Buka puasa pakai menu apa kamu hari ini? Nasi beserta lauknya? Atau kolak dan bermacam es yang dijajakan penjual takjil? Enak dan menggoda sih menu berbuka yang sering mereka jajakan. Tapi saat berbuka kadang kita hanya butuh segelas air putih dan camilan sebagai pembuka sebelum makan berat, supaya perut nggak kaget dan terasa begah.
Nah, supaya kamu nggak bosan dengan camilan yang itu-itu aja, kali ini Hipwee ingin berbagi resep camilan yang bisa kamu buat di rumah. Simpel dan sehat tentunya, yuk dicoba!
ADVERTISEMENTS
1. Kurma goreng, manisnya kurma akan menambah kekurangan glukosa, fruktosa, dan sukrosa setelah seharian berpuasa
Mengkonsumsi kurma saat berbuka puasa sangat dianjurkan, karena saat berpuasa kadar gula dalam darah menurun. Kurma dianggap tepat karena dalam buah yang berwarna kecokelatan ini mengandung glukosa, fruktosa, dan sukrosa yang dapat menaikkan sekaligus menstabilkan kadar gula dalam darah. Selain itu kurma juga kaya serat, kalium, potassium, dan vitamin A.
Selain kurma kering yang biasa dikonsumsi, kali ini Hipwee akan berbagi resep kurma goreng yang bisa dijadikan camilan saat berbuka puasa. Yuk dicoba!
Bahan-bahan:
- 150 gram buah kurma
- 100 gram tepung terigu
- 100 gram tepung beras
- 2 sendok makan gula pasir
- ¼ sendok teh vanili bubuk
- ¼ sendok teh garam
- 1 butir telur
- 400 ml santan
Cara membuat:
- Masukkan tepung terigu, tepung beras, gula pasir, garam, dan vanili bubuk ke dalam wadah. Aduk sampai merata kemudian masukkan santan sedikit demi sedikit. Setelah itu masukkan telur dan aduk lagi sampai merata;
- Setelah adonan tercampur dan tidak berbutir, diamkan selama 30 menit;
- Masukkan buah kurma yang sudah dibuang bijinya dan dipotong kecil-kecil ke dalam adonan;
- Goreng adonan dalam minyak yang sudah dipanaskan sampai berwarna kuning keemasan;
- Setelah matang, angkat lalu tiriskan;
- Sajikan kurma goreng di atas piring yang sudah dihias.
ADVERTISEMENTS
2. Sempol ayam, makanan dari Kota Apel yang bisa kamu coba buat di rumah
Bahan-bahan:
- 250 gram daging ayam giling
- 150 gram tepung tapioka
- 1 butir telur ayam
- 4 siung bawang putih (haluskan)
- 3 sendok makan bawang merah goreng (haluskan)
- 1 sendok teh gula pasir
- 2 sendok teh garam
- ½ sendok teh merica bubuk
- 1 batang daun bawang (iris tipis)
- 15 biji tusuk sate
- Untuk bahan pencelupnya kamu perlu mempersiapkan 1 butir telur dan sejumput garam
Cara membuat:
- Campur semua bahan dan aduk hingga merata;
- Ambil adonan sempol secukupnya lalu lilitkan pada tusuk sate. Supaya tidak lengket, lumuri tanganmu dengan minyak goreng;
- Didihkan air secukupnya untuk merebus sempol selama 20 menit hingga matang. Setelah matang, angkat dan tiriskan;
- Celupkan sempol ke dalam kocokan telur;
- Goreng sempol ke dalam minyak panas hingga berwarna kecolekatan/matang;
- Sempol made in sendiri siap disantap dengan saus tomat atau saus sambal.
Jika kamu nggak punya tepung tapioka, kamu bisa menggantiya dengan tepung sagu. Kamu juga bisa menambahkan bahan lainnya, misalnya udang atau ikan laut.
