JIka selama ini kamu berpikiran Bali dan Belitung merupakan surganya pantai yang indah dan menawan di Indonesia. Saatnya kamu harus menambah Jogja sebagai rarajnya wisata pantai di Indonesia. Bagaimana tidak, kota yang dipimpin oleh seorang sultan ini di anugerahi oleh ratusan pantai yang ciamik.
Mulai dari Pantai Parangtritis di Bantul, Pantai Krakal di Kulonprogo dan tentunya pantai-pantai di gunung kidul lah yang paling juara. Tak bermaksud untuk mendiskriminasi pantai daerah bantul dan kulonprogo. Memang harus di akui jika Gunung Kidul lah yang menjadi surganya pantai di Jogja.
Lebih dari 50 pantai yang ada disepanjang gunung kidul. Di jamin kamu akan bingung, pantai mana saja yang harus kamu kunjungi. Tapi jangan khawatir, berikut pantai yang harus kamu kunjungi dengan pertimbangan jarak dan keindahannya. Tapi ini hanya menurut gue loh yang mantai disana selama 2 hari, hehe.
ADVERTISEMENTS
1. Pantai Sadranan, Surganya Para Pecinta Snorkling
Pantai ini merupakan salah satu obyek wisata alam yang banyak digemari para pelancong karena keindahannya. Namun pantai ini juga merupakan tempat untuk mencari nafkah serta sebagai sarana untuk melakukan kegiatan yang bersifat religi yaitu kegiatan yang terdapat unsur religi dan kepercayaan.
Beragam aktivitas dapat kamu lakukan disini, mulai dari bermain pasir yang putih dan halus, berenang di laut dengan hempasan ombak, mencicipi kuliner khas laut dan tentunya yang paling utama adalah snorkling. Pantai ini merupakan surganya bagi para pecinta snorkling, kamu dapat menyewa peralatan snorkling disini dengan harga yang cukup murah.
ADVERTISEMENTS
2. Sebelum Menyapa Calon Mertuamu, Mending Menyapa Sunsed dulu Indrayanti
Mendengar kata Indrayanti, apa yang terlintas dalam pikiranmu? Gadis cantik nan jelita, mantan yang gagal menjadi calon ibu anak-anakmu atau nama gadis yang sedang kamu taksir? Ahhh, Apapun yang ada dalam bayanganmu, segera tepis dari pikiranmu.
Ini bukan masalah gadis yang cantik. Indrayanti merupakan nama sebuah panti yang cantik. Pantai ini berada di Dusun Ngasem, Desa Tepus, Gunung Kidul. Jika kamu sedang mengunjungi pantai ini, jangan lupa menikmati sunsednya yang menawan. Kamu bisa memandang sunsed dari bebukitan yang ada di sekitar pantai ini.
ADVERTISEMENTS
3. Keindahan Pantai Krakal Mampu Membuatmu Melupakan Mantan Selamanya
Pantai krakal memang salah satu pantai paling populer di Gunung kidul karena keindahannya. Selain itu, sebelum banyak pantai di gunung kidul yang terkenal, pantai ini sudah menjadi hits duluan, jadi wajar saja jika pantai ini merupakan salah satu pantai primadona.
Hamparan pasir putih nan halus, birunya laut sepanjang mata memandang dan tentunya tulisan pantai krakal di tebing karang menjadi daya tarik bagi wisatawan. Tapi bagi gue sendiri, Masjid yang berdiri kokoh di kawasan pantai inilah yang menjadi daya pikatnya.
ADVERTISEMENTS
4. Pantai Sepanjang, Kuta Rasa Yogyakarta
Tak perlu jauh-jauh ke Bali untuk menikmati pantai Kuta yang sudah tersohor itu, apalagi bagi kamu yang sudah pernah melipir ke Bali. Mending ke Jogja menikmati pantai sepanjang yang sering disebut sebagai kuta rasa jawa.
Tak salah memang, jika pantai ini disebut kuta versi yogya karena memiliki garis pantai yang panjang dan hamparan pasir putih bertumpah riah di pinggir pantai, sama dengan halnya pantai kuta di Bali. Selain itu, kamu dapat bersantap ria dengan berbagai lobster disini.
ADVERTISEMENTS
5. Gondolla Pantai Timang, Uji Adrenalin Melebihi Dufan
Bagi kamu yang sering menguji nyali ke Dufan seperti saya, tentu hampir semua wahananya sudah pernah kamu coba. Rasanya kadang-kadang jantung ingin copot ketika menaiki wahana-wahana ekstrim di Dufan. Tapi bagaimana jika kamu mencoba gondola di atas laut dan bentuknya tradisional.
Jika ingin menguji adrenalin merupakan tujuannmu, maka pantai timanglah jawabannya. Yakin, kamu mau nyoba gondola seekstrim ini?
Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya
“
“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”
”
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.