Kebahagiaanmu adalah tanggung jawabmu sendiri. Meskipun itu terdengar seperti rasa cinta yang keras, tapi sebenarnya itu adalah sebuah pengingat bagimu kalau kebahagiaanmu itu berada dalam kendalimu sendiri. Kalau begitu, bukannya itu justru jadi sebuah kabar yang menggembirakan?
Ketika kamu selalu beranggapan bahwa kebahagiaanmu itu hanya bisa dipengaruhi oleh faktor luar (seperti orang lain, lingkungan sekitarmu, atau bhakan cuaca), hal itu akan menunjukkan bahwa kamu bukanlah sutradara utama dalam hidupmu sendiri. Memangnya ada yang mau seperti itu? Tentunya kita lebih memilih untuk menjalani hidup sesuai dengan yang kita inginkan, kan?
Jadi, ciptakanlah kebahagiaanmu sendiri dengan enam cara yang ada di bawah ini.
ADVERTISEMENTS
1. Tulis Semua Pencapaianmu
Latihlah pikiranmu untuk selalu menemukan hal yang positif dengan cara menulis semua pencapaianmu. Tulis segala macam pencapaian yang kamu dapatkan dalam satu hari baik.
Mulai dari pencapaian secara fisik, personal, target yang tercapai, hal-hal yang sudah kamu lakukan, dan tempat-tempat yang sudah pernah kamu singgahi. Sering kali, kita menghabiskan banyak waktu memikirkan apa yang salah dalam satu hari daripada fokus pada apa yang sudah kita capai.
Tidak hanya aktivitas kecil ini membuat pikiranmu selalu berada tempat yang positif, tapi juga bisa membuatmu terkejut betapa banyak hal-hal yang sudah kamu capai dalam hidupmu. Membaca daftar pencapaian tersebut akan membuat perasaanmu menjadi lebih baik.
ADVERTISEMENTS
2. Jadikan Dirimu Sendiri sebagai Prioritas Utama
Seharusnya kamu jangan berpikiran kalau kamu hanyalah orang biasa yang sudah cukup bahagia. Tunjukkanlah rasa cinta pada dirimu sendiri dan prioritaskan kebahagiaanmu.
Isi playlist-mu dengan lagu-lagu favoritmu. Telpon temanmu. Tidur siang. Pijat. Meni-pedi. Baca buku sebelum tidur. Jalan-jalan. Menghabiskan waktu di toko buku atau kafe favoritmu.
Kalau kamu tidak terbiasa menjadikan dirimu sendiri sebagai prioritas, mungkin kamu harus mencoba mengasah ketrampilan untuk membuat daftar prioritas.
Tuliskan di bagian teratas daftar prioritasmu: Cara Membuat Diriku Sendiri Menjadi Prioritas. Lalu tuliskan daftar luar biasa yang berisi hal-hal yang kamu anggap menyenangkan.
Perhatikan aktifitas yang cenderung bisa mengisi ulang baterai kehidupanmu. Siapkan waktu untuk dirimu sendiri karena kamu itu sangat penting!
ADVERTISEMENTS
3. Utamakan Melakukan Hal Hal yang Kamu Sukai
Terkadang kebahagiaan itu ada pada detailnya. Pastikan detail harianmu bisa membuatmu bahagia.
Mungkin saja detail itu berupa secangkir kopi atau teh favorit, matahari yang terbit dengan indah di pagi hari, baju yang nyaman, celana favorit, atau makanan lezat yang kamu masak sendiri.
Pasanglah kutipan yang mengilhamimu atau gambar yang bisa membuatmu merasa tenang dan damai.
Tanyakan pada dirimu sendiri: Hal-hal kecil apa yang bisa meningkatkan suasana hatimu.
ADVERTISEMENTS
4. Bangun Percaya Dirimu Lebih Lanjut
Ketika kamu merasa percaya diri dengan dirimu sendiri, fotolah dirimu sendiri dalam keadaan terbaik itu.
Kemudian cetaklah dan pasanglah foto tersebut di tempat tempat yang mudah terlihat. Kamu merasa percaya diri dengan pose yogamu?
Ambillah foto dengan posemu yang paling sempurna. Kemudian simpanlah foto itu di meja kerjamu.
Kamu merasa percaya diri ketika bersepeda? Ambil fotonya dan pajanglah! Setiap orang memiliki bagian tubuhnya yang mereka sukai dan banggakan. Akuilah itu dan percaya dirilah kalau kamu luar biasa!
ADVERTISEMENTS
5. Lakukan Sesuatu yang Baru
Memang sangat mudah terjebak dalam rutinitas yang sama. Namun, tahukah kamu kalau kamu bisa mendapatkan energi baru dengan mencoba sesuatu yang belum pernah kamu lakukan sebelumnya.
Mungkin saja itu alat kebugaran yang baru atau jenis olah raga yang belum pernah kamu coba sebelumnya.
Bisa juga mencoba jenis makanan baru yang belum pernah kamu coba sebelumnya, pergi ke tempat yang belum pernah kamu datangi sebelumnya, atau sesederhana coba mendengarkan lagu baru yang belum pernah kamu coba dengarkan sebelumnya.
Apa pun bentuknya, cobalah untuk mencoba pengalaman baru. Karena pengalaman baru akan mengingatkan kita bahwa kita masih hidup dan hidup ini penuh dengan kejutan.
ADVERTISEMENTS
6. Selesaikan Masalah Besar Terlebih Dahulu
Kamu pasti sebenarnya tahu apa saja yang harus kamu lakukan, atau apa saja yang harus terjadi hari ini agar kamu bisa menang atau sukses.
Daripada terjebak dengan prokrastinasi atau tersesat di tengah daftar hal yang harus kamu selesaikan, temukan satu hal yang paling bisa membuatmu bahagia ketika hal tersebut tercapai.
Kalau kamu sudah bisa mencapai hal itu, hal yang lain akan bisa kamu jalani dengan perasaan bahagia.
Sekarang lakukanlah dan buat dirimu merasa luar biasa dengan harimu. Karena sering kali kita menyisihkan hal yang paling penting dan berusaha menyelesaikan masalah masalah kecil terlebih dahulu.
Sekarang cobalah untuk melakukan sebaliknya, selesaikan pencapaian terbesarmu baru selesaikan hal-hal kecil lainnya. Karena itu akan membuatmu merasa lebih bahagia dengan pencapaianmu!
Apakah kamu sudah merasa lebih bahagia sekarang? Kalau begitu pergilah keluar dan bagikan kebahagiaan dan senyummu dengan orang lain. Kamu akan merasa lebih bahagia lagi setelahnya!
Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya
“
“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”
”