ADVERTISEMENTS
3. Cukup telur dibumbui micin, telur gulung siap jadi camilan sebelum makan berat
Bahan-bahan:
- 4 butir telur
- 1 sendok makan penyedap rasa atau 2 siung bawang putih, ¼ sendok makan merica, dan ½ sendok makan garam yang sudah dihaluskan (bisa pilih salah satu)
- Tusuk sate
- Minyak goreng
Cara membuat:
- Kocok lepas telur, kemudian masukkan bumbu dan aduk sampai merata;
- Tuang 1 sendok sayur telur yang sudah dikocok ke dalam minyak panas secara merata, kemudian langsung gulung menggunakan tusuk sate (pastikan kamu memakai minyak dengan jumlah banyak);
- Tunggu sampai telur matang dan berwarna kuning keemasan;
- Telur gulung siap disantap.
Jika kamu suka sayuran, telur gulung ini bisa kamu irisi sayuran, seperti wortel, kubis, bayam, daun bawang, dan lainnya.
ADVERTISEMENTS
4. Buka puasa dengan Takoyaki, camilan ala Negeri Sakura Jepang
Jika Takoyaki ala Jepang menggunakan bahan gurita dan harus menggunakan cetakan ketika memasaknya, kali ini Hipwee akan memberimu resep yang lebih simpel dengan bahan lain dan tanpa cetakan untuk memasaknya. Resep ala rumahan lah pokoknya, mari dicoba!
Bahan-bahan:
- ¼ kg tepung terigu
- 1/8 kg tepung kanji
- Sosis secukupnya
- Bakso secukupnya
- Penyedap rasa secukupnya
- Lada bubuk
- Air secukupnya
- Minyak goreng
- 3 siung bawang putih
- Daun bawang secukupnya
- Saus tomat, saus sambal, dan mayonise
Cara membuat:
- Campurkan tepung terigu, tepung kanji, bawang putih yang sudah dihaluskan, penyedap rasa, lada bubuk, dan air secukupnya. Tambahkan sedikit minyak, lalu aduk sampai benar-benar merata;
- Campur adonan dengan sosis dan bakso yang sudah dipotong-potong;
- Tuangkan sedikit adonan ke dalam teflon yang sudah diberi sedikit minyak dan dipanasi dengan api kecil;
- Masukkan daun bawang jika adonan sudah setengah matang;
- Jika sudah berwarna keemasan, angkat dan sajikan;
- Sajikan dengan saus tomat, saus sambal, atau mayonise (sesuai selera).
ADVERTISEMENTS
5. Cireng crispy bumbu rujak, penggemar kanji silahkan merapat!
Bahan-bahan:
- 150 gram tepung kanji
- ¼ sendok teh merica
- 2 siung bawang putih (haluskan)
- ½ sendok teh penyedap rasa
- 1 batang daun bawang (iris kecil-kecil)
- Garam secukupnya
- Siapkan sedikit tepung kanji untuk taburan
- Minyak goreng
Bahan biang:
- 50 gram tepung kanji
- 150 ml air
Bahan bumbu rujak:
- 1 buah gula merah
- 1 sendok makan air asam jawa
- Garam secukupnya
- 2 sendok makan kacang tanah goreng (haluskan)
- 5 buah cabe rawit merah atau sesuai selera
- Air hangat secukupnya
Cara membuat cireng crispy:
- Campur 150 gram tepung kanji, merica, bawang putih, daun bawang, dan penyedap rasa, aduk sampai merata dan sisihkan;
- Campurkan bahan biang kemudian didihkan, jangan lupa aduk terus hingga adonan mengental seperti lem;
- Campurkan adonan tepung pertama ke dalam biang. Masukkan sedikit demi sedikit adonan pertama sambil diaduk dengan tangan. Aduk merata tapi jangan sampai kalis, cukup diaduk dengan cara dicubit-cubit saja;
- Bentuk adonan menjadi bulat-bulat pipih tapi jangan terlalu tipis. Supaya tidak lengket di tangan dan menempel satu sama lain, taburi tangan dengan tepung kanji saat membentuk adonan;
- Goreng adonan yang sudah dibentuk dengan api sedang sampai matang.
Cara membuat bumbu rujak:
- Semua bahan diulek hingga halus kemudian beri air secukupnya;
- Aduk rata dan bumbu rujak siap disajikan
Semoga beberapa resep di atas berguna bagi kamu yang bingung membuat camilan saat buka puasa. Selamat mencoba :)
Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya
“
“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”
”