Menjelang hari pernikahan tentunya calon pengantin pasti menentukan konsep pernikahan yang cocok dengan impiannya. Mulai dari tampilan maupun susunan acara, namun sebaiknya sesuaikan tampilanmu dengan konsep pernikahan yang akan kamu usung agar terlihat serasi saat acara digelar. Tampilan riasan di Indonesia ini sangat beragam loh!
Ada yang menggunakan adat tradisional maupun tampilan riasan yang mengusung tema dari luar negeri seperti gaya Eropa. Apalagi saat ini sudah ada modifikasi-modifikasi riasan. Berikut tampilan riasan yang paling sering digunakan.
ADVERTISEMENTS
1. Adat Tradisional
Hingga saat ini tampilan rias adat tradisional masih banyak dipilih oleh pengantin walaupun sekarang zaman sudah sangat modern loh. Namun tradisi atau adat ini masih terus dilestarikan. Biasanya pengantin akan memilih adat tradisional sesuai dengan asal tempat tinggalnya atau mengikuti sang suami.
Salah satunya adat tradisional yang kerap digunakan di pulau Jawa untuk acara pernikahan yaitu adat jawa atau adat sunda walaupun masih banyak adat-adat lain yang biasa digunakan oleh masyarakat seperti adat Minangkabau, dsb. Adat jawa sendiri memiliki beberapa jenis.
ADVERTISEMENTS
2. Gaya Adat Jawa dengan Solo Putri
Tampilan dari adat solo putri ini sering sekali digunakan. Diperpadukan dengan baju yang berbahan kain bludru dengan corak berwarna hitam atau bisa dipadukan dengan kebaya berwarna putih. Ciri khas yang paling terlihat yaitu menggunakan paes berwarna gelap yang diletakkan pada kening wanita serta rambut disanggul dengan ukuran besar, pada bagian belakang ditutup dengan rangkain bunga melati hidup.
Terpadat aksesoris berupa centhung yang diletakkan pada bagian kepala depan di sisi kanan dan kiri, bagian kepala belakang diletakkan cunduk mentul berjumlah 7, 9, atau 3 yang memiliki makna atau filosofi tersendiri.
ADVERTISEMENTS
3. Gaya Adat Jawa dengan Solo Basahan
Rias ini hampir sama dengan rias solo putri namun perbedaanya pada busana yang dikenakan yaitu menggunakan busana dodotan dengan kain batik. Warna paes yang terdapat pada kening berupa warna, seperti hijau bukan berwarna gelap hitam. Alis yang digunakan dibentuk bercabang seperti tunduk rusa yang menggambarkan bahwa wanita harus memiliki kecerdasan, keanggunan dan kecerdikan.
ADVERTISEMENTS
4. Gaya Adat Jawa dengan Paes Ageng
Tampilan pada jenis rias paes ageng berbeda dengan rias solo basahan ataupun solo putri, pada riasan ini paes tersebut disebut dengan paes prada. Terdapat garis berwarna emas pada bagian tepi paes tersebut sehingga menimbulkan kesan kemewahan. Cenduk mentul yang terdapat pada bagian belakang hanya terdapat 5. Busana yang dikenakkan sama seperti solo basahan namun terdapat tambahan aksesoris pada bagian lengan yang dinamakan dengan kelat bahu dan kalung sungsun.
ADVERTISEMENTS
5. Hijab dan Modifikasi Hijab
Tren hijab saat ini sudah banyak diterapkan pada riasan pernikahan. Model gaya hijab simpel dengan ditambah pernak-pernik seperti mahkota dapat mempercantik tampilan kalian. Pada riasan pengantin yang mengunakan hijab, perias akan bermain warna pada makeup. Tidak seperti riasan adat tradisional yang dipadupadankan dengan aksesoris dan bunga melati.
Perias akan menyesuaikan warna makeup dengan baju yang dikenakan seperti warna lipstick, blushon, eyeshadow, dsb. Riasan pada alis tanpa cukur akan tampak lebih natural karena terlihat serat-serat buku alis yang rapi dan pemakian bulu mata yang pas akan menampilkan riasan wajah yang lebih cetar.
ADVERTISEMENTS
6. Modifikasi Hijab
Namun sekarang sudah ada riasan modifikasi hijab yang digabungkan dengan adat tradisional. Seperti adat sunda berikut. Riasan rambut yang biasanya disanggul sekarang dapat dibalut dengan hijab dan dipadukan dengan aksesoris dari adat sunda dan bunga melati yang terlihat anggun dan menawan.
7. Gaya Modern
Pada tampilan modern tersebut mengapdosi dari budaya barat dengan menggunakan gaun pernikahan yang mewah/glamour dan mengembang pada bagian bawah atau bisa saja dengan gaun putih yang panjang pada bagian belakang, riasan wajah seperti berbei dan rambut menggunakan sanggul yang simpel ditambah dengan mahkota pada atas kepala sehingga terlihat elegan dan menawan, riasan ini juga bisa dilakukan untuk mereka yang menggunakan hijab.
Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya
“
“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”
”