Inilah 5 Gejala Tersembunyi Dari Serangan Jantung

Sebagian besar orang tentunya pernah mendengar mengenai gejala klasik dari serangan jantung seperti nyeri dada, nyeri yang menjalar ke lengan, sesak napas, mual, dan sebagainya. Akan tetapi, tahukah Anda bahwa beberapa gejala lain yang tidak begitu jelas juga dapat merupakan penanda adanya gangguan jantung yang berat?

Tanda awal adanya gangguan jantung adalah adanya perubahan pada energi atau fungsi tubuh tertentu. Tidak semua orang yang mengalami serangan jantung mengalami gejala klasik serangan jantung seperti di atas. Beberapa orang justru mengalami gejala yang tidak begitu jelas seperti beberapa hal di bawah ini:

ADVERTISEMENTS

1. Merasa sangat lelah tanpa sebab yang jelas

Jika Anda tiba-tiba tidak dapat melakukan aktivitas normal Anda tanpa merasa sangat lelah atau pusing, maka hal ini dapat merupakan penanda adanya kelainan pada jantung Anda. Jantung Anda merupakan organ tubuh yang berfungsi untuk memompa darah ke seluruh tubuh agar Anda dapat bergerak. Oleh karena itu, bila terjadi perubahan pada keadaan fisik Anda, maka mungkin terjadi gangguan pada jantung Anda seperti gangguan aliran listrik jantung atau kerja katup jantung.

ADVERTISEMENTS

2. Perubahan perilaku

Merasa cemas, panik, atau mudah marah ternyata juga dapat merupakan salah satu gejala dari serangan jantung. Beberapa orang yang pernah menderita serangan jantung mengatakan bahwa tanda pertama yang mereka rasakan merupakan rasa cemas yang tidak diketahui penyebabnya atau adanya serangan panik.

Selain itu, kemarahan juga dapat merupakan pemicu terjadinya serangan jantung. Sebuah penelitian di tahun 2000 menemukan bahwa seseorang yang sangat pemarah memiliki resiko mengalami penyakit jantung 2 kali lebih tinggi dibandingkan dengan orang lainnya dan memiliki resiko mengalami serangan jantung 3 kali lebih tinggi dibandingkan dengan orang lainnya.

ADVERTISEMENTS

3. Pembengkakan pada kaki

Inilah 5 Gejala Tersembunyi Dari Serangan Jantung

Kaki Bengkak via http://1.bp.blogspot.com

Kadangkala, pembengkakan pada kaki atau pergelangan kaki hanya berlangsung sementara dan dapat disebabkan oleh berbagai hal lainnya seperti gangguan hormonal pada wanita hamil, diet rendah garam, atau obat-obatan tertentu.

Akan tetapi, pembengkakan pada kaki dapat merupakan penanda adanya gangguan pada kemampuan pompa jantung. Segera hubungi dokter Anda bila Anda mengalami pembengkakan pada kaki.

ADVERTISEMENTS

4. Rasa berdebar-debar

Pada beberapa kasus, rasa berdebar-debar ternyata juga dapat berakhir pada serangan jantung.

ADVERTISEMENTS

5. Disfungsi ereksi

Inilah 5 Gejala Tersembunyi Dari Serangan Jantung

Disfungsi Ereksi via http://produkwish.com

Sebuah penelitian di Australia menemukan bahwa semakin berat disfungsi ereksi yang dialami seorang pria, maka semakin besar resiko adanya penyakit jantung dan kematian dini. Penelitian ini melakukan pengamatan pada sekitar 90.000 orang pria.

Penelitian lainnya di tahun 2010 menunjukkan bahwa pria dengan disfungsi ereksi memiliki resiko dua kali lebih tinggi untuk mengalami penyakit jantung atau meninggal akibat serangan jantung dibandingkan dengan pria lainnya yang tidak mengalami disfungsi ereksi.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis