Inspirasi Desain Interior dengan Fitur Air yang Mewah dan Menenangkan

7 dekorasi air dalam rumah yang berkesan mewah, bikin rumah makin sejuk!

Fitur air (water features) merupakan elemen desain dengan memanfaatkan air dengan formasi presentasinya. Model fitur yang bisa dipilih di antaranya air terjun mini, air mancur, dan kolam air. Biasanya, fitur air ini terdapat pada taman atau ruang terbuka. Akan tetapi, tak sedikit yang memanfaatkannya untuk dijadikan bagian dari interior.

Alasan beberapa rumah menerapkan fitur air pada interior adalah untuk estetika hingga kesan mewah. Selain itu, fitur air interior juga digunakan untuk memberi efek alami melalui suara gemericik airnya. Suara gemericik air ini juga akhirnya berdampak pada terbentuknya nuansa yang menenangkan.

Buat kamu yang tertarik menggunakan fitur air di dalam ruangan, berikut beberapa inspirasi desain yang bisa dicontoh.

ADVERTISEMENTS

1. Kolam air mancur di dalam ruang

Fitur air dalam rumah

Fitur air dalam rumah via https://www.homedit.com

Membuat kolam di dalam ruangan bukanlah hal mustahil, termasuk untuk diterapkan di rumah. Namun, agar tidak terkesan biasa atau justru menjadi sarang nyamuk, buatlah instalasi khusus untuk air mancur di dalamnya. Agar lebih cantik dan tampil mewah, pencahayaan yang cukup menjadi penting untuk ditambahkan.

ADVERTISEMENTS

2. Kolam air sebagai refleksi sculpture

Fitur air dalam rumah

Fitur air dalam rumah via http://wstudio.com

Sebuah karya seni pahatan atau patung yang indah akan tampil lebih memukau bak melayang jika diletakkan di atas air. Konsep inilah yang bisa diterapkan untuk fitur air interior. Untuk kesan lebih dramatis lagi, tambahkan pencahayaan dari dalam kolam. Hal ini tidak hanya akan membuat fitur air tampak indah, tapi tampil semakin mewah. Secara psikologis, tampilan fitur air ini juga memberi ketenangan jiwa, karena permukaan kolam juga dibuat tenang.

ADVERTISEMENTS

3. Indoor fountain untuk rumah mewah

Fitur air dalam rumah

Fitur air dalam rumah via https://deavita.net

Fountain atau air mancur memang biasanya berada di taman. Akan tetapi, memindahkannya ke dalam rumah juga tidaklah salah. Seperti air mancur bergaya Eropa klasik. Kehadirannya tampak sangat menunjang kemewahan interior rumah. Biasanya, indoor fountain seperti ini diletakkan pada ruang depan untuk menyambut tamu.

ADVERTISEMENTS

4. Fitur air interior di bawah tangga

Fitur air dalam rumah

Fitur air dalam rumah via https://freshome.com

Area di bawah tangga sering kali tidak terpakai. Oleh karenanya, sebuah langkah tepat memanfaatkan area tersebut untuk meletakkan fitur air interior. Dapat kamu lihat, kolam model air terjun mini ini tampil harmonis dengan tangga di atasnya. Tambahan batu koral pada lantai kolam adalah ide cerdas untuk menghadirkan kesan alami.

ADVERTISEMENTS

5. Water fountain untuk dekorasi sudut ruang

Fitur air dalam rumah

Fitur air dalam rumah via https://www.dhgate.com

Selain yang bergaya Eropa, water fountain atau hiasan air mancur khusus indoor seperti yang berbahan keramik, mampu membangkitkan kesan mewah pada suatu ruang. Selain sebagai elemen dekoratif, indoor water fountain ini banyak dipakai karena efek suara kucuran airnya yang menenangkan. Apalagi, water fountain seperti ini banyak jenis dan ukurannya sehingga bebas disesuaikan dengan keinginan.

ADVERTISEMENTS

6. Perpaduan modern dan tropis melalui kolam indoor

Fitur air dalam rumah

Fitur air dalam rumah via https://www.ultimatehomeideas.com

Air adalah bagian dari softscape atau seni penataan yang bisa memecah nuansa kaku. Oleh karenanya, membuat kolam dalam sebuah ruang berkonsep modern akan berdampak mengubah tampilan ruangan. Apalagi, jika ditambah dengan tanaman-tanaman tropis. Perpaduan penataan modern dan alami ini melahirkan kesan lebih atraktif dan tidak monoton.

7. Efek tirai dengan fitur air interior

Fitur air dalam rumah

Fitur air dalam rumah via http://hug-fu.com

Kamu bebas merancang kreasi fitur air agar membentuk efek dan fungsi yang beragam. Misalnya saja, menjadikannya sebagai partisi ruangan. Seperti fitur air terjun di antara dua ruangan, yang akan memberi efek seperti tirai pembatas. Coba  terapkan teknik nozel dan benang pada pemasangannya. Sehingga, jatuhnya air menjadi tegak lurus dan berjarak. Efek itulah yang membuatnya tampak seperti tirai.

Apakah sekarang kamu tergoda untuk memasang fitur air indoor di rumah? Dengan ide pilihan bentuk yang beragam, kini kamu bisa menyesuaikan dengan kebutuhan.  Jangan abaikan pula soal perawatan, karena keberadaan air di dalam ruangan membutuhkan perhatian lebih agar tidak menjadi sarang nyamuk atau berlumut.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Bangun Proyek dengan Aman, Nyaman, dan Transparan *Semua foto yang berasal dari Arsitag.com adalah kekayaan intelektual milik masing-masing profesional yang mengunggah karyanya ke Arsitag.com.