian Kangen Nggak Sama Acara Musik Anak-anak Tahun 1990-an Ini? Yuk Kita Nostalgia

Bagi kita yang lahir di tahun 90an, serasa gak bisa lepas dari semua kenangan masa kecil dulu. Kayak bahagia banget pokoknya. Mulai dari mainan-mainannya, makanannnya, temen-temennya, kenangan masa sekolahnya, bahkan acara televisi juga bisa bikin kangen lho.

Nah kali ini kita bakal bahas khusus acara televisi tahun 90an nih sob, terutama acara musiknya. Kalo anak-anak sekarang, paling kenalnya sama Inb*x ,Dah*yat, MTV, yang lagu-lagunya kalo menurut kita nih, bukan untuk anak-anak. Tapi malah banyak ditiru sama anak-anak. Duh, ngelus dada banget kan. Beda sama tahun 90an dulu, banyak sekali acara musik yang emang khusus buat anak-anak. Apa aja sih? Yuk liat daftarnya..

ADVERTISEMENTS

1. Cilukba

Acara yang dipandu Maissy Pramaishella ini sangat populer lho dulu. Masih inget nggak ?

Ci..Luk..Ba! Emmuuuaaachh..

Kalo kalian kangen klipnya, cek di youtube aja ya..

ADVERTISEMENTS

2. Tralala Trilili

Kalian Kangen Nggak Sama Acara Musik Anak-anak Tahun 1990-an Ini? Yuk Kita Nostalgia

Indra Bekti dan Agnez Mo. via http://www.andumhumor.com

Acara ini dulunya dipandu sama Agnes Monica lho sama Kak Ferry dan Indra Bekti. Dulu Tralala Trilili tayang di RC*I sob, dan lagu-lagunya juga nggak kalah seru sama acara musik anak-anak lainnya.

ADVERTISEMENTS

3. Kring Kring Olala…

Masih inget sama Kak Nunuk kan? Doi yang biasanya pegang keyboard sebagai iringan musik, kemudian dipandu juga sama Noval Kurnia, Lia dan Chika Waode, Okky Lukman dan lain-lain. Di acara ini, kita bisa telepon kemudian minta lagu untuk diputer nih sob. Asik kan? Tapi jangan lupa kata kuncinya ya..

Apa Kabar Dunia?..
Tetep..

Asyik…

ADVERTISEMENTS

4. Pesta Ceria

Nah kalo acara ini dulu populernya di stasiun tv Indo*iar sob. Nggak cuma lagu aja yang diputer, tapi juga klip-klip kartun Disney, karya gambar, sama surat penggemar dari seluruh wilayah nusantara lho. Keren nggak tuh.

ADVERTISEMENTS

5. Klak Klik

Kalo acara ini, hampir mirip sama acara di atas. Dipandu sama Diva Nadia dan Delia Septianti, "Klak Klik" juga nggak kalah seru lho sama cara musik lainnya.

ADVERTISEMENTS

6. Klap Klip

Kalian Kangen Nggak Sama Acara Musik Anak-anak Tahun 1990-an Ini? Yuk Kita Nostalgia

trio kwek kwek via http://www.andumhumor.com

Lagu yang diputar disini juga cukup banyak loh. Dipandu sama Dea Ananda, lagu-lagunya juga seru abis.

7. Klip Bintang

Kalian Kangen Nggak Sama Acara Musik Anak-anak Tahun 1990-an Ini? Yuk Kita Nostalgia

leony dan dea ananda via http://www.andumhumor.com

Agak agak lupa sih sama acara ini. Tapi yang diinget sih, pembawa acaranya saat ini Leony, masih inget kan sama personel Trio Kwek Kwek tersebut?

Dari semua acara musik di atas, gak ada yang menampilkan lagu dewasa lho sob, semua lagunya bener-bener lagu anak-anak. Jadi kita gak kenal dulu yang namanya galau karena pacar atau cinta satu malam.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Andumhumor,berisi humor-humor dan cerita absurb yang dikumpulkan oleh penulis (dalam hal ini saya), baik dari media online ataupun media offline. Penulis sendiri tidak bisa ngelawak,karena membela kebenaran adalah tugas dari pahlawan bertopeng.

6 Comments

  1. LaelaFitri Febia berkata:

    YaAllah aku sudah tua